Wakil Ketua MPR: Indonesia Jangan Minder Hadapi MEA

Reporter

Editor

Saroh mutaya

Selasa, 29 Maret 2016 23:02 WIB

Hidayat Nur Wahid Kecam Sikap Militer Mesir

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua MPR, Hidayat Nur Wahid, mengingatkan bangsa Indonesia jangan minder dan mengalami perasaan rendah diri dalam menghadapi persaingan terkait pemberlakuan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA).

"Seharusnya sikap menghormati bangsa lain tidak menjadikan kita bangsa yang minder dengan warga asing," kata dia, dalam keterangan tertulis yang diterima, di Jakarta, Selasa, (29 Maret 2016).

Dengan demikian, menurut dia, maka justru hadirnya MEA sejak 2016 itu juga perlu disikapi dengan positif.

Dia mengingatkan bahwa berdasarkan sejarahnya sejak dulu, bangsa Indonesia telah lama berdimensi global antara lain dengan telah lama masuknya pemikiran dari Timur Tengah.

Untuk itu, lanjutnya, hal terpenting yang dilakukan saat ini adalah meningkatkan sinergi antara pemerintah dan pengusaha guna meningkatkan kualitas pendidikan.

"Sinergitas inilah yang akan melahirkan nilai tambah dalam dunia pendidikan kita. Jangan sampai berjalan sendiri-sendiri," kata dia.

Sebelumnya, pengusaha dan CEO laman KapanKerja.com, William Salim, mengatakan, indikator yang baik dalam menghadapi MEA adalah SDM yang berkualitas khususnya di UMKM.

"Usaha rintisan dan UMKM di Indonesia bisa bersaing di pasar global syaratnya hanya satu, diisi oleh SDM yang berkualitas dan berkompeten, itu kuncinya," kata Salim, dalam pernyataannya, di Jakarta, Selasa (16 Februari ).

Menurut dia, situs seperti KapanKerja.com "memaksa" setiap pribadi bisa menghadapi kompetisi dan membekali diri dengan bekal yang cukup, baik keahlian keras maupun keahlian lunak.

Salim yang juga ketua bidang inkubator Asosiasi Pengusaha Digital Indonesia berpendapat, cara konvensional mencari pekerjaan lewat iklan lowongan kerja di media cetak seperti koran, tabloid, majalah, dan lain sebagainya sudah lama ditinggalkan.

Kini, lanjutnya, pencari lowongan kerja pun cenderung mencari informasi lowongan pekerjaan secara daring lewat media internet, karena lebih praktis, efisien, dan cepat.

ANTARA

Berita terkait

Mengenal Sistem Pembobotan Nilai UTBK 2024

3 menit lalu

Mengenal Sistem Pembobotan Nilai UTBK 2024

Salah satu hal yang perlu diketahui peserta adalah sistem pembobotan nilai UTBK 2024.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

9 menit lalu

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

Penjelasan Bulog atas harga beras yang tetap mahal saat harga gabah terpuruk.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: India Tak Terima Tuduhan Xenofobia Biden Hingga Gencatan Senjata Gaza

9 menit lalu

Top 3 Dunia: India Tak Terima Tuduhan Xenofobia Biden Hingga Gencatan Senjata Gaza

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 4 Mei 2024 diawali penolakan India soal tudingan xenofobia oleh Presiden AS Joe Biden

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024: Palembang Bank SumselBabel Buat Kejutan, Kalahkan Jakarta STIN BIN 3-2

17 menit lalu

Hasil Proliga 2024: Palembang Bank SumselBabel Buat Kejutan, Kalahkan Jakarta STIN BIN 3-2

Tim bola voli putra Palembang Bank SumselBabel membuat kejutan dengan mengalahkan tim bertabur bintang Jakarta STIN BIN di Proliga 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

27 menit lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

39 menit lalu

Real Madrid Juarai Liga Spanyol 2023/2024, Ini 5 Faktor Kunci Penentu Keberhasilan Mereka

Real Madrid berhasil merebut gelar juara Liga Spanyol (La Liga) ke-36, Sabtu, 4 Mei 2024. Ini lima faktor kunci penentu keberhasilan mereka.

Baca Selengkapnya

Hasil Sprint Race Formula 1 Miami 2024: Max Verstappen Juara, Leclerc Kedua

55 menit lalu

Hasil Sprint Race Formula 1 Miami 2024: Max Verstappen Juara, Leclerc Kedua

Pembalap Red Bull, Max Verstappen, menjadi yang tercepat dalam sesi sprint race Formula 1 Miami 2024.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

2 jam lalu

Real Madrid Jadi Juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona Kalah 2-4 dari Girona

Real Madrid dipastikan menjadi juara La Liga Spanyol 2023/2024 setelah Barcelona kalah 2-4 dari Girona dalam dalam laga ke-34.

Baca Selengkapnya

Profil Kim Sang-sik, Pelatih Baru Timnas Vietnam asal Korea Selatan

3 jam lalu

Profil Kim Sang-sik, Pelatih Baru Timnas Vietnam asal Korea Selatan

Timnas Vietnam sudah memiliki pelatih anyar. VFF) mengumumkan penunjukan Kim Sang-sik sebagai pengganti Philippe Troussier.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

3 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya