KA Ekonomi Joglokerto Mulai Beroperasi Pagi Ini  

Reporter

Jumat, 25 September 2015 09:35 WIB

Ilustrasi Kereta Api Indonesia. Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta - Kereta api (KA) Joglokerto jurusan Solo-Yogyakarta-Purwokerto resmi beroperasi pada Jumat pagi (25 September 2015), ditandai dengan peluncuran perdana perjalanan kereta tersebut di Stasiun Balapan Solo.

KA Joglokerto dengan tujuh rangkaian melakukan perjalanan perdananya pada pukul 06.15 WIB dari Stasiun Solo Balapan dengan membawa 237 penumpang dan akan tiba di Stasiun Purwokerto pada pukul 10.01 WIB.

Kereta akan diberangkatkan kembali ke Solo pada pukul 10.38 WIB dan dijadwalkan tiba pukul 14.46 WIB.

Executive Vice President PT KAI Daop 6 Yogyakarta, Wiwik Widayanti, mengatakan KA Joglokerto dioperasikan untuk memenuhi permintaan masyarakat. "Kami berharap dengan berjalannya KA Joglokerto ini merupakan salah satu sarana untuk menghubungkan Kota Solo, Yogyakarta dan Purwokerto sebagai kota destinasi wisata," katanya.

Relasi KA Joglokerto merupakan perpanjangan dari relasi KA Joglo Ekspres yang hanya melayani rute Stasiun Solo Balapan-Stasiun Yogyakarta pulang pergi. KA Joglokerto memiliki kapasitas angkut 560 tempat duduk dengan menggunakan rangkaian istirahat KA Jaka Tingkir jurusan Solo-Jakarta.

Wiwik mengatakan, untuk mengantisipasi perjalanan KA Jaka Tingkir yang rangkaiannya digunakan menjadi KA Joglokerto, maka jadwal keberangkatan Jaka Tingkir disesuaikan menjadi pukul 18.15 WIB dari Stasiun Purwosari.

KA Joglokerto adalah kereta komersial yang menggunakan tarif batas bawah (TBB) dan tarif batas atas (TBA). Tarif yang berlaku untuk jarak tempuh 0-125 kilometer berkisar Rp50 ribu-Rp100 ribu per orang, kemudian 126-170 km yakni Rp 60 ribu-Rp115 ribu per orang, dan jarak di atas 170 km dari Rp 70 ribu hingga Rp 135 ribu.

Harga tiket mulai hari ini hingga 31 Oktober 2015 menggunakan tarif batas bawah yakni Rp 70 ribu. Sementara, PT KAI Daop 6 menetapkan tarif khusus Rp 20.000 per penumpang untuk tujuan Kutoarjo-Yogyakarta dan Yogyakarta-Solo Balapan.

"Kami berharap masyarakat lebih menyukai angkutan massal KA Joglokerto. Kami melihat potensi KA ini sangat men janjikan sehingga diharapkan kalau bisa penuhi target 100 persen," katanya.

Manager Corporate Communication Daop 6 Yogyakarta, Gatut Sutiyatmoko menambahkan, tarif khusus Rp20.000 per orang dapat dipesan satu jam sebelum keberangkatan KA.

ANTARA

Berita terkait

Long Weekend Mulai Besok, 520 Ribu Tiket KAI Sudah Ludes Terjual

10 jam lalu

Long Weekend Mulai Besok, 520 Ribu Tiket KAI Sudah Ludes Terjual

Angka penjualan tiket kereta terus bergerak seiring dengan mendekati masa long weekend.

Baca Selengkapnya

PT KAI Ingatkan Pengguna Jalan Harus Mengalah pada Kereta Api, Bagaimana Aturannya?

13 jam lalu

PT KAI Ingatkan Pengguna Jalan Harus Mengalah pada Kereta Api, Bagaimana Aturannya?

Pengguna jalan harus mengalah pada kereta api di perlintasan sebidang untuk menghindari kecelakaan fatal.

Baca Selengkapnya

KA Pandalungan Tabrak Mobil di Pasuruan, PT KAI: Pengguna Jalan Harus Dahulukan Kereta

16 jam lalu

KA Pandalungan Tabrak Mobil di Pasuruan, PT KAI: Pengguna Jalan Harus Dahulukan Kereta

Kereta Api (KA) Pandalungan relasi Gambir-Jember terlibat kecelakaan lalu lintas dengan mobil di Pasuruan, Jawa Timur, Selasa, 7 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Long Weekend Pekan Ini, PT KAI Siapkan 739 Ribu Kursi

19 jam lalu

Long Weekend Pekan Ini, PT KAI Siapkan 739 Ribu Kursi

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI menyiapkan sebanyak 739.782 kursi selama libur panjang periode 8 hingga 12 Mei 2024 .

Baca Selengkapnya

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

1 hari lalu

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

Bea Cukai menanggapi unggahan video Tiktok yang mengaku mengirim cokelat dari luar negeri senilai Rp 1 juta dan dikenakan bea masuk Rp 9 juta.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Pasuruan, Kereta Api Pandalungan Terlambat 150 Menit Tiba di Stasiun Gambir

1 hari lalu

Kecelakaan di Pasuruan, Kereta Api Pandalungan Terlambat 150 Menit Tiba di Stasiun Gambir

Kereta Api Pandalungan dari Stasiun Gambir tiba di Stasiun Jember pukul 13.15 WIB.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan KA Pandalungan vs Minibus di Pasuruan Tewaskan Empat Orang, Ini kata KAI

1 hari lalu

Kecelakaan KA Pandalungan vs Minibus di Pasuruan Tewaskan Empat Orang, Ini kata KAI

Satu unit minibus yang melintas di perlintasan sebidang tanpa palang pintu tertabrak KA Pandalungan relasi Gambir-Jember

Baca Selengkapnya

Cuti Bersama Akhir Pekan, PT KAI Sediakan KA Lodaya Tambahan dari Bandung

1 hari lalu

Cuti Bersama Akhir Pekan, PT KAI Sediakan KA Lodaya Tambahan dari Bandung

Pemerintah menetapkan cuti bersama pada Jumat, 10 Mei 2024, menyusul libur perayaan Kenaikan Isa Almasih pada, Kamis, 9 Mei 2025.

Baca Selengkapnya

KAI Daop 8 Operasikan Tiga Kereta Tambahan dari Stasiun Malang

1 hari lalu

KAI Daop 8 Operasikan Tiga Kereta Tambahan dari Stasiun Malang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Daerah Operasi 8 Surabaya mengoperasikan tiga kereta api tambahan keberangkatan dari Stasiun Malang

Baca Selengkapnya

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

3 hari lalu

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

Proyek peningkatan dan pengembangan Stasiun Tanah Abang ditargetkan rampung pada akhir tahun ini.

Baca Selengkapnya