Basuki Hadimuljono Temani Satgas IKN Begadang, Uji Cek Air Bersih di Nusantara

Reporter

Riri Rahayu

Editor

Aisha Shaidra

Jumat, 26 Juli 2024 15:32 WIB

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono ketika ditemui di Komplek Kementerian Sekretariat Negara, Kamis, 9 Juni 2024. TEMPO/Riri Rahayu

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono ikut begadang hingga dini hari demi memastikan air bersih mengalir di Ibu Kota Nusantara atau IKN. Hal ini diungkapkan Ketua Satgas Pelaksanaan Pembangunan IKN Danis H. Sumadilaga. Ia menuturkan, Basuki mendampingi timnya melakukan commissioning atau uji operasi air bersih selama tiga malam. “Pak Basuki (menemani) sampai pukul 03.00 – 04.00,” ujar Danis di Kementerian PUPR, Jumat, 26 Juli 2024.

Sedangkan menurut Danis pada hari terakhir atau malam ketiga, Basuki ikut menemani uji operasi air bersih hingga pukul 02.00 dini hari.

Sementara, Danis bekerja hingga dini hari selama empat malam. Sebab, ia menuturkan, ada beberapa tahap yang mesti dilakukan dalam proses commissioning air bersih di IKN. “Yang paling menarik ya Pak Basuki menemani, begadang bersama,” kata Danis.

Menurutnya, kehadiran Basuki di lapangan menyemangati tim yang sedang bekerja menguji air bersih di lokasi. “Betul-betul bentuk tanggung jawab,” tutur Danis. Selama menemani tim, Basuki kerap memastikan air bersih mengalir.

Sebelumnya, momen Danis dan tim begadang menguji coba air bersih sempat dibagikan melalui kanal YouTube YouTube BBPW Kaltim, Sabtu, 13 Juli 2024. Saat itu, pihaknya memang tengah mengebut kesiapan air bersih untuk menyambut perayaan HUT ke-79 Kemerdekaan Indonesia pada Agustus mendatang.

Advertising
Advertising

“Ini sekarang waktu Indonesia tengah, hampir jam 03.00 WITA, tanggal 11 Juli 2024, kami mulai di sini dari tadi sekitar jam 22.00 WITA (Rabu malam, 10 Juli 2024). Kami sekarang ada di lokasi pengolahan air bersih di Intake Sepaku,” ujar Danis dalam keterangan video tersebut.

Danis berujar, tahap awal commissioning yang dilakukan adalah dry test dan wet tes. Tahap commissioning ini menjadi langkah awal untuk memastikan distribusi air di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan berjalan baik. Dry test dan wet test dilakukan untuk menguji aliran air pada pompa distribusi. Setelah dry test, barulah dilakukan wet test untuk mengecek debit air dan tekanan pompa.

Pemerintah akan melaksanakan upacara 17 Agustus secara hybrid di IKN dan Jakarta. Presiden Jokowi mengatakan upacara tidak akan dilaksanakan penuh di IKN karena saat ini masih periode transisi perpindahan ibu kota negara.

“Agar ada perjalanan menuju pindahnya itu kelihatan. Jadi di sini (Jakarta) tetap dilakukan, di sana (IKN) tetap dilakukan,” kata Jokowi usai meninjau Posyandu di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Selasa, 11 Juni 2024.

Menurut Jokowi, upacara HUT Kemerdekaan RI bisa digelar di IKN sepenuhnya pada 2025 setelah terbit surat keputusan presiden tentang perpindahan ibu kota negara. “Termasuk juga urusan yang berkaitan dengan mobilisasi, transportasi, akomodasi itu tidak mudah,” katanya.

Pilihan editor: Hunian ASN di IKN Gratis, Dirut Bina Karya: Hanya Bayar Listrik dan Air

RIRI RAHAYU | DANIEL A. FAJRI

Berita terkait

Sri Mulyani Ditunjuk Prabowo Jadi Menkeu, Ini PR Ekonomi RI yang Belum Selesai

15 jam lalu

Sri Mulyani Ditunjuk Prabowo Jadi Menkeu, Ini PR Ekonomi RI yang Belum Selesai

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan dirinya ditunjuk oleh Prabowo Subianto untuk kembali menjadi bendahara negara. Masih ada sederetan PR ekonomi RI yang belum ia selesaikan.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Akhir Jabatan Jokowi

21 jam lalu

Serba-serbi Akhir Jabatan Jokowi

Ragam hal dan aktivitas mengiringi hari menuju lengsernya Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Diusulkan sebagai Solusi Pemindahan Ibu Kota Jakarta ke IKN, Apa Itu Twin Cities?

1 hari lalu

Diusulkan sebagai Solusi Pemindahan Ibu Kota Jakarta ke IKN, Apa Itu Twin Cities?

Twin cities atau kota kembar pada dasarnya adalah konsep yang melibatkan dua kota besar yang menjalankan fungsi-fungsi penting bersama-sama.

Baca Selengkapnya

Dirjen PUPR Sarankan Pemindahan ASN ke IKN Mulai dari yang Bertugas Membangun Nusantara

1 hari lalu

Dirjen PUPR Sarankan Pemindahan ASN ke IKN Mulai dari yang Bertugas Membangun Nusantara

Dirjen PUPR sarankan pemindahan aparatur sipil negara ke Ibu Kota Nusantara (IKN) dimulai dari ASN yang bertugas mempersiapkan ibu kota baru

Baca Selengkapnya

Meleset dari Target, Baru 16 Tower Rusun ASN di IKN yang Siap Huni Bulan Ini

1 hari lalu

Meleset dari Target, Baru 16 Tower Rusun ASN di IKN yang Siap Huni Bulan Ini

Direktur Jenderal Perumahan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Iwan Suprijanto mengatakan 13 dari total 47 tower rumah susun aparatur sipil negara di Ibu Kota Nusantara (IKN) sudah siap digunakan

Baca Selengkapnya

Prabowo Dikabarkan Bakal Memecah Kemenkop UKM, Ekonom: Lebih Didominasi Alasan Politik

1 hari lalu

Prabowo Dikabarkan Bakal Memecah Kemenkop UKM, Ekonom: Lebih Didominasi Alasan Politik

Ekonom ragukan efektivitas rencana presiden terpilih Prabowo Subianto memecah Kemenkop UKM menjadi dua kementerian. Mengapa?

Baca Selengkapnya

Jumlah Menteri Prabowo Bakal Lebih Banyak Ketimbang di Kabinet Jokowi, Rumah Dinas Menteri di IKN Ditambah?

1 hari lalu

Jumlah Menteri Prabowo Bakal Lebih Banyak Ketimbang di Kabinet Jokowi, Rumah Dinas Menteri di IKN Ditambah?

Bila Prabowo Subianto memiliki 49 menteri, rumah dinas di IKN saat ini belum bisa mengakomodasi kebutuhan semua pembantu presiden itu.

Baca Selengkapnya

29 Unit Rumah Dinas Menteri di IKN Sudah Siap Huni

2 hari lalu

29 Unit Rumah Dinas Menteri di IKN Sudah Siap Huni

Kementerian PUPR mengatakan 29 unit rumah dinas menteri di Ibu Kota Nusantara atau IKN sudah siap digunakan.

Baca Selengkapnya

Badan Nuklir Rusia: IKN Cocok Gunakan Teknologi Nuklir

2 hari lalu

Badan Nuklir Rusia: IKN Cocok Gunakan Teknologi Nuklir

Pemerintah Indonesia bisa mengkolaborasikan pemanfaatan energi nuklir dengan energi lainnya dalam operasional IKN.

Baca Selengkapnya

IKN Nusantara Bangun Sekolah Internasional dan Model Pengembangan Pendidikan, Ini Faktanya

3 hari lalu

IKN Nusantara Bangun Sekolah Internasional dan Model Pengembangan Pendidikan, Ini Faktanya

IKN Nusantara tengah membangun sekolah internasional dan delapan sekolah model sebagai bagian dari peta jalan pendidikan.

Baca Selengkapnya