Faktor Teknis Dorong Indeks 9,979 Poin

Reporter

Editor

Rabu, 23 Juli 2003 14:38 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Jumat (15/2), terdongkrak naik sebesar 9,979 poin dan ditutup pada level 449,381. Indeks saham-saham terkuat LQ 45 juga naik sebesar 2,698 poin, ditutup pada level 96,392 dan untuk indeks saham-saham syariah naik 1,916 poin ke level 69,920. Menurut Chrisbiantoro, analis dari Ficor Securitas, hari ini indeks terdongkrak naik karena adanya faktor teknis. Ia juga mengatakan saat ini pasar dalam masa konsolidasi. “Aksi menghimpun portofolio ini akan berlanjut hingga pekan depan,” ujarnya. Sedangkan menurut Hans Anggito, analis dari Kim Eng Securities, mengatakan selain faktor teknis, indeks hari ini terdongkrak akibat menguatnya bursa pasar regional dan global. “Disamping itu sentimen positif dari masing-masing emiten, terutama dari sektor telekomunikasi dan otomotif, juga ikut serta memicu naiknya indeks,” katanya menjelaskan. Untuk pekan depan, Chrisbiantoro memperkirakan bahwa kisaran indeks berkisar antara 430 sampai 450. “Bila pasar tahan dan tidak ada gejolak, pekan depan akan dicoba untuk tembus ke level 450,” ujarnya. Jumlah transaksi yang terjadi di Bursa Efek Jakarta pada penutupan hari ini sebanyak 15.602 kali dengan total volume perdagangan di BEJ sebanyak 1.035.540 lot saham. Nilai transaksi pada hari ini adalah Rp 442,966 miliar dimana 82 saham mengalami kenaikan dan 42 saham mengalami penurunan serta sisanya sebanyak 262 saham stagnan. Pada penutupan perdagangan hari ini, saham-saham yang mengalami kenaikan paling besar adalah Unilever (UNVR) sebesar Rp 300 menjadi Rp 19.500, PT BAT (BATI) juga naik Rp 300 menjadi Rp 8.100, Gudang Garam (GGRM) yang naik Rp 300 menjadi Rp 11.100, Indosat naik Rp 200 menjadi Rp 10.400, dan Telekomunikasi Indonesia (TLKM) naik Rp 125 sehingga menjadi Rp 3.600. Saham paling drastis turunnya Jaka Artha Graha (JAKA) yang turun Rp 75 menjadi Rp 800, Pyridan Farma (PYFA) turun Rp 30 menjadi RP 330, Saham Hotel Sahid (SHID) turun Rp 30 menjadi Rp 115, Bank BCA turun Rp 25 menjadi Rp 1.925, dan Berlian Laju Tanker (BLTA) turun Rp 25 menjadi Rp 525. (Wahyu Mulyono-Tempo News Room)

Berita terkait

Pemkot Surabaya Rayakan HJKS ke-731

11 menit lalu

Pemkot Surabaya Rayakan HJKS ke-731

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menggelar Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-731 pada 31 Mei 2024, dengan tema 'Satukan Tekad Surabaya Hebat'.

Baca Selengkapnya

61 Kepala Daerah Jadi Tersangka Korupsi pada 2021-2023, ICW: Lingkaran Setan Sejak Awal

12 menit lalu

61 Kepala Daerah Jadi Tersangka Korupsi pada 2021-2023, ICW: Lingkaran Setan Sejak Awal

Peneliti ICW mengatakan mayoritas modus korupsi itu berkaitan dengan suap-menyuap dan penyalahgunaan anggaran belanja daerah.

Baca Selengkapnya

Film KHD tentang Ki Hadjar Dewantara Baru Tayang 2026 Mendatang, Ini Alasan Gina S. Noer

15 menit lalu

Film KHD tentang Ki Hadjar Dewantara Baru Tayang 2026 Mendatang, Ini Alasan Gina S. Noer

Gina juga mengatakan, film biopik yang ia garap memang cenderung lama, termasuk film KHD ini.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Pengusaha Kerajinan Tembaga di Boyolali, Korban dan Pelaku Terlibat Hubungan Sesama Jenis

19 menit lalu

Pembunuhan Pengusaha Kerajinan Tembaga di Boyolali, Korban dan Pelaku Terlibat Hubungan Sesama Jenis

Irwan, tersangka pembunuhan pengusaha kerajinan tembaga di Boyolali terlibat hubungan sesama jenis. Irwan murka karena tak dituruti minta Rp 500 ribu.

Baca Selengkapnya

Saldi Isra Minta KPU Tandai Kantor Hukum yang Sering Ajukan Renvoi Alat Bukti

20 menit lalu

Saldi Isra Minta KPU Tandai Kantor Hukum yang Sering Ajukan Renvoi Alat Bukti

Saldi meminta kepada komisioner KPU, Mochammad Afifuddin, untuk menandai kantor masing-masing kuasa hukum karena seringnya mengajukan renvoi.

Baca Selengkapnya

Ciri Pasangan Suka Mengontrol, Bikin Anda Tak Berdaya dan Kehilangan Harga Diri

38 menit lalu

Ciri Pasangan Suka Mengontrol, Bikin Anda Tak Berdaya dan Kehilangan Harga Diri

Pasangan gemar mengontrol. Anda dibuat tak berdaya dan hanya bisa menuruti kemauannya karena takut berpisah, ditinggalkan atau diusir dari rumah.

Baca Selengkapnya

ICW Sebut Bansos hingga Ketidaknetralan ASN Bakal Marak di Pilkada 2024

40 menit lalu

ICW Sebut Bansos hingga Ketidaknetralan ASN Bakal Marak di Pilkada 2024

ICW mengungkap beberapa kerentanan yang mungkin terjadi di Pilkada 2024. Berkaca dari pengalaman Pilpres.

Baca Selengkapnya

Tak Hadir di Met Gala 2024, Katy Perry Bikin Ibunya dan dan Penggemar Terkecoh

45 menit lalu

Tak Hadir di Met Gala 2024, Katy Perry Bikin Ibunya dan dan Penggemar Terkecoh

Katy Perry mengunggah beberapa foto sambil memberi tahu penggemarnya alasan tidak hadir di Met Gala

Baca Selengkapnya

KPU Sangkal Ada Pergeseran Suara dari NasDem ke Hanura di Pileg DPRD Sintang

52 menit lalu

KPU Sangkal Ada Pergeseran Suara dari NasDem ke Hanura di Pileg DPRD Sintang

"Tidak terjadi perubahan atau pergeseran suara Partai Hanura," kata kuasa hukum KPU Ali Nurdin di gedung MK.

Baca Selengkapnya

Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Perjuangkan Pembuatan Produk Kuliner Khas Nusantara untuk Ekspor

58 menit lalu

Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Perjuangkan Pembuatan Produk Kuliner Khas Nusantara untuk Ekspor

PPJI berharap ke depan ada produk-produk kuliner jenis lainnya yang bisa diekspor seperti halnya rendang.

Baca Selengkapnya