Cara Membuat Visa Digital Nomad Indonesia dan Syaratnya

Reporter

Tempo.co

Editor

Laili Ira

Jumat, 14 Juni 2024 09:36 WIB

Khusus untuk warga negara asing, penting untuk mengetahui cara perpanjang visa di Indonesia. Berikut ini beberapa syarat dan prosedurnya. Foto: Canva

TEMPO.CO, Jakarta - Di era digital sekarang semakin banyak yang mengincar pekerjaan dengan sistem digital nomad. Seorang digital nomad dapat bekerja di manapun dan kapan pun. Mereka tidak perlu datang setiap hari ke kantor karena tidak terikat waktu dan tempat.

Karena sistemnnya fleksibel bahkan dapat bekerja sambil liburan, seorang digital nomad membutuhkan visa digital nomad sebagai dokumen perizinan jika ingin menjelajahi negara lain.

Lalu bagaimana syarat dan cara membuat visa digital nomad khususnya di Indonesia, berikut informasinya untuk Anda.

Apa Itu Visa Digital Nomad

Sebelum mengetahui lebih jauh tentang syarat dan cara membuat visa digital nomad di Indonesia, Anda harus mengetahui terlebih dahulu apa yang dimaksud visa digital nomad.

Visa digital nomad adalah izin tinggal yang diberikan kepada pekerja jarak jauh yang bekerja secara online dan tidak terikat dengan lokasi fisik tertentu.

Advertising
Advertising

Visa ini memungkinkan mereka untuk tinggal di negara tertentu dalam jangka waktu yang lebih panjang dibandingkan visa turis biasa.

Visa jenis ini telah diperkenalkan di banyak negara dan memberikan fleksibilitas bagi individu untuk bekerja dari mana saja di dunia tanpa perlu khawatir masalah kemigrasian.

Syarat Visa Digital Nomad Indonesia

Warga Negara Asing (WNA) yang bekerja di Indonesia dapat menggunakan visa B211A. Visa ini juga telah diatur dalam UU No.6 Tahun 2011.

Meski terdengar fleksibel dan menawarkan beberapa keuntungan seperti bekerja dan berlibur di luar negeri secara legal, ada 3 syarat yang harus dipenuhi untuk memperoleh visa digital nomad di Indonesia, di antaranya sebagai berikut.

  1. Memiliki paspor yang masih berlaku minimal 6 bulan atau 12 bulan untuk dokumen perjalanan bagi individu yang tidak berkewarganegaraan.
  2. Bukti WNA memiliki dan atau sponsor minimal USD 2.000 yang membuktikan bahwa mereka sanggup menghidupi diri sendiri selama tinggal di Indonesia.
  3. Asuransi kesehatan atau asuransi perjalanan
  4. Tiket PP atau tiket terusan ke negara lain
  5. Pas foto 3x4 dengan latar belakang putih dan diambil setidaknya 6 bulan sebelumnya.
  6. Menyiapkan dokumen pendukung seperti izin untuk masuk kembali ke negara tempat domisili.

Cara Membuat Visa Digital Nomad Indonesia

Ada 3 langkah yang harus Anda lakukan untuk membuat visa digital nomad di Indonesia. Berikut informasinya.

1. Kumpulkan Dokumen

Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah mengumpulkan dokumen yang diperlukan sebelum mulai mendaftar. Hal ini penting agar saat mendaftar nanti Anda hanya perlu memasukkan dokumen yang diminta.

2. Ajukan Permohonan Visa Online

Langkah selanjutnya adalah mengajukan permohonan visa secara online melalui website imigrasi indonesia di link berikut https://evisa.imigrasi.go.id/. Setelah itu itu, ikuti petunjuk yang ada dan selesaikan permohonan visa digital nomad Anda.

Atau, Anda bisa langsung datang ke kedutaan besar RI dan menyerahkan dokumen secara langsung.

3. Bayar Biaya Pendaftaran

Terakhir, Anda harus membayar biaya pendaftaran sebesar Rp2.000.000 atau setara dengan USD122 (kurs Rp16.264) dan berlaku selama 60 hari.

Untuk visa sekali masuk yang berlaku 180 hari maka Anda harus membayar Rp6.000.000 atau USD 369.

Sedangkan biaya pendaftaran visa sekali masuk untuk turis, yakni sebesar Rp1.500.000 atau USD 92 berlaku selama 60 hari.

Demikianlah informasi mengenai syarat dan cara mendapatkan visa digital nomad di Indonesia. Semoga membantu, ya.

AULIA ULVA

Pilihan Editor: Enam Negara Ini Bisa Dikunjungi dengan Visa Schengen, dari Asia hingga Afrika

Berita terkait

Sistem Penerbitan Paspor dan Layanan Imigrasi Kembali Pulih 100 Persen

1 hari lalu

Sistem Penerbitan Paspor dan Layanan Imigrasi Kembali Pulih 100 Persen

Ditjen Imigrasi Kemenkumham memastikan sistem layanan penerbitan paspor dan layanan keimigrasian pulih setelah beberapa hari terimbas gangguan PDN.

Baca Selengkapnya

40+ Negara yang Mengeluarkan Digital Nomad Visa, Indonesia Termasuk

3 hari lalu

40+ Negara yang Mengeluarkan Digital Nomad Visa, Indonesia Termasuk

Digital nomad visa dikeluarkan khusus untuk WNA yang ingin tinggal dan bekerja di suatu negara. Ini negara yang mengeluarkan digital nomad visa.

Baca Selengkapnya

Pemulihan Pusat Data Nasional, Pelayanan Keimigrasian Mulai Beroperasi

7 hari lalu

Pemulihan Pusat Data Nasional, Pelayanan Keimigrasian Mulai Beroperasi

Upaya pemulihan Pusat Data Nasional yang sempat bermasalah terus dilakukan. Saat ini pelayanan keimigrasian sudah mulai berjalan.

Baca Selengkapnya

WNI yang Hilang di Jepang Ditangkap Imigrasi Jepang, Pakai Visa Wisata Diduga untuk Bekerja

13 hari lalu

WNI yang Hilang di Jepang Ditangkap Imigrasi Jepang, Pakai Visa Wisata Diduga untuk Bekerja

Direktur Pelindungan WNI Judha Nugraha mengatakan berdasarkan keterangan keluarga Revi Cahya berniat kerja di Jepang

Baca Selengkapnya

39 Tahun Perjanjian Schengen, Berikut Kilas Balik Kelahiran Visa Schengen

14 hari lalu

39 Tahun Perjanjian Schengen, Berikut Kilas Balik Kelahiran Visa Schengen

Pada 14 Juni tepatnya 39 tahun lalu 5 negara menandatangani sebuah perjanjian Schengen yang melahirkan Visa Schengen. Apakah itu?

Baca Selengkapnya

Tak Lagi Gratis, Tarik Tunai di EDC BCA Kena Biaya Rp 4.000 per 5 Juli 2024

16 hari lalu

Tak Lagi Gratis, Tarik Tunai di EDC BCA Kena Biaya Rp 4.000 per 5 Juli 2024

BCA akan mengenakan biaya administrasi senilai Rp 4 ribu untuk transaksi tarik tunai melalui EDC per 5 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Enam Negara Ini Bisa Dikunjungi dengan Visa Schengen, dari Asia hingga Afrika

16 hari lalu

Enam Negara Ini Bisa Dikunjungi dengan Visa Schengen, dari Asia hingga Afrika

Visa Schengen bisa digunakan untuk memasuki 16 negara non-Schengen, berikut enam di antaranya.

Baca Selengkapnya

Berencana Liburan ke Eropa, Cek 10 Negara yang Paling Mudah Keluarkan Visa Schengen

17 hari lalu

Berencana Liburan ke Eropa, Cek 10 Negara yang Paling Mudah Keluarkan Visa Schengen

Islandia menjadi negara yang paling sedikit menolak permohonan visa Schengen pada 2023.

Baca Selengkapnya

Hongaria Meluncurkan Kembali Program Golden Visa dengan 3 Syarat Baru

20 hari lalu

Hongaria Meluncurkan Kembali Program Golden Visa dengan 3 Syarat Baru

Hongaria meluncurkan kembali program Golden Visa mulai 1 Juli 2024. Apa saja persyaratannya?

Baca Selengkapnya

Thailand Tawarkan Visa Digital Nomad, Wisatawan Bisa Kerja sambil Liburan sampai Lima Tahun

22 hari lalu

Thailand Tawarkan Visa Digital Nomad, Wisatawan Bisa Kerja sambil Liburan sampai Lima Tahun

Visa digital nomad Thailand menargetkan para pekerja jarak jauh dan pekerja lepas, serta mereka yang ingin belajar muay Thai dan masakan Thailand.

Baca Selengkapnya