AirAsia Upgrade Layanan Internet di Pesawat

Reporter

Jumat, 7 April 2017 05:00 WIB

Pesawat AirAsia. cbc.com

TEMPO.CO, Jakarta - AirAsia, melalui anak usahanya ROKKI Sdn Bhd, telah menandatangani kontrak awal dengan Inmarsat untuk penggunaan GX Aviation sebagai solusi konektivitas dalam penerbangan maskapai.

Perjanjian tersebut meliputi penggunaan layanan jaringan pada seluruh armada Airbus A320 dan A330 yang dioperasikan AirAsia Group. Rencananya, instalasi akan dimulai pada 2017, dan aktif pada 2018 mendatang.

Dengan kerjasama itu, layanan SwiftBroadband milik Inmarsat yang digunakan AirAsia selama ini akan ditingkatkan menjadi GX Aviation, dimana merupakan solusi akses internet broadband andal untuk penerbangan yang pertama di dunia.

CEO AirAsia Grup Tony Fernandes mengatakan GX Aviation menghadirkan terobosan pada konektivitas dalam penerbangan, dimana pengalaman berinternet di pesawat akan hampir sama seperti di darat.

“Wisatawan kini mengharapkan koneksi internet dengan jangkauan luas yang cepat, dan dapat diandalkan, dimana pun mereka berada, baik di darat, maupun di ketinggian 30.000 kaki di udara,” katanya dalam siaran pers, Kamis, 6 April 2017.

Melalui layanan GX Aviation, lanjut Tony, para penumpang dapat menikmati koneksi internet ekstra cepat, dan bebas mengakses film, musik, artikel dan game pada platform produk AirAsia, yakni ROKKI IFEC.

Tak hanya itu, penumpang AirAsia juga dapat membeli makanan, merchandise dan barang bebas bea secara nyaman langsung dari tempat duduk. Dia berharap AirAsia dapat lebih memahami keinginan penumpang.

Sementara itu, Direktur Inmarsat Aviation Leo Mondale mengatakan GX Aviation akan menghadirkan era baru yang belum pernah terjadi sebelumnya, pada akses internet broadband dalam penerbangan bagi penumpang.

"Kami sangat senang maskapai berbiaya hemat yang sukses, dan dihormati seperti AirAsia telah memilih GX Aviation. Kami juga menyediakan fleksibilitas komersial yang diperlukan agar layanan ini bisa disebarkan ke seluruh rute AirAsia Group,” tuturnya.


BISNIS.COM

Berita terkait

Cerita Pemuda Asal Bandung Gunakan Starlink: Unlimited dan Lebih Stabil

2 jam lalu

Cerita Pemuda Asal Bandung Gunakan Starlink: Unlimited dan Lebih Stabil

Melalui situs resminya, Starlink mematok harga layanan internet sebesar Rp 750 ribu per bulan.

Baca Selengkapnya

Layanan Internet Starlink Sudah Bisa Dipesan, Biaya Langganan Rp750 Ribu per Bulan

1 hari lalu

Layanan Internet Starlink Sudah Bisa Dipesan, Biaya Langganan Rp750 Ribu per Bulan

Perusahaan penyedia jasa telekomunikasi dan layanan internet milik Elon Musk, Starlink mulai menawarkan layanannya untuk masyarakat di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Soal Internet di Cina, Kampanye Larangan Tautan Ilegal hingga Mengenai Pendapatan Periklanan

2 hari lalu

Soal Internet di Cina, Kampanye Larangan Tautan Ilegal hingga Mengenai Pendapatan Periklanan

Komisi Urusan Intenet Pusat Cina telah memulai kampanye nasional selama dua bulan untuk melarang tautan ilegal dari sumber eksternal di berbagai media

Baca Selengkapnya

Izin Operasi Starlink Rampung, Kominfo: Kecil Peluang Masuk Jakarta

3 hari lalu

Izin Operasi Starlink Rampung, Kominfo: Kecil Peluang Masuk Jakarta

Kominfo akhirnya mengizinkan masuknya layanan Starlink ke Indonesia. Bukan untuk kota besar, Starlink didorong masuk ke wilayah terisolir.

Baca Selengkapnya

Luhut Sebut Starlink Milik Elon Musk Diluncurkan di RI Dua Pekan Lagi, Akan Diumumkan di Bali

3 hari lalu

Luhut Sebut Starlink Milik Elon Musk Diluncurkan di RI Dua Pekan Lagi, Akan Diumumkan di Bali

Menteri Luhut menyebutkan layanan internet berbasis satelit Starlink bakal diluncurkan dalam dua pekan ke depan atau pertengahan Mei 2024.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Paket Internet Termurah, Indonesia Nomor Berapa?

4 hari lalu

10 Negara dengan Paket Internet Termurah, Indonesia Nomor Berapa?

Berikut ini deretan negara dengan tarif internet termurah per satu gigabyte, di antaranya Israel dan India yang unggul dengan teknologinya.

Baca Selengkapnya

Penyebab Aplikasi Soal Ujian Mati di Hari Pertama UTBK 2024, Begini Penjelasan Panitia Pusat

5 hari lalu

Penyebab Aplikasi Soal Ujian Mati di Hari Pertama UTBK 2024, Begini Penjelasan Panitia Pusat

Hari pertama pelaksanaan UTBK 2024 diwarnai kendala teknis pada akses soal ujian yang dialami para peserta. Ada empat dugaan penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Psikolog Sebut Perlunya Orang Tua Terapkan Aturan Jelas Penggunaan Ponsel pada Anak

11 hari lalu

Psikolog Sebut Perlunya Orang Tua Terapkan Aturan Jelas Penggunaan Ponsel pada Anak

Orang tua harus memiliki aturan yang jelas dan konsisten untuk mendisiplinkan penggunaan ponsel dan aplikasi pada anak.

Baca Selengkapnya

Kapan Waktunya Anak Diberi Akses Internet Sendiri? Simak Penjelasan Psikolog

11 hari lalu

Kapan Waktunya Anak Diberi Akses Internet Sendiri? Simak Penjelasan Psikolog

Psikolog memberi saran pada orang tua kapan sebaiknya boleh memberi akses internet sendiri pada anak.

Baca Selengkapnya

Tony Fernandes Ditunjuk Sebagai Penasihat Strategis Grup Penerbangan AirAsia

11 hari lalu

Tony Fernandes Ditunjuk Sebagai Penasihat Strategis Grup Penerbangan AirAsia

Tony Fernandes ditunjuk sebagai penasihat dan pengurus Grup Chief Executive Officer (Advisor and Steward Group Chief Executive Officer) AirAsia.

Baca Selengkapnya