Sandiaga Uno Sarankan Pemerintah Bikin Satgas Daging Sapi

Rabu, 6 Juli 2016 21:55 WIB

Deklarasi dukungan Sahabat Nusantara untuk Sandiaga Uno untuk maju dalam pemilihan gubernur DKI Jakarta di Gedung Joeang, Jakarta, 23 April 2016. Tempo/Arkhelaus

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Asosiasi Pedagang Pasar Indonesia Sandiaga uno menilai kegiatan operasi pasar yang dilakukan pemerintah selama bulan Ramadan belum berhasil menurunkan harga daging sapi di pasar.

Sandi berujar meski stabilisasi dari daging beku berhasil dijual murah seharga Rp 80 ribu di pasaran, namun jika dilihat dari keinginan masyarakat Indonesia yang masih memilih untuk mengkonsumsi daging segar, maka operasi pasar hanya menyentuh sebagian kalangan saja.

"Kalau daging segar, belum tercapai harga yang diinginkan. Terakhir malah seminggu sebelum lebaran harganya makin melambung, dan ini menunjukkan bahwa operasi pasar hanya di permukaan saja," kata Sandiaga Uno saat ditemui di Kompleks Rumah Dinas Menteri Perindustrian Saleh Husin, Jalan Widya Chandra III, Jakarta Selatan, Rabu, 6 Juli 2016.

Sandi mengatakan pemerintah harus melakukan stabilisasi harga daging di pasar dengan penyederhanaan rantai distribusi dan mengamankan pasokan daging di pasar. Hal itu, kata Sandi, harus dimulai jauh hari sebelum lebaran tiba.

"Saya rasa harus ada kolaborasi antara Pemprov DKI dan Menteri Perdagangan, Menteri Pertanian, dalam satu satgas khusus untuk memetakan pasokan yang diperlukan untuk bulan ramadan tahun depan, itu yang harus dilakukan sekarang," kata bakal calon Gubernur DKI Jakarta ini.

Sandi menambahkan meski daging sapi beku tetap laku, namun pemerintah harus tetap melihat ada segmentasi pasar berbeda-beda di masyarakat. Ada warga yang belum terbiasa mengkonsumsi daging beku, meski pemerintah menjualnya dengan harga murah. Sandi berharap ke depan pemerintahan Jokowi bisa menurunkan harga daging segar.

"Jangan biasakan diri kita impor terus. Karena kita harus membiasakan diri kita untuk memproduksi dan menghasilkan yang lebih sustainable dan berkelanjutan ke depan," ujar Sandi.

DESTRIANITA

Berita terkait

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

4 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

5 hari lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

5 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

7 hari lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

8 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

8 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

9 hari lalu

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

10 hari lalu

Accor Live Limitless (ALL) Kembali sebagai Sponsor Utama Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2024

Pengunjung Java Jazz Festival 2024 juga diundang untuk terlibat dalam pertunjukan musik di ALL.com Hall.

Baca Selengkapnya

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

11 hari lalu

Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat: Tidak Semua Penumpang Wisatawan

Anggota Komisi V DPR RI Sigit Sosiantomo menolak rencana iuran pariwisata di tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

11 hari lalu

Jadwal dan Harga Tiket Dieng Culture Festival 2024

Dieng Culture Festival 2024, yang bertajuk "The Journey," akan kembali menyapa penggemar budaya dan seni pada Agustus mendatang.

Baca Selengkapnya