Batik Air Terbang Perdana Akhir Bulan Ini  

Reporter

Editor

Agoeng Wijaya

Selasa, 9 April 2013 17:08 WIB

Proyeksi batik pada pesawat Lion Air jenis Boeing 737-900ER pada acara Ulang Tahun Lion Air ke-12 di Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Jumat(8/6). "Batik Air" merupakan produk baru dari perusahaan penerbangan Lion Air yang rencananya akan dilaunching pada Maret 2013. TEMPO/Dwianto Wibowo

TEMPO.CO, Jakarta - Maskapai Batik Air, anak usaha PT Lion Mentari Airlines (Lion Air), akan beroperasi pada 26 April 2013. "Rutenya Jakarta-Manado, dua kali sehari," ujar Direktur Umum Lion Air, Edward Sirait, di sela-sela rapat dengar pendapat Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat, Selasa, 9 April 2013.

Seperti induknya, Batik Air akan beroperasi dengan menggunakan pesawat Boeing 737-900ER. Dalam setiap penerbangan, maskapai baru ini menyediakan layanan full service dengan 160 kursi ekonomi dan 12 kursi bisnis.

Edward menjelaskan, perusahaan akan mendatangkan enam Boeing 737-900 ER untuk Batik Air. Hingga saat ini, kata dia, tidak ada target spesifik untuk jumlah penumpang yang diangkut maskapai penerbangan itu. "Target kami bukan jumlah, melainkan jangan rugi," ujarnya.

Edward pun berharap maskapai baru itu nantinya dapat menjangkau seluruh wilayah Indonesia. Namun, ia menolak menyebutkan rute-rute lain yang dibidik Batik Air. Yang terpenting, perseroan berharap tingkat keterisian penumpang atau load factor Batik Air dapat mencapai 100 persen.

Kementerian Perhubungan menyatakan Batik Air telah siap beroperasi. "Izin rute dan air operator certificate (AOC) sedang kami proses," kata Direktur Angkutan Udara Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Djoko Murjatmodjo. Sebelum beroperasi, kata dia, Batik Air harus melakukan uji terbang (demo flight).

MARIA YUNIAR

Berita lainnya:
3 Fakta Kapolda DIY Kontak Pangdam Sebelum Insiden
SBY: SMS Saya ke Anas Tidak Dibalas

Kisah Penjaga Mayat yang Memandikan Nurdin M Top

SBY Sudah Menduga Penyerang Cebongan Kopassus

SBY: Kami Menyayangi Anas Urbaningrum

Agustus, SBY Bakal Ganti Kapolri dan Panglima TNI

Berita terkait

Maskapai Penerbangan Ini Harus Bayar Kompensasi 39 Juta Gara-gara Sandaran Kursi Tak Bisa Direbahkan

4 hari lalu

Maskapai Penerbangan Ini Harus Bayar Kompensasi 39 Juta Gara-gara Sandaran Kursi Tak Bisa Direbahkan

Pnumpang maskapai penerbangan ini merasa diperlakukan sebagai penumpang kelas ekonomi meski sudah bayar kelas bisnis.

Baca Selengkapnya

Traveling di Usia 100 Tahun, Perempuan Ini Dikira Anak Dibawah Umur yang Perlu Pendampingan

8 hari lalu

Traveling di Usia 100 Tahun, Perempuan Ini Dikira Anak Dibawah Umur yang Perlu Pendampingan

Ketika traveling dengan pesawat, dia otomatis masuk dalam kategori anak bawah umur yang harus didampingi supervisor.

Baca Selengkapnya

Tony Fernandes Ditunjuk Sebagai Penasihat Strategis Grup Penerbangan AirAsia

10 hari lalu

Tony Fernandes Ditunjuk Sebagai Penasihat Strategis Grup Penerbangan AirAsia

Tony Fernandes ditunjuk sebagai penasihat dan pengurus Grup Chief Executive Officer (Advisor and Steward Group Chief Executive Officer) AirAsia.

Baca Selengkapnya

Alasan Mengapa Kebanyakan Pesawat Berwarna Putih

14 hari lalu

Alasan Mengapa Kebanyakan Pesawat Berwarna Putih

Awalnya, pesawat tidak dicat, hanya menampilkan bodi aluminium yang dipoles. Namun, tren berubah sejak 1970-an.

Baca Selengkapnya

Maskapai Ubah Rute Penerbangan Usai Dugaan Serangan Israel ke Iran

15 hari lalu

Maskapai Ubah Rute Penerbangan Usai Dugaan Serangan Israel ke Iran

Usai dugaan serangan Israel ke Iran, sejumlah maskapai penerbangan mengubah rute.

Baca Selengkapnya

Alasan Kursi Pesawat yang Bisa Direbahkan Mulai Ditinggalkan

15 hari lalu

Alasan Kursi Pesawat yang Bisa Direbahkan Mulai Ditinggalkan

Selama ini perbedatan tentang merebahkan kursi pesawat memang sedikit meresahkan. Maskapai penerbangan mulai mengganti kursi yang lebih ringan

Baca Selengkapnya

Maskapai Penerbangan ini Buat Penerbangan Misterius yang Tidak Diketahui Tujuannya

18 hari lalu

Maskapai Penerbangan ini Buat Penerbangan Misterius yang Tidak Diketahui Tujuannya

Salah satu penumpang merasa antusias mengikuti penerbangan yang memberikan pengalaman unik

Baca Selengkapnya

Setelah Lufthansa, Giliran Qantas Airways Hindari Kawasan Timur Tengah

21 hari lalu

Setelah Lufthansa, Giliran Qantas Airways Hindari Kawasan Timur Tengah

Penerbangan Australia, Qantas Airways, menyusul Lufthansa, menangguhkan penerbangan hingga mengalihkan rute akibat ancaman balasan Iran ke Israel.

Baca Selengkapnya

Aturan Baru Bandara Ini Tradisi Puluhan Tahun Terancam Dihentikan

26 hari lalu

Aturan Baru Bandara Ini Tradisi Puluhan Tahun Terancam Dihentikan

Bandara Dublin menerapkan aturan keamanan baru di sisi airside

Baca Selengkapnya

Amankah Terbang saat Gerhana Matahari Total?

27 hari lalu

Amankah Terbang saat Gerhana Matahari Total?

Beberapa maskapai penerbangan bahkan menawarkan pengalaman khusus untuk perjalanan gerhana matahari total.

Baca Selengkapnya