Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

BRI Catat Laba Bersih Rp 29,04 Triliun

image-gnews
Warga melintas di depan penukaran uang atau money changer Bank BRI di kawasan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Terpadu Skouw yang berbatasan dengan Papua Nugini, di Jayapura, Papua, 14 November 2017. Halaman depan Indonesia di ujung timur ini dipercantik pada pertengahan tahun ini.  TEMPO/ Nita Dian
Warga melintas di depan penukaran uang atau money changer Bank BRI di kawasan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Terpadu Skouw yang berbatasan dengan Papua Nugini, di Jayapura, Papua, 14 November 2017. Halaman depan Indonesia di ujung timur ini dipercantik pada pertengahan tahun ini. TEMPO/ Nita Dian
Iklan

TEMPO.CO, JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI berhasil mencatat laba bersih konsolidasi pada 2017 sebesar Rp 29,04 triliun. Angka tersebut tumbuh 10,7 persen dibanding periode yang sama pada tahun lalu, yakni Rp 25,8 triliun

Menurut Direktur Strategi Bisnis dan Keuangan BRI Haru Koesmahargyo perolehan laba tersebut mayoritas diperoleh melalui penyaluran kredit BRI, yang mampu tumbuh dobel digit. Pertumbuhan ini berada di atas rata- rata industri perbankan nasional.

"BRI mencatat penyaluran kredit sampai akhir Desember 2017 ini mencapai Rp 739,3 triliun, tumbuh sebesar 11,4 persen dibandingkan dengan tahun lalu dengan nilai Rp 663,4 triliun," kata Haru di kantor pusat BRI, Jakarta, Rabu, 24 Januari 2018.

Simak: Empat Merchant Terbaik Ini Dapat Penghargaan dari BRI 

Haru meyakini sektor tersebut paling tahan terhadap perubahan makroekonomi. Dia menjelaskan, strategi BRI ke depan adalah meningkatkan dan berfokus pada mikro serta unit usaha kecil dan menengah. Berdasarkan data BRI, penyaluran kredit tertinggi didominasi untuk sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dengan persentase 74,6 persen dari total portofolio kredit.

"Capaian ini selaras dengan arahan Presiden Joko Widodo, di mana perbankan diharapkan menjalankan fungsi intermediasi dengan memberdayakan para pelaku usaha mikro dan kecil," ujar Haru.

Haru mengatakan BRI akan menargetkan portofolio kredit UMKM meningkat hingga 80 persen dari keseluruhan kredit BRI pada 2018. Penyaluran kredit saat ini masih didominasi kredit mikro Rp 239,5 triliun, kredit konsumer Rp 114,6 triliun, kredit retail dan menengah Rp 197,8 triliun, serta kredit korporasi Rp 187,4 triliun.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu, menurut Haru, BRI berhasil menyalurkan kredit usaha rakyat (KUR) senilai Rp 69,4 triliun kepada lebih 3,7 juta debitur baru selama periode Januari-Desember 2017.

"Apabila dihitung mundur sejak KUR, skema baru diluncurkan pada Agustus 2015, BRI telah berhasil menyalurkan KUR skema baru senilai Rp 155 triliun kepada lebih dari 8,6 juta debitur," ucapnya.

Lebih lanjut, Haru menilai penyaluran kredit yang tumbuh dobel digit tersebut beriringan dengan kinerja penghimpunan dana pihak ketiga (DPK), yang juga tumbuh mencapai dobel digit. BRI mencatat, per akhir Desember 2017, DPK BRI secara konsolidasi Rp 841,7 triliun atau tumbuh 11,5 persen year-on-year (yoy).

Selain itu, faktor lain yang ikut mendorong kinerja BRI adalah perolehan fee based income (FBI), yang tumbuh 13,2 persen yoy, dengan perbandingan pertumbuhan dari Rp 9,2 triliun pada akhir 2016 menjadi Rp 10,4 triliun pada akhir 2017.

"Bank BRI terus meningkatkan porsi sumber pendapatan baru di luar pendapatan bunga karena trennya suku bunga ke depan akan semakin menurun," tutur Haru. Salah satu strateginya, kata Haru, dengan memperkuat transaction banking serta pemanfaatan digital banking.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


BRI Raih 3 Penghargaan Pada Pertamina Appreciation Night

7 hari lalu

BRI Raih 3 Penghargaan Pada Pertamina Appreciation Night

Pertamina merupakan salah satu nasabah BRI yang menggunakan platform QLola.


BRI Raih 6 Penghargaan di PR Indonesia Awards 2024

7 hari lalu

BRI Raih 6 Penghargaan di PR Indonesia Awards 2024

Konsistensi PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mengomunikasikan value kepada khalayak luas mendapatkan apresiasi di bidang komunikasi dari PR Indonesia Awards (PRIA) 2024.


BRI Prioritas Raih Penghargaan Retail Banker International

7 hari lalu

BRI Prioritas Raih Penghargaan Retail Banker International

Wealth Management BRI Prioritas dinobatkan sebagai "Highly Commended" untuk kategori "Product Advances: Excellence in Mass Affluent Banking" pada ajang Retail Banker International Asia Trailblazer Awards 2024 pada 14 Maret 2024.


BRI Group Buka Pendaftaran Mudik Asyik Bersama BUMN 2024

8 hari lalu

BRI Group Buka Pendaftaran Mudik Asyik Bersama BUMN 2024

Total untuk 6.441 orang peserta peserta. Peminat yang mendaftar akan dihubungi panitia jika terpilih.


BRI Peduli Bantu Masyarakat Terdampak Bencana di Sumbar dan Jabar

10 hari lalu

BRI Peduli Bantu Masyarakat Terdampak Bencana di Sumbar dan Jabar

Bantuan diberikan kepada warga di Sumatera Barat, Cirebon, dan Bandung Barat.


Bank BJB Raih Laba 2,14 Triliun Rupiah di 2023

24 hari lalu

Bank BJB Raih Laba 2,14 Triliun Rupiah di 2023

Kinerja keuangan bank bjb terbukti tetap solid dan mampu bertumbuh sepanjang 2023.


Strategi BRI jelang Berakhirnya Restrukturisasi Kredit Covid-19

27 hari lalu

Strategi BRI jelang Berakhirnya Restrukturisasi Kredit Covid-19

BRI telah menyiapkan pencadangan yang cukup dan memadai. Ditunjang oleh NPL coverage BRI per Desember 2023 sebesar 215,27 persen.


Jokowi Hadiri Groundbreaking BRI International Microfinance Center di IKN

27 hari lalu

Jokowi Hadiri Groundbreaking BRI International Microfinance Center di IKN

BRI International Microfinance Center terdiri dari BRI Office Nusantara, BRI Microfinance Gallery dan BRI Community Hub.


PT Elnusa Bukukan Kinerja Gemilang Sepanjang 2023

28 hari lalu

PT Elnusa Bukukan Kinerja Gemilang Sepanjang 2023

PT Elnusa Tbk (ELSA) melaporkan kinerja keuangan konsolidasi tahun 2023. Elnusa berhasil menutup 2023 dengan kinerja yang jauh lebih baik dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.


Volume Transaksi QRIS Meningkat 400 persen, BRI Perkuat Keamanan Bertransaksi

30 hari lalu

Volume Transaksi QRIS Meningkat 400 persen, BRI Perkuat Keamanan Bertransaksi

Pembayaran melalui QRIS diharapkan dapat memberikan kenyamanan dan kemudahan pada masyarakat Indonesia.