Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kenapa PT Pharos Indonesia Klaim Viostin DS Tak Mengandung Babi?

image-gnews
Viostin DS. jd.id
Viostin DS. jd.id
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pharos Indonesia mengklaim bahwa produk Viostin DS sama sekali tidak mengandung babi. Director of Corporate Communications PT Pharos Indonesia Ida Nurtika mengatakan Viostin DS dibuat dengan bahan baku dari sapi yang dipasok dari Brazil. Pemasok ini, ujar dia, telah mendapatkan sertifikat halal dari Islamic Dissemination Center for Latin America (CDIAL) yang telah diakui Majelis Ulama Indonesia.

"Bahan baku dari pemasok baru ini juga telah lulus uji PCR (Polymerase Chain Reaction) untuk mendeteksi DNA porcine," kata Ida.

Pernyataan ini disampaikan menyusul beredarnya kabar bahwa hasil uji laboratorium Balai Pengawas Obat dan Makanan (Balai POM) Palangkaraya yang menyatakan Viostin DS mengandung DNA babi. Temuan ini pun telah dikonfirmasi oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) yang kemudian menginstruksikan penarikan produk Viostin DS dari pasaran.

Simak: BPKN: Produsen Viostin DS dan Enzyplex Bisa Kena Sanksi Pidana

Ida menuturkan, Viostin DS awalnya dibuat dengan bahan baku yang berasal Spanyol dan bersertifikat halal dari Halal Certification Services atau HCS. Namun, pada pemeriksaan BPOM November 2017 lalu, ditemukan ada pencemaran dalam bahan baku Viostin DS bets tertentu.

Ida mengakui hal tersebut. Dia berujar, perusahaan telah melakukan penarikan produk Viostin DS secara bertahap serta menghentikan produksi dan penjualan produk Viostin DS.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Berdasarkan hasil penelusuran pada bets tersebut kami menemukan bahwa salah satu bahan baku pembuatan Viostin DS, Chondroitin Sulfat, yang diperoleh dari pemasok di Spanyol ternyata tercemar dalam proses pembuatannya di pabrik asal," ujar Ida.

Ida mengatakan perusahaannya sudah mengganti pemasok bahan tersebut. Adapun terkait kasus yang kini beredar, Menurut Ida kini PT Pharos Indonesia terus berkomunikasi dengan BPOM untuk penanganan isu ini. Dia berujar, perusahaan meminta maaf kepada konsumen atas kejadian ini.

"Kami meminta maaf kepada para konsumen atas segala ketidaknyamanan yang ditimbulkan akibat peristiwa ini," ujarnya.

BUDIARTI UTAMI PUTRI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tak Perlu Suplemen ala Viostin DS, Perkuat Sendi dengan Olahraga

7 Februari 2018

Ilustrasi jalan kaki. Telegraph.co.uk
Tak Perlu Suplemen ala Viostin DS, Perkuat Sendi dengan Olahraga

Memperkuat sendi tak harus tergantung pada suplemen seperti Viostin DS. Olahraga berikut juga bisa membantu menjaga kesehatan sendi.


Viostin DS Mengandung Babi, Padahal Dagingnya Buruk buat Sendi

6 Februari 2018

Persendian kaki yang di kompres. healthline.co
Viostin DS Mengandung Babi, Padahal Dagingnya Buruk buat Sendi

Ada beberapa makanan yang buruk buat kesehatan sendi, termasuk daging babi. Kandungan babi dalam suplemen Viostin DS inilah yang kini sedang heboh.


Selain Suplemen seperti Viostin DS, 8 Cara Ini Baik buat Sendi

6 Februari 2018

Osteoarthritis.
Selain Suplemen seperti Viostin DS, 8 Cara Ini Baik buat Sendi

Heboh suplemen sendi Viostin DS mengandung babi. Sendi yang sehat bisa didapat dengan melakukan hal-hal ini sehingga tak perlu meminum suplemen lagi.


Gempar Viostin DS, Ada Makanan Sahabat Sendi, Tak Perlu Suplemen

6 Februari 2018

Ilustrasi radang sendi. Shutterstock
Gempar Viostin DS, Ada Makanan Sahabat Sendi, Tak Perlu Suplemen

Banyak makanan alami yang baik buat kesehatan sendi sehingga sebenarnya tak perlu mengkonsumsi suplemen semacam Viostin DS.


Pharos Indonesia Targetkan Penarikan Viostin DS Rampung Tiga Bulan Lagi

6 Februari 2018

Viostin DS. jd.id
Pharos Indonesia Targetkan Penarikan Viostin DS Rampung Tiga Bulan Lagi

PT Pharos Indonesia menyatakan proses penarikan Viostin DS akan rampung tiga bulan lagi.


Kasus Suplemen DNA Babi, LPPOM MUI: Sertifikat Halal Tidak Wajib

6 Februari 2018

Viostin DS. jd.id
Kasus Suplemen DNA Babi, LPPOM MUI: Sertifikat Halal Tidak Wajib

Suplemen Viostin DS dan Enzyplex tidak diwajibkan mengantongi sertifikat halal meski ditemukan kandungan DNA babi.


Kasus Viostin DS dan Enzyplex, YLKI Curiga Ada yang Ditutupi

5 Februari 2018

Konferensi pers BPOM bersama LPPOM MUI dan YLKI, pasca beredarnya suplemen mengandung DNA babi, Viostin DS dan Enzyplex, di Kantor Pusat BPOM, Jakarta Pusat, 5 Februari 2018. Tempo/Fajar Pebrianto
Kasus Viostin DS dan Enzyplex, YLKI Curiga Ada yang Ditutupi

BPOM dinilai terlambat mengumumkan ke publik ihwal kandungan DNA babi di Viostin DS dan Enzyplex.


Kasus Suplemen DNA Babi, Kepala Badan POM: Saya Tidak Kecolongan

5 Februari 2018

Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Penny Kusumastuti Lukito memberikan keterangan terkait mi Bikini (bihun kekinian) yang disita BPOM saat konpers di Jakarta, 8 Agustus 2016. TEMPO/M Iqbal Ichsan
Kasus Suplemen DNA Babi, Kepala Badan POM: Saya Tidak Kecolongan

Hasil pengujian Badan POM saat pengawasan setelah beredar menunjukkan kedua suplemen mengandung DNA babi.


Heboh Viostin DS, Sendi Anak pun Bisa Terancam, Simak 4 Solusinya

3 Februari 2018

Sejumlah anak-anak bermain sepak bola sebalum memasuki ruangan kelas di sekolah di Mosul, Irak, 23 Januari 2017. REUTERS/Muhammad Hamed
Heboh Viostin DS, Sendi Anak pun Bisa Terancam, Simak 4 Solusinya

Heboh Viostin DS, Sebetulnya masalah persendian tak hanya menyerang orang dewasa, tetapi juga anak-anak. Apa bedanya?


Viostin DS Ditarik, Kapan Sebetulnya Kita Butuh Suplemen Tulang?

3 Februari 2018

Ilustrasi pria memeriksa tulang. Shutterstock
Viostin DS Ditarik, Kapan Sebetulnya Kita Butuh Suplemen Tulang?

Viostin DS, bersama dengan Enzyplex, telah ditarik dari pasaran dan diberhentikan proses produksinya karena terbukti mengandung DNA Babi.