Kementerian PUPR Akan Bangun Bendungan Terbesar di NTT

Reporter

Kamis, 2 Maret 2017 01:10 WIB

Ilustrasi waduk atau bendungan. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) berencana membangun Bendungan Temef di Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur, tahun ini. Bendungan tersebut digadang-gadang akan menjadi bendungan terbesar di NTT dengan daya tampung 81,15 juta meter kubik.

Seperti dikutip dari keterangan resmi Kementerian PUPR, Rabu, 1 Maret 2017, bendungan itu dibangun guna memenuhi kebutuhan jaringan irigasi seluas 6 ribu hektare. Selain itu, bendungan tersebut juga akan memenuhi kebutuhan air baku 0,13 meter kubik per detik serta menghasilkan listrik 2,8 megawatt.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono berharap, dengan dibangunnya bendungan baru itu dan tiga bendungan lain saat ini, NTT tidak lagi mengalami kekeringan. NTT memang dikenal sebagai provinsi yang sering kesulitan air untuk memenuhi kebutuhan permukiman perkotaan, peternakan, dan pertanian.

"Selama ini, masyarakat memenuhi sebagian besar kebutuhan air dari sumur bor yang dikelola PDAM dengan mesin pompa. Bahkan, di kawasan pedesaan, sebagian besar masyarakat belum terjangkau sistem perpipaan sehingga harus mengambil air dari sumbernya yang cukup jauh,” ujar Basuki.

Ketua Komisi Infrastruktur DPR Fary Djemy Francis mengatakan percepatan pembebasan lahan penting agar proyek pembangunan Bendungan Temef tidak terhambat. "Pemerintah Kabupaten Timor Tengah Selatan perlu melakukan langkah-langkah dan koordinasi bersama instansi terkait dengan pembebasan lahan," kata Fary.

Saat ini, Kementerian PUPR tengah menyelesaikan tiga bendungan baru di Nusa Tenggara Timur. Ketiga bendungan itu, yakni Bendungan Raknamo di Kupang dengan progres 87,11 persen, Bendungan Rotiklot di Belu 44 persen, dan Bendungan Napun Gete di Sikka 0,7 persen.

ANGELINA ANJAR SAWITRI

Berita terkait

Pembangunan Bendungan Meninting Ditargetkan Selesai Tahun Ini

1 hari lalu

Pembangunan Bendungan Meninting Ditargetkan Selesai Tahun Ini

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menargetkan pembangunan Bendungan Meninting rampung tahun ini.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

2 hari lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Tragedi Brexit 2016, Sedikitnya 12 Pemudik Tewas dalam Arus Mudik Lebaran

22 hari lalu

Kilas Balik Tragedi Brexit 2016, Sedikitnya 12 Pemudik Tewas dalam Arus Mudik Lebaran

Tragedi macet terparah mudik pada 2016. Kilas balik tragedi Brexit yang tewaskan belasan orang.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Rehabilitasi Bendungan dan Irigasi Gumbasa, Nilainya Mencapai Rp 1,25 Triliun

37 hari lalu

Jokowi Resmikan Rehabilitasi Bendungan dan Irigasi Gumbasa, Nilainya Mencapai Rp 1,25 Triliun

Jokowi pada hari ini meresmikan bendungan dan daerah irigasi Gumbasa di Kabupaten Sigi, Sulteng yang telah direhabilitasi dan direkonstruksi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Baru Saja Menetapkan 14 PSN Baru: Membedah PSN

45 hari lalu

Jokowi Baru Saja Menetapkan 14 PSN Baru: Membedah PSN

Proyek PSN antara lain terkait akses jalan, bendungan dan irigrasi, Kawasan, perkebunan, kereta api, energi, Pelabuhan, air bersih dan sanitasi.

Baca Selengkapnya

Beredar Video Polisi dan TNI Cekcok di Timor Tengah Selatan, Kapolres: Kami Tetap Harmonis

55 hari lalu

Beredar Video Polisi dan TNI Cekcok di Timor Tengah Selatan, Kapolres: Kami Tetap Harmonis

Seorang anggota polisi lalu lintas Polres Timor Tengah cekcok dengan prajurit TNI dari Dandim 1621/TTS

Baca Selengkapnya

PUPR Kebut Selesaikan 61 Bendungan, yang Ditargetkan Jokowi dalam 10 Tahun Pemerintahannya

29 Februari 2024

PUPR Kebut Selesaikan 61 Bendungan, yang Ditargetkan Jokowi dalam 10 Tahun Pemerintahannya

PUPR berhasil menyelesaikan 42 bendungan selama 2015-2023 dari 61 proyek yang ditargetkan Presiden Jokowi sebagai bagian dari ketahanan pangan

Baca Selengkapnya

Jokowi Cerita Awal Mula Membangun Usaha pada 1988: Kerja Mulai dari Subuh hingga Tengah Malam..

24 Februari 2024

Jokowi Cerita Awal Mula Membangun Usaha pada 1988: Kerja Mulai dari Subuh hingga Tengah Malam..

Presiden Jokowi menceritakan pengalamannya saat membangun usaha pada 1988 kepada para nasabah Mekaar PNM di Bitung, Sulut.

Baca Selengkapnya

Profil Bendungan Karian di Banten Senilai Rp 2,2 Triliun yang Baru Diresmikan Jokowi

8 Januari 2024

Profil Bendungan Karian di Banten Senilai Rp 2,2 Triliun yang Baru Diresmikan Jokowi

Bendungan Karian yang diresmikan Presiden Jokowi pada hari ini telah dibangun sejak tahun 2015 dan menelan anggaran hingga Rp 2,2 triliun.

Baca Selengkapnya

Proyek Strategis Nasional atau PSN Era Jokowi, Begini Evaluasi Timnas AMIN dan Ekonom

24 Desember 2023

Proyek Strategis Nasional atau PSN Era Jokowi, Begini Evaluasi Timnas AMIN dan Ekonom

Anies Baswedan dan Cak Imin akan mengevaluasi proyek strategis nasional (PSN) era Jokowi. Beberapa ekonom pun sampaikan catatannya.

Baca Selengkapnya