"

Libur Natal dan Tahun Baru, Brexit Jadi Titik Kemacetan

Kondisi Pintu Tol Brebes Timur (Brexit) yang mengalami kemacetan sepanjang 10 kilometer. TEMPO/Subekti
Kondisi Pintu Tol Brebes Timur (Brexit) yang mengalami kemacetan sepanjang 10 kilometer. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Tegal -Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Condro Kirono menyatakan pintu keluar tol Brebes Timur diprediksi menjadi titik rawan kemacetan saat libur panjang Natal dan Tahun Baru 2018 ini. Kepolisian Jawa Tengah sudah menyiapkan sekitar 20 ribu personel untuk mengamankan arus mudik.

"Brexit diprediksi akan menjadi titik kemacetan," kata Condro Kirono saat gelar pasukan Operasi Lilin Candi Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2018 di Alun-alun Kota Tegal, Kamis, 21 Desember 2017.

Baca: Ingin Tahun Baru di Puncak? Simak Dulu Rekayasa Lalu-lintasnya 

Condro mengungkapkan, kepadatan arus lalu lintas ini terjadi karena tol darurat Brebes-Batang tidak difungsikan. Ini berbeda dengan arus mudik lebaran lalu yang menggunakan tol darurat untuk memecah kemacetan di Brexit.

"Saat lebaran kemarin kan ada tol darurat, jadi harus kemacetan bisa dikurangi. Kalau sekarang tol Brebes-Batang sedang dikerjakan untuk libur lebaran tahun depan," jelas Condro.

Condro mengimbau kepada pemudik untuk tidak mendalikan jalan tol sebagai jalur mudik. Dia menganjurkan pemudik agar menggunakan Jalur Pantura dan Jalur Selatan untuk perjalanan pulang kampung.

Menurutnya, kepolisian telah menyiapkan sebanyak 20 ribu personel untuk mengamankan lalu lintas libur akhir tahun ini. Mereka akan disebar ke titik di Jalur Pantura, tengah dan selatan. "Kami juga menyiapkan kendaraan patroli untuk mengurai kemacetan," ujar dia.

Kepolisian juga telah menyiapkan rekayasa arus lalu lintas. Menurut Kapolda, jika di Brexit terjadi antrean hingga 1 kilometer, maka pihaknya akan berkoordinasi dengan Polda Jawa Barat untuk membuka pintu Tol Palimanan. "Kami sudah berkoordinasi dengan Korlantas dan Polda Jabar terkait rekayasa arus lalu lintas nanti," jelas Condro.








Mulai 2024, Warga Inggris Kena Biaya Tambahan untuk Masuk Negara Uni Eropa

22 hari lalu

Penumpang terlihat di gerbang check-in Thomas Cook di Bandara Mallorca setelah perusahaan perjalanan tertua di dunia itu bangkrut yang berdampak pada ratusan ribu wisatawan dan memicu upaya repatriasi terbesar dalam sejarah Inggris, di Palma de Mallorca, Spanyol, 23 September 2019. [REUTERS / Enrique Calvo]
Mulai 2024, Warga Inggris Kena Biaya Tambahan untuk Masuk Negara Uni Eropa

Biaya tambahan itu adalah konsekuensi dari keluarnya Inggris dari Uni Eropa.


Libur Nataru, Bos KAI: Volume Penumpang Kereta Sudah 85 Persen, Tanda Kebangkitan

4 Januari 2023

Calon penumpang sedang melakukan pengecekan tiket oleh petugas saat hendak memasuki peron kereta api di stasiun Gambir, Jakarta, Senin, 26 Desember 2022. TEMPO/MAGANG/Abdullah Syamil Iskandar
Libur Nataru, Bos KAI: Volume Penumpang Kereta Sudah 85 Persen, Tanda Kebangkitan

Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (Persero) Didiek Hartantyo mengatakan secara umum angkutan Nataru dengan kereta api berjalan dengan baik.


Resmikan Jalan Tol Pekanbaru - Bangkinang, Jokowi: Bisa Tumbuhkan Daya Saing dan Sentra Ekonomi Baru

4 Januari 2023

Tangkapan layar Presiden RI Joko Widodo (tengah) menekan tombol sirine tanda peresmian Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang di Gerbang Tol Bangkinang, Kabupaten Kampar, Riau, Rabu 4 Januari 2023. ANTARA/Gilang Galiartha
Resmikan Jalan Tol Pekanbaru - Bangkinang, Jokowi: Bisa Tumbuhkan Daya Saing dan Sentra Ekonomi Baru

Jokowi berharap jalan tol Pekanbaru - Bangkinang yang menghabiskan anggaran sebesar Rp4,8 triliun dapat menumbuhkan sentra-sentra ekonomi baru.


Posko Natal dan Tahun Baru di Terminal Kalideres Diperpanjang hingga Hari Ini

4 Januari 2023

Sejumlah calon penumpang menuju bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) di Terminal Kalideres, Jakarta, 24 Desember 2021. Jelang perayaan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 suasana di terminal Kalideres mulai ramai penumpang. TEMPO/Fajar Januarta
Posko Natal dan Tahun Baru di Terminal Kalideres Diperpanjang hingga Hari Ini

Masa operasional posko Natal dan Tahun Baru di Terminal Kalideres bisa saja diperpanjang lagi jika arus balik masih ramai.


Arus Balik Tahun Baru 2023, Contraflow Tol Cikampek Arah Jakarta Diperpanjang

1 Januari 2023

Sejumlah kendaraan yang menuju Jakarta memasuki Gerbang Tol Cikampek Utama 1 di Jawa Barat, Minggu 25 Desember 2022. PT Jasamarga Transjawa Tol memperkirakan sebanyak 52.994 kembali menuju Jakarta saat arus balik Natal 2022 pada Minggu malam (25/12). ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Arus Balik Tahun Baru 2023, Contraflow Tol Cikampek Arah Jakarta Diperpanjang

Contraflow untuk mengantisi kemacetan arus balik libur Natal dan Tahun Baru diterapkan dari KM 62 hingga KM 47 arah Jakarta Jalan Tol Jakarta-Cikampek


Jangan Sepelekan Penyakit yang Dianggap Ringan saat Mengemudi Jarak Jauh

30 Desember 2022

Ilustrasi mengemudi. (Auto2000)
Jangan Sepelekan Penyakit yang Dianggap Ringan saat Mengemudi Jarak Jauh

Penyakit ringan yang terlihat sepele dapat mengganggu konsentrasi saat mengemudi dan berpotensi menyebabkan kecelakaan.


Daftar 40 Lokasi Parkir saat Jalan Thamrin - Sudirman Jakarta Ditutup pada Malam Tahun Baru

30 Desember 2022

Suasana pesta kembang api saat malam pergantian tahun di kawasan Bundaran HI, Jakarta, 1 Januari 2017. TEMPO/M Iqbal Ichsan
Daftar 40 Lokasi Parkir saat Jalan Thamrin - Sudirman Jakarta Ditutup pada Malam Tahun Baru

DKI Jakarta memetakan 40 lokasi parkir yang dapat digunakan masyarakat saat Jalan Thamrin-Jalan Sudirman ditutup pada malam tahun baru 2023.


Kemenhub Perkirakan Pergerakan di Libur Tahun Baru Lebih Ramai Ketimbang Natal

30 Desember 2022

Sejumlah kendaraan yang menuju Jakarta memasuki Gerbang Tol Cikampek Utama 1 di Jawa Barat, Minggu 25 Desember 2022. PT Jasamarga Transjawa Tol memperkirakan sebanyak 52.994 kembali menuju Jakarta saat arus balik Natal 2022 pada Minggu malam (25/12). ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Kemenhub Perkirakan Pergerakan di Libur Tahun Baru Lebih Ramai Ketimbang Natal

Peningkatan lalu-lintas terjadi karena waktu pergerakan masyarakat selama libur tahun baru lebih pendek.


Perputaran Uang Saat Nataru Diprediksi Tembus Rp 23,85 Triliun, Bos Kadin: Ini Peluang UMKM

29 Desember 2022

Anak-anak didampingi orangtuanya bermain salju buatan di areal
Perputaran Uang Saat Nataru Diprediksi Tembus Rp 23,85 Triliun, Bos Kadin: Ini Peluang UMKM

Bos Kadin Arsjad Rasjid memperkirakan perputaran uang yang terjadi selama libur Nataru kali ini dapat mencapai Rp 23,85 triliun.


Tetap Beroperasi Selama Libur Nataru, BCA Siapkan Uang Tunai Rp 37,6 Triliun

29 Desember 2022

Tetap Beroperasi Selama Libur Nataru, BCA Siapkan Uang Tunai Rp 37,6 Triliun

Kantor cabang Bank Central Asia (BCA) tetap beroperasi normal di hari kerja selama libur Natal dan tahun baru atau Nataru