Kementerian Kesehatan: Vaksinasi Ulang Anak-anak Dimulai Pekan Depan

Reporter

Selasa, 12 Juli 2016 22:19 WIB

Salah satu cairan Vaksin yang asli saat Dinas Kesehatan menggelar sidak di Rumah Sakit di Makassar, Sulawesl Selatan, 28 Juni 2016. Inspeksi mendadak ini digelar di sejumlah rumah sakit swasta, apotek, serta klinik pengobatan. TEMPO/Iqbal Lubis

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Kesehatan akan melakukan vaksinasi ulang kepada anak-anak yang terdata mendapat vaksin palsu. Vaksinasi ulang itu akan dimulai pekan depan di salah satu klinik di Ciracas, Jakarta Timur, karena datanya telah tersedia.

Hal itu menjadi salah satu keputusan rapat satuan tugas penanggulangan vaksin palsu yang telah mengadakan rapat untuk membahas tindak lanjut penanggulangan vaksin palsu, Selasa, 12 Juli 2016. Rapat dipimpin langsung Menteri Kesehatan Nila Farid Moeloek.

Dari pertemuan itu, Kementerian menyatakan Badan Pengawas Obat dan Makanan telah melakukan penelusuran di seluruh wilayah dan terdapat 37 fasilitas pelayanan kesehatan (fasyankes) yang berada di sembilan provinsi yang mendapatkan vaksin dari sumber yang tidak resmi dengan jumlah sampel sebanyak 39 jenis.

BPOM telah menguji sampel vaksin tersebut. Hasilnya, dari 39 sampel, empat sampel isinya tidak sesuai atau palsu dan satu sampel diduga palsu karena label tidak sesuai.

Selain itu, BPOM melakukan uji terhadap sejumlah barang sitaan Badan Reserse Kriminal Kepolisian RI. Dari 15 produk yang diperiksa, terdapat 5 produk yang terbukti kandungannya palsu, 1 produk vaksin yang kadarnya tidak sesuai, dan 1 produk yang labelnya tidak sesuai.

"Berdasarkan hasil penyidikan Bareskrim dan BPOM, Kementerian Kesehatan melakukan pendataan ulang pasien yang menerima vaksin palsu," tulis Kementerian dalam keterangan resmi, Selasa, 12 Juli 2016.

Kementerian selanjutnya akan memberikan vaksinasi ulang kepada anak-anak yang terdata mendapat vaksin palsu. Vaksinasi ulang dijadwalkan dimulai di Ciracas, Jakarta Timur, pada pekan depan karena alasan kelengkapan data.

BISNIS.COM




Berita terkait

Ini Pesan Jokowi ke Prabowo untuk Lanjutkan Program di Bidang Kesehatan

2 jam lalu

Ini Pesan Jokowi ke Prabowo untuk Lanjutkan Program di Bidang Kesehatan

Presiden Jokowi menyoroti urgensi peningkatan jumlah dokter spesialis di Indonesia. Apa pesan untuk pemimpin baru?

Baca Selengkapnya

Kemenkes: Waspada Email Phishing Mengatasnamakan SATUSEHAT

5 hari lalu

Kemenkes: Waspada Email Phishing Mengatasnamakan SATUSEHAT

Tautan phishing itu berisi permintaan verifikasi data kesehatan pada SATUSEHAT.

Baca Selengkapnya

Netizen Serbu Akun Instagram Bea Cukai: Tukang Palak Berseragam

7 hari lalu

Netizen Serbu Akun Instagram Bea Cukai: Tukang Palak Berseragam

Direktorat Jenderal Bea dan Cuka (Bea Cukai) mendapat kritik dari masyarakat perihal sejumlah kasus viral.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

10 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Bantu Warga Terdampak Gunung Ruang, Kementerian Kesehatan Salurkan 13 Ribu Masker

13 hari lalu

Bantu Warga Terdampak Gunung Ruang, Kementerian Kesehatan Salurkan 13 Ribu Masker

Kementerian Kesehatan membantu warga terdampak Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara dengan penyediaan masker.

Baca Selengkapnya

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

13 hari lalu

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

Pusat Krisis Kesehatan Kemenkes mengirimkan tim khusus ke area banjir Musi Rawas Utara. Salah satu tugasnya untuk antisipasi penyakit pasca banjir.

Baca Selengkapnya

Hipertensi Jadi Penyakit Paling Banyak di Pos Kesehatan Mudik

23 hari lalu

Hipertensi Jadi Penyakit Paling Banyak di Pos Kesehatan Mudik

Kementerian Kesehatan mencatat hipertensi menjadi penyakit yang paling banyak ditemui di Pos Kesehatan Mudik Idulfitri 1445 H/2024 M.

Baca Selengkapnya

3 Kunci Penanganan Penyakit Ginjal Kronis Menurut Wamenkes

40 hari lalu

3 Kunci Penanganan Penyakit Ginjal Kronis Menurut Wamenkes

Wamenkes mengatakan perlunya fokus dalam tiga langkah penanganan penyakit ginjal kronis. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Edy Wuryanto Ingatkan Pemerintah Antisipasi Demam Berdarah

41 hari lalu

Edy Wuryanto Ingatkan Pemerintah Antisipasi Demam Berdarah

Banyak rumah sakit penuh sehingga pasien tidak tertampung. Masyarakat miskin kesulitan akses pelayanan kesehatan.

Baca Selengkapnya

Guru Besar FKUI Rekomendasikan Strategi Memberantas Skabies

7 Maret 2024

Guru Besar FKUI Rekomendasikan Strategi Memberantas Skabies

Dalam pengukuhan Guru Besar FKUI, Sandra Widaty mendorong strategi memberantas skabies. Penyakit menular yang terabaikan karena dianggap lazim.

Baca Selengkapnya