Rupiah Melemah 31 Poin, Bertengger di Posisi 13.121  

Reporter

Rabu, 3 Agustus 2016 19:32 WIB

TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Jakarta - Nilai tukar rupiah ditutup melemah dalam perdagangan Rabu, 3 Agustus 2016. Rupiah terdepresiasi 0,24 persen atau 31 poin ke posisi 13.121 per dolar Amerika Serikat. Sebelumnya, rupiah dibuka di zona merah dengan pelemahan 0,17 persen atau 22 poin ke 13.112 per dolar Amerika.

Sepanjang perdagangan hari ini, rupiah diperdagangkan di kisaran 13.085-13.155 per dolar AS. Pada perdagangan Selasa, 2 Agustus 2016, rupiah ditutup melemah 43 poin atau 0,33 persen ke 13.090 per dolar AS.

Analis dari First Asia Capital, David Sutyanto, mengatakan pelemahan rupiah hari ini dipengaruhi oleh melemahnya harga minyak mentah yang menyebabkan penguatan yen dan dolar AS. “Harga komoditas turun, (investor) akan lari ke yen serta dolar AS,” katanya kepada Bisnis.com, Rabu, 3 Agustus 2016.

Adapun harga minyak West Texas Intermediate terpantau melemah 0,86 persen ke US$ 39,85 per barel pada pukul 16.20 WIB. Posisi ini yang terendah sejak 7 April 2016.

Pelemahan rupiah sejalan dengan kondisi mata uang lainnya di Asia Tenggara yang seluruhnya lesu. Ringgit Malaysia terpantau terdepresiasi 0,42 persen, baht Thailand melemah 0,36 persen, peso Filipina melemah 0,05 persen, sedangkan dolar Singapura terpantau melemah 0,13 persen.

Sementara itu, US Dollar Index, yang melacak pergerakan mata uang dolar terhadap mata uang utama dunia, terpantau menguat 0,19 persen atau 0,18 poin ke level 95,25 pada pukul 16.03 WIB.

BISNIS.COM

BACA JUGA
Pemberontak Suriah Bergembira di Atas Mayat Tentara Rusia
Haris Azhar Jadi Tersangka? KontraS Bantah Lewat Twitter

Berita terkait

Ciputra Resmi Akuisisi 15 Persen Saham Metropolitan Land Senilai Rp 367,4 M

13 November 2021

Ciputra Resmi Akuisisi 15 Persen Saham Metropolitan Land Senilai Rp 367,4 M

Ciputra Development melalui anak perusahaannya, Ciputra Nusantara resmi mengakuisisi 15 persen saham Metropolitan Land.

Baca Selengkapnya

IHSG Hari Ini Diperkirakan Masih Tertekan di Kisaran 5.803-5.960, Apa Sebabnya?

1 Februari 2021

IHSG Hari Ini Diperkirakan Masih Tertekan di Kisaran 5.803-5.960, Apa Sebabnya?

Indeks harga saham gabungan atau IHSG pada perdagangan hari ini, Senin, 1 Februari 2021, diperkirakan masih tertekan.

Baca Selengkapnya

Viral Perumahan Mewah di Atas Mal Thamrin City, Aturannya?

29 Juni 2019

Viral Perumahan Mewah di Atas Mal Thamrin City, Aturannya?

Thamrin City di Jakarta Pusat, rupanya bukan hanya tempat pusat belanja atau mal tapi di atas atapnya terdapat kompleks perumahan mewah dua lantai.

Baca Selengkapnya

2019, Ekonom Prediksi Nilai Tukar Rupiah Rata-rata Rp 14.725

6 Desember 2018

2019, Ekonom Prediksi Nilai Tukar Rupiah Rata-rata Rp 14.725

Ekonom Bank Danamon, Wisnu Wardana memperkirakan rupiah pada 2019 akan berada pada level Rp 14.725 per dolar Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Crane Ambruk di Kali Sentiong, Lurah Kebun Kosong: Ada Ganti Rugi

6 Desember 2018

Crane Ambruk di Kali Sentiong, Lurah Kebun Kosong: Ada Ganti Rugi

Lurah Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, Samsul Ma'arif, mengatakan korban crane ambruk bakal memperoleh ganti rugi dari kontraktor.

Baca Selengkapnya

Kebakaran di Matraman Tadi Pagi, 28 Rumah Ludes

13 Agustus 2018

Kebakaran di Matraman Tadi Pagi, 28 Rumah Ludes

Petugas hingga saat ini pun belum bisa memperkirakan berapa jumlah kerugian akibat kebakaran tersebut.

Baca Selengkapnya

Kebakaran di Matraman, 21 Mobil Pemadam Dikerahkan

13 Agustus 2018

Kebakaran di Matraman, 21 Mobil Pemadam Dikerahkan

Hingga berita ini diturunkan petugas masih mengatasi kebakaran itu dan belum ada laporan tentang korban jiwa.

Baca Selengkapnya

Menjelang Asian Games, Sandiaga Uno Stop Produksi Tempe Kali Item

26 Juli 2018

Menjelang Asian Games, Sandiaga Uno Stop Produksi Tempe Kali Item

Sandiaga Uno mengatakan menjelang perhelatan Asian Games 2018 pihaknya segera menghentikan proses produksi tempe di sekitar Kali Item.

Baca Selengkapnya

IHSG Diprediksi Rebound Hari Ini, Tetap Waspadai Rupiah

18 Juli 2018

IHSG Diprediksi Rebound Hari Ini, Tetap Waspadai Rupiah

Pergerakan kurs rupiah diprediksi tetap mempengaruhi IHSG hari ini.

Baca Selengkapnya

Infobank Beri Penghargaan untuk 100 Emiten Berkinerja Baik

25 Januari 2018

Infobank Beri Penghargaan untuk 100 Emiten Berkinerja Baik

Lembaga analis strategi perbankan dan keuangan, Infobank, akan memberikan penghargaan kepada 100 emiten dengan pertumbuhan tercepat.

Baca Selengkapnya