Luncurkan Program Serbu, BTN Siapkan Hadiah Rp 18 Miliar

Reporter

Kamis, 1 Desember 2016 08:04 WIB

Bank BTN

TEMPO.CO, Jakarta - PT Bank Tabungan Negara (Persero) meluncurkan program undian Serba Untung (Serbu) BTN 2016. Program ini diadakan mulai 1 September 2016 hingga 31 Agustus 2017 dengan total hadiah mencapai Rp 18 miliar.

Direktur Consumer Bank BTN Handayani mengatakan program ini merupakan bentuk apresiasi perseroan kepada nasabah Tabungan Batara BTN dan untuk meningkatkan penghimpunan tabungan sekaligus memperkuat struktur pendanaan di BTN.

"Melalui program ini, kami berusaha memberikan apresiasi terbaik kepada nasabah kami sekaligus memperkuat pendanaan perseroan," ucap Handayani dalam siaran pers yang diterima Tempo pada Rabu, 30 November 2016.

Sejalan dengan suksesnya program undian ini, per akhir Oktober 2016, posisi dana murah BTN mulai menunjukkan pergerakan positif. Dana murah (current account and saving account) perseroan pada 31 Oktober mencapai Rp 66,66 triliun atau naik Rp 3,09 triliun dari Rp 63,56 triliun di akhir Agustus 2016.

Posisi dana murah BTN pun menguat ke level 48,58 persen terhadap total simpanan yang dihimpun perseroan per akhir Oktober 2016. Secara total, Handayani masih optimistis perseroan akan mampu memperoleh dana murah sekitar Rp 6,3 triliun dari program Serbu BTN 2016.

Target ini dibidik setelah sebelumnya program serupa menjadi salah satu penopang surplus dana perseroan senilai Rp 4,1 triliun.

Handayani hari ini juga melakukan penarikan undian hadiah bulanan I dan II program Serbu BTN 2016 untuk periode September dan Oktober 2016. Handayani menuturkan BTN telah menyiapkan 12 Toyota Avanza selama periode undian, dan pada hari ini akan diundi dua mobil bagi nasabahnya yang beruntung.

Tak ketinggalan, 576 unit hadiah lain, mulai sepeda, penyejuk ruangan, hingga mesin cuci, juga disiapkan perseroan. Di samping itu, untuk program undian ini, BTN pun bakal memberikan hadiah utama berupa satu rumah mewah dan dua mobil mewah kepada nasabahnya yang beruntung.

Selain hadiah bulanan dan utama, BTN menyediakan 16 Toyota All New Innova, 32 Yamaha Mio M3, serta 80 kulkas dan televisi untuk quarterly prize. Nasabah yang telah menang di undian bulanan pun masih berkesempatan mengikuti quarterly prize dan grand prize.

BTN menyiapkan semua hadiah tersebut untuk seluruh wilayah di Indonesia dan menanggung pajak dari program undian Serbu BTN 2016.

DIKO OKTARA







Berita terkait

Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

1 hari lalu

Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

BTN Syariah membukukan laba bersih kuartal I 2024 mencapai Rp 164,1 miliar atau tumbuh 56,1 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

2 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, BTN Usulkan Skema Dana Abadi

2 hari lalu

Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, BTN Usulkan Skema Dana Abadi

PT Bank Tabungan Negara (BTN) usulkan skema dana abadi untuk program 3 juta rumah yang digagas Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

2 hari lalu

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

BTN mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 7,4 persen menjadi Rp 860 miliar pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Meski Sama-sama Entitas Perbankan Ketahui 6 Perbedaan BPR dan Bank Umum

8 hari lalu

Meski Sama-sama Entitas Perbankan Ketahui 6 Perbedaan BPR dan Bank Umum

Bank perkreditan rakyat (BPR) dan bank umum merupakan dua entitas keuangan yang memberikan layanan perbankan. Apa perbedan keduanya?

Baca Selengkapnya

OJK Cabut Izin Usaha 10 BPR hingga April 2024, Ini Sebabnya

8 hari lalu

OJK Cabut Izin Usaha 10 BPR hingga April 2024, Ini Sebabnya

Dalam empat bulan di 2024 ada 10 bank perkreditan rakyat (BPR) yang bangkrut dan dicabut izin usahanya oleh Otoritas Jasa Keuangan atau OJK.

Baca Selengkapnya

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

11 hari lalu

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

Jaringan profesional LinkedIn merilis daftar Top Companies 2024 edisi ketiga untuk Indonesia.

Baca Selengkapnya

Bank Indonesia Sebut 176 Ribu Orang Tukarkan Uang Baru Menjelang Idul Fitri

19 hari lalu

Bank Indonesia Sebut 176 Ribu Orang Tukarkan Uang Baru Menjelang Idul Fitri

Bank Indonesia (BI) mencatat total penukaran uang baru mencapai Rp 1,13 triliun per 3 April 2024 atau H-7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Jadwal Operasional Bank Mandiri, BCA, BNI, BRI hingga BTN selama Libur Lebaran 2024

19 hari lalu

Jadwal Operasional Bank Mandiri, BCA, BNI, BRI hingga BTN selama Libur Lebaran 2024

Berikut jadwal operasional Bak Mandiri, BCA, BNI, BRI dan BTN selama libur Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Bank BJB Buka Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking selama Libur Lebaran

21 hari lalu

Bank BJB Buka Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking selama Libur Lebaran

Selama periode libur Hari Raya Idul Fitri, Bank BJB tetap membuka beberapa jaringan kantor melalui kegiatan operasional terbatas dan layanan weekend banking.

Baca Selengkapnya