Gaspadap Keluhkan Kapal Berat di Bakauheni

Selasa, 20 Januari 2015 23:50 WIB

Sebuah kapal feri melintas di alur masuk Pelabuhan Bakauheni, Lampung, Minggu (30/9) pagi. ANTARA/Kristian Ali

TEMPO.CO, Jakarta - Gabungan Pengusaha Nasional Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (Gapasdap) menyesalkan masih beroperasinya kapal Landing Craft Tank (LCT) pada trayek Bojanegara-Bakauheni. Gapasdap khawatir beroperasinya LCT akan menciptakan iklim usaha yang tidak sehat.

Ketua Umum Gapasdap, Sjarifuddin Mallarangan, mengatakan kapal LCT sebenarnya adalah kapal barang untuk mengangkut alat-alat berat. Kenyataannya, di dermaga Bojanegara yang berjarak tak lebih dari 1 kilometer dari pelabuhan Merak, kapal LCT digunakan untuk mengakut truk sekaligus penumpang. "Kapal LCT tidak diperuntukan untuk kegiatan penyeberangan yang mengangkut penumpang sekaligus, tapi mengapa Kementerian Perhubungan memberi izin," kata dia di kantor Gapasdap, Menteng, Jakarta Selasa 20 Januari 2015. (Baca:Pelayaran Tutup, PT ASDP Rugi Rp 150 Juta per Hari)


Sjarifuddin mengingatkan maklumat pelayaran yang dikeluarkan Direktur Jenderal Perhubungan Laut Nomor 25/DK/11-13 tanggal 11 November 2013. Maklumat itu melarang pengoperasian LCT untuk kegiatan mengangkut penumpang. "Kenyataannya mengapa masih diizinkan," katanya. Wakil Ketua Umum Gapasdap, Khoiri Soetomo, mengatakan beroperasinya LCT telah menciptakan iklim usaha yang tidak kondusif yang dikhawatirkan berdampak pada aspek keselamatan. "LCT sangat tidak layak untuk mengangkut orang. Kapal ini jauh berada di bawah standar keselamatan," kata dia.

Lagipula, kata Khoiri, beroperasinya kapal LCT tidak memenuhi standard pelayanan minimum seperti yang diberlakukan pada kapal fery. Tarif mereka tidak ada aturan sehingga bisa nego dengan sopir truk, LCT juga bisa 'ngetem' hingga muatannya penuh. Ini berbeda dengan kapal fery yang dalam jangka waktu tertentu harus tetap berangkat, meskipun muatan tidak penuh. (Baca:(Baca:Cuaca Buruk, Pelayaran Fery di NTT Ditutup))

AMIRULLAH

Terpopuler:
Mahasiswi Berutang Rp 1 Miliar Dikenal Tertutup
Bob Sadino, Celana Pendek, dan Ajaran Agama
Tony Abbot Kirim Surat, Apa Reaksi Jokowi?
Keluarga Korban Air Asia Berebut Jadi Ahli Waris
Bob Sadino Dimakamkan di Samping Istrinya



Advertising
Advertising

Berita terkait

Polisi Proses Laporan Penistaan Agama Injak Alquran yang Diduga Dilakukan Pejabat Kemenhub

1 hari lalu

Polisi Proses Laporan Penistaan Agama Injak Alquran yang Diduga Dilakukan Pejabat Kemenhub

Kepala Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah X Merauke Asep Kosasih dilaporkan atas dugaan penistaan agama karena menginjak Alquran

Baca Selengkapnya

Pejabat Kementerian Perhubungan Dilaporkan Istrinya karena Injak Alquran

2 hari lalu

Pejabat Kementerian Perhubungan Dilaporkan Istrinya karena Injak Alquran

Seorang pejabat Kementerian Perhubungan diduga melakukan penistaan agama karena mengInjak Alquran saat bersumpah tidak selingkuh

Baca Selengkapnya

Orang Tua Calon Taruna STIP Ajukan Keberatan Keputusan Kemenhub Tak Buka Penerimaan Tahun Ini

3 hari lalu

Orang Tua Calon Taruna STIP Ajukan Keberatan Keputusan Kemenhub Tak Buka Penerimaan Tahun Ini

Alasan Menhub meniadakan penerimaan taruna STIP tahun ini adalah untuk memutus rantai tradisi tidak baik antara senior dan junior.

Baca Selengkapnya

Selain Spionam, Berikut Sederet Aplikasi Perizinan Milik Kementerian Perhubungan

3 hari lalu

Selain Spionam, Berikut Sederet Aplikasi Perizinan Milik Kementerian Perhubungan

Kementerian Perhubungan memiliki sejumlah aplikasi guna meningkatkan pelayanan bidang transportasi.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengecek Kelayakan Bus di Aplikasi Spionam

3 hari lalu

Begini Cara Mengecek Kelayakan Bus di Aplikasi Spionam

Berikut cara mengecek kelayakan bus di aplikasi Spionam milik Kementerian Perhubungan.

Baca Selengkapnya

Pertamina Buka Fasilitas Avtur 24 Jam di Bali Selama World Water Forum

4 hari lalu

Pertamina Buka Fasilitas Avtur 24 Jam di Bali Selama World Water Forum

Pertamina mengoperasikan seluruh sarana dan fasilitas di terminal Avtur Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali selama 24 jam selama WWF.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Rampungkan 25 Proyek Strategis Nasional, Kebut 4 Lagi Tahun Ini

4 hari lalu

Kemenhub Rampungkan 25 Proyek Strategis Nasional, Kebut 4 Lagi Tahun Ini

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan penyelesaian Proyek Strategis Nasional atau PSN Kemenhub sudah mencapai 82 persen

Baca Selengkapnya

SBMI Somasi Kementerian Perhubungan terkait Pekerja Migran di Kapal Niaga dan Perikanan

4 hari lalu

SBMI Somasi Kementerian Perhubungan terkait Pekerja Migran di Kapal Niaga dan Perikanan

Serikat Buruh Migran Indonesia atau SBMI somasi Kementerian Perhubungan terkait perlindungan pekerja migran di kapal niaga dan perikanan.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Ingatkan Cek Bus Sebelum Berwisata: Pakai Aplikasi Spionam

5 hari lalu

Sandiaga Uno Ingatkan Cek Bus Sebelum Berwisata: Pakai Aplikasi Spionam

Menteri Pariwisata Sandiaga Uno mengingatkan untuk cek kendaraan sewa sebelum berwisata menggunakan aplikasi Spionam.

Baca Selengkapnya

Perusahaan Otobus Tak Berizin Masih Beroperasi, MTI: Lama Dibiarkan Pemerintah

5 hari lalu

Perusahaan Otobus Tak Berizin Masih Beroperasi, MTI: Lama Dibiarkan Pemerintah

Kendaraan yang dikelola perusahaan otobus yang tidak memiliki izin angkutan biasanya tidak berhenti atau transit di terminal. Sulit ditindak Dishub

Baca Selengkapnya