Bank Bukopin Yakin Jadi Bank Jangkar

Reporter

Editor

Senin, 28 Februari 2005 16:35 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Direktur Utama PT Bank Bukopin Sofyan Basir optimistis, bank yang dipimpinnya akan menjadi bank jangkar (anchor bank). ?Mudah-mudahan Bank Indonesia bisa melihat kami untuk menjadi anchor bank,? ujarnya di Jakarta, Senin (28/2). Sofyan yakin lantaran pada akhir 2004, Bank Bukopin mampu mencatatkan aset sebesar Rp 18,4 triliun, laba Rp 307 miliar, rasio cukupnya modal (CAR) 15,58 persen, kantor sebanyak 263 unit, sumber daya manusia 3.500 orang, teknologi sudah baik, manajemen risiko yang baik, dan tingkat kredit seret (non performing loan/NPL) yang rendah. Atas dasar pencapaian itu, menurut Sofyan, Bank Bukopin tidak hanya akan fokus pada sektor usaha, kecil, dan menengah (UKM), tapi juga sanggup memberi kredit bagi BUMN-BUMN komersial. ?Bank Bukopin memang identik dengan UKM, tapi tidak menutup kemungkinan untuk membiayai BUMN-BUMN komersial,? katanya seraya menjelaskan, sampai hari ini sebanyak 52 BUMN sudah menjadi nasabah Bank Bukopin. Terkait dengan konsolidasi perbankan yang direncanakan Arsitektur Perbankan Indonesia (API) berupa merger antar bank, Sofyan mengatakan, hingga kini Bank Bukopin belum merencanakan hal itu. ?Rencana merger belum ada sampai hari ini,? tuturnya. Namun, dia memastikan, rencana merger masih terbuka untuk jenis bank bersegmen usaha sama atau tidak. Dia menambahkan, Bank Bukopin akan bersikap proaktif untuk menjemput peluang guna mendukung program konsolidasi perbankan tersebut. ?Kami akan menjemput bola. Kami akan mengadakan pendekatan (ke bank-bank) melalui seminar dan lain-lain,? ucapnya. Rr Ariyani

Berita terkait

Sadikin Aksa jadi Tersangka Kasus Pidana Perbankan, Ini Kata OJK

12 Maret 2021

Sadikin Aksa jadi Tersangka Kasus Pidana Perbankan, Ini Kata OJK

OJK bakal mengikuti proses hukum setelah Sadikin Aksa ditetapkan sebagai tersangka dalam perkara tindak pidana perbankan.

Baca Selengkapnya

OJK Akan Naik Banding Atas Putusan PTUN Soal Gugatan Bosowa

19 Januari 2021

OJK Akan Naik Banding Atas Putusan PTUN Soal Gugatan Bosowa

OJK akan mengambil langkah hukum setelah Hakim PTUN mengabulkan gugatan PT Bosowa Corporindo terhadap lembaga keuangan tersebut.

Baca Selengkapnya

Bos Bukopin Sebut Kookmin Serius Ingin Kantongi 67 Persen Saham

22 Juli 2020

Bos Bukopin Sebut Kookmin Serius Ingin Kantongi 67 Persen Saham

Direktur Utama PT Bank Bukopin Tbk Rivan Achmad Purwantono menargetkan proses KB Kookmin Bank segera rampung pada Juli ini.

Baca Selengkapnya

BRI Setuju Berikan Bantuan Teknis untuk Bank Bukopin

17 Juni 2020

BRI Setuju Berikan Bantuan Teknis untuk Bank Bukopin

PT Bank Rakyat Indonesia Tbk setuju untuk memberikan bantuan teknis (technical assitance) kepada PT Bank Bukopin Tbk.

Baca Selengkapnya

Kuartal I 2018, Laba Bersih PT Bank Bukopin Naik Menjadi 126,7 M

4 Mei 2018

Kuartal I 2018, Laba Bersih PT Bank Bukopin Naik Menjadi 126,7 M

PT Bank Bukopin Tbk membukukan laba bersih sebesar Rp 126,7 miliar pada triwulan pertama 2018.

Baca Selengkapnya

Bank Bukopin Bagi Dividen 30 Persen dari Total Laba

10 Mei 2017

Bank Bukopin Bagi Dividen 30 Persen dari Total Laba

Bank Bukopin memutuskan untuk membagikan dividen sebanyak Rp
312 miliar atau 30 persen dari total laba bersih perseroan.

Baca Selengkapnya

Bank Bukopin Targetkan Aset Tumbuh 10,3 Persen

12 Februari 2017

Bank Bukopin Targetkan Aset Tumbuh 10,3 Persen

Beragam upaya dilakukan Bank Bukopin untuk mencapai target pertumbuhan bisnis

Baca Selengkapnya

Terungkap, Mayat Wanita dalam Boks Resepsionis Bank Bukopin  

13 Juli 2016

Terungkap, Mayat Wanita dalam Boks Resepsionis Bank Bukopin  

Farah, korban pembunuhan yang mayatnya ditemukan di dalam boks, merupakan resepsionis Bank Bukopin di Tangerang Selatan.

Baca Selengkapnya

Bukopin Luncurkan Uang Elektronik, Anggarkan Rp40 Miliar

15 Agustus 2015

Bukopin Luncurkan Uang Elektronik, Anggarkan Rp40 Miliar

Adhi mengatakan untuk membangun platform uang elektronik, perseroan menyediakan anggaran sekitar Rp40 miliar.

Baca Selengkapnya

Bank Syariah Bukopin Dapat Suntikan Modal Rp 100 Miliar

4 Juni 2015

Bank Syariah Bukopin Dapat Suntikan Modal Rp 100 Miliar

Suntikan modal itu sekaligus untuk memperbesar target pasar sektor usaha mikro, kecil dan menengah.

Baca Selengkapnya