Bursa Global Kondusif, IHSG Berpeluang Menguat  

Reporter

Editor

Grace gandhi

Jumat, 12 Agustus 2016 08:28 WIB

Ilustrasi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). ANTARA/Yudhi Mahatma

TEMPO.CO, Jakarta - Pada perdagangan akhir pekan ini, indeks harga saham gabungan (IHSG) diperkirakan berpeluang rebound. Analis ekonomi dari First Asia Capital, David Sutyanto, mengatakan bursa global tadi malam bergerak kondusif karena kembali naiknya harga minyak.

David memperkirakan IHSG akan bergerak dengan support di posisi 5.400 dan resisten di level 5.450. "Saham sektoral yang terkait dengan komoditas energi berpeluang rebound seiring kenaikan harga minyak mentah tadi malam," ucap David dalam pesan tertulisnya, Jumat, 12 Agustus 2016.

Bursa global tadi malam berhasil rebound melanjutkan rally. Indeks saham Eurostoxx di kawasan Uni Eropa rebound hingga 1 persen di posisi 3.049,03. Di Wall Street, indeks DJIA dan S&P masing-masing menguat 0,64 persen dan 0,47 persen di posisi 18.613,52 dan 2.185,79.

Indeks Nadaq naik 0,46 persen di level 5.228,40. "Tiga indeks saham utama Wall Street tersebut berhasil mencatatkan level tertinggi baru sejak 1999," ujar David.

Pergerakan positif Wall Street merespons pencapaian laba sejumlah emiten, rebound bursa Eropa dan rebound harga minyak mentah tadi malam di posisi US$ 43,43 per barel atau naik 4 persen.

Pada perdagangan kemarin, IHSG bergerak fluktuatif dalam rentang 58 poin dan gagal tutup di teritori positif, yakni melemah 4,86 poin atau 0,09 persen di level 5.419,800. Ini adalah ketiga kalinya IHSG ditutup di teritori negatif sejak Selasa, 9 Agustus lalu.

Koreksi harga sejumlah komoditas logam dan minyak mentah turut menekan pergerakan harga saham pertambangan yang berdampak negatif bagi pergerakan IHSG kemarin. Di sisi lain, aksi beli selektif mendominasi saham sektor properti dan barang konsumsi.

Nilai transaksi di pasar reguler kemarin mencapai Rp 6,6 triliun dan pembelian bersih asing menyusut tinggal Rp 61,2 miliar. Koreksi IHSG kemarin sejalan dengan koreksi yang umumnya terjadi di pasar saham Asia-Pasifik, sebagaimana tercermin dari indeks The MSCI Asia-Pacific di luar Jepang kemarin yang terkoreksi 0,2 persen.

DESTRIANITA





Berita terkait

Samuel Sekuritas: IHSG Berhasil Tembus ke Zona Hijau, Saham Lippo Karawaci Melejit

7 jam lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Berhasil Tembus ke Zona Hijau, Saham Lippo Karawaci Melejit

IHSG menutup sesi pertama hari Ini di level 7,150,9 atau +0.22 persen.

Baca Selengkapnya

IHSG Diperkirakan Menguat, Terpengaruh Sentimen Domestik dan Global

9 jam lalu

IHSG Diperkirakan Menguat, Terpengaruh Sentimen Domestik dan Global

IHSG hari ini, Senin, 6 Mei 2024 dibuka menguat 36,86 poin atau 0,52 persen ke posisi 7.171,58

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

4 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

IHSG turun cukup drastis dan menutup sesi pertama hari Ini di level 7,116,5 atau -1.62 persen dibandingkan perdagangan kemarin.

Baca Selengkapnya

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

7 hari lalu

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

IHSG menguat 0,86 persen ke level 7.097,2 dalam sesi pertama perdagangan Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

11 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore, ditutup turun mengikuti pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

Baca Selengkapnya

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

12 hari lalu

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

IHSG sesi I ditutup menguat 0,81 persen ke level 7.168,5. Nilai transaksi mencapai Rp 6,6 triliun.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

14 hari lalu

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

Pembacaan putusan sengketa Pilpres di MK memengaruhi IHSG. Perdagangan ditutup melemah 7.073,82.

Baca Selengkapnya

IHSG Melemah Investor Tunggu Perkembangan Sengketa Pilpres, Rupiah Menguat

14 hari lalu

IHSG Melemah Investor Tunggu Perkembangan Sengketa Pilpres, Rupiah Menguat

IHSG ditutup melemah seiring pelaku pasar masih bersikap 'wait and see' terhadap hasil sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Pembacaan Putusan MK Pengaruhi IHSG, Perdagangan Ditutup Melemah 7.073,82

14 hari lalu

Pembacaan Putusan MK Pengaruhi IHSG, Perdagangan Ditutup Melemah 7.073,82

Putusan MK terkait sengketa Pilpres diprediksi akan mempengaruhi IHSG. Perdagangan hari ini ditutup 7.073,82 atau melemah 13,50 basis poin.

Baca Selengkapnya

Hari Ini IHSG Diperkirakan Menguat, Saham Apa Saja yang Potensial Dilirik?

14 hari lalu

Hari Ini IHSG Diperkirakan Menguat, Saham Apa Saja yang Potensial Dilirik?

Analis PT Reliance Sekuritas Indonesia Reza Priyambada memperkirakan IHSG pada awal pekan ini menguat bila dibandingkan pekan lalu. Apa syaratnya?

Baca Selengkapnya