Syarat dan Ketentuan Dapatkan Tiket Masuk Ancol Gratis Selama Ramadan 2024

Minggu, 17 Maret 2024 19:35 WIB

Sejumlah pengunjung bermain di Pantai Lagoon Ancol, Jakarta, Kamis, 23 Maret 2023. Taman Impian Jaya Ancol memberikan tiket masuk gratis bagi pengunjung selama bulan Ramadhan yakni hingga 20 April mendatang yang berlaku pada pukul 17.00 WIB - 23.00 WIB, namun tiket tidak termasuk untuk kendaraan dan unit rekreasi di area Ancol. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Warga Jakarta yang merencanakan untuk berbuka puasa atau ngabuburit di Ancol, Jakarta Utara, dapat mempergunakan kesempatan tiket masuk gratis yang disediakan oleh PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk selama bulan Ramadan 1445 Hijriah.

Hal ini karena pengelola PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, Badan Usaha Milik Daerah yang bertanggung jawab atas Jakarta Taman Impian Jaya Ancol, memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk menikmati unit rekreasi tersebut secara gratis selama bulan Ramadan untuk mengisi waktu ngabuburit.

Dari jam 17.00 hingga 23.00, pada rentang waktu antara 11 Maret dan 5 April 2024, pengunjung dapat memperoleh satu tiket gratis per individu untuk masuk ke area rekreasi tersebut. Namun, tiket ini tidak termasuk untuk kendaraan dan harus dipesan secara daring melalui situs resmi www.ancol.com.

Eddy Prastiyo, Direktur PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, menyatakan bahwa pengunjung yang menggunakan kendaraan listrik juga akan dapat memanfaatkan program tiket masuk gratis ini, yang berlaku untuk mobil atau motor listrik.

"Bagi pengunjung yang memiliki kendaraan listrik juga bisa memanfaatkan program tiket masuk gratis yang berlaku untuk mobil atau motor listrik," kata Direktur PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Eddy Prastiyo sebagaimana dikutip dalam siaran pers perusahaan di Jakarta, Sabtu, 9 Maret 2024.

Advertising
Advertising

Selain itu, Festival Keajaiban Ramadhan juga akan diadakan di Taman Impian Jaya Ancol dari tanggal 9 Maret hingga 9 April 2024. Festival ini akan menampilkan berbagai hiburan dan bazar makanan yang dapat dinikmati oleh masyarakat selama menunggu waktu berbuka puasa di kawasan Ancol. Acara-acara dalam festival ini akan dimulai pada pukul 15.30 WIB dengan pertunjukan musik religi.

Syarat dan Ketentuan Masuk Ancol Secara Gratis

Berikut adalah informasi lengkap mengenai syarat dan ketentuan promo gratis tiket masuk Ancol selama bulan Ramadan 2024:

1. Periode Gratis masuk Ancol Ramadhan 1445 H berlangsung dari tanggal 11 Maret hingga 5 April 2024.
2. Gratis masuk Ancol berlaku mulai pukul 17.00 hingga 23.00 WIB.
3. Wajib melakukan reservasi tiket masuk Ancol melalui situs web resmi www.ancol.com.
4. Program Gratis masuk Ancol Ramadan 1445 H hanya berlaku untuk 1 orang.
5. Program Gratis masuk Ancol Ramadan 1445 H tidak berlaku untuk kendaraan dan unit rekreasi lainnya.

Cara Pesan Tiket Gratis untuk Masuk Ancol

Promo gratis tiket masuk Ancol selama Ramadan 2024 dapat dipesan secara online melalui langkah-langkah berikut:

1. Buka situs Ancol di alamat: www.ancol.com.
2. Klik banner 'Gratis Masuk Ancol selama Ramadan'.
3. Pesan tiket dengan mengklik tombol 'Reservasi Sekarang'.
4. Pilih tanggal yang tersedia untuk waktu berkunjung.
5. Pilih opsi 'Gratis Tiket Masuk Ancol' dan klik 'Tambah'.
6. Opsional: Tiket kendaraan dapat ditambahkan (tetap berbayar).
7. Klik 'Daftar Sekarang', lalu isi informasi pembeli.
8. Lanjutkan untuk konfirmasi pemesanan tiket.
9. Setelah selesai, e-tiket akan dikirim melalui email.

Cara penggunaan e-ticket:

1. Pada hari kunjungan, pastikan e-tiket sudah siap untuk ditunjukkan sebelum masuk Pintu Gerbang Utama Ancol.
2. Pemilik e-tiket dapat langsung masuk dengan memindai kode QR pada e-tiket di Pintu Gerbang Utama Ancol.
3. Dimohon untuk menyesuaikan tingkat kecerahan layar telepon genggam sebelum memindai kode QR pada e-tiket.
4. Hanya e-tiket yang berlaku. Kwitansi atau bukti pembayaran tidak dapat digunakan sebagai pengganti e-tiket untuk masuk Pintu Gerbang Utama Ancol.

Pilihan Editor: Ancol Gratiskan Tiket Masuk untuk Kegiatan Ngabuburit Selama Ramadan

Berita terkait

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

4 hari lalu

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

Perayaan bulan suci Ramadan dan hari raya Idul Fitri juga dapat memacu pertumbuhan ekonomi domestik lebih lanjut.

Baca Selengkapnya

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

6 hari lalu

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

Sejumlah toko ritel melakukan pembatasan penjualan gula pasir imbas dari naiknya harga gula.

Baca Selengkapnya

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

12 hari lalu

Total Aset BFI Finance Indonesia Rp 24,2 Triliun per Kuartal I 2024

BFI Finance mencatat laba bersih terkumpul pada kuartal I sebesar Rp 361,4 miliar.

Baca Selengkapnya

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

14 hari lalu

Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

Gopay menyalurkan zakat dan donasi dengan total Rp 31 miliar yang terkumpul selama Ramadan.

Baca Selengkapnya

Rupiah Tergelincir, Analis: Perputaran Besar saat Ramadan dan Idul Fitri Tak Mampu Membendung Dolar AS

22 hari lalu

Rupiah Tergelincir, Analis: Perputaran Besar saat Ramadan dan Idul Fitri Tak Mampu Membendung Dolar AS

Rupiah tergelincir 76 poin atau 0,47 persen menjadi Rp16.252 per dolar AS dari sebelumnya sebesar Rp16.176 per dolar AS.

Baca Selengkapnya

Aryaduta Menteng: Membagikan Kebahagiaan dan Kebersamaan dalam Momentum Ramadan

23 hari lalu

Aryaduta Menteng: Membagikan Kebahagiaan dan Kebersamaan dalam Momentum Ramadan

Aryaduta Menteng tidak hanya menjadi sebuah hotel, tetapi juga sebuah tempat yang mampu menyatukan beragam kalangan untuk berbagi kebahagiaan.

Baca Selengkapnya

Besok Puncak Arus Balik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta

24 hari lalu

Besok Puncak Arus Balik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta

Besok diprediksi bakal menjadi puncak arus balik Lebaran di Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Selengkapnya

Rayakan Lebaran 12 April 2024, Siapa Jemaah Islam Aboge di Banyumas?

25 hari lalu

Rayakan Lebaran 12 April 2024, Siapa Jemaah Islam Aboge di Banyumas?

Jemaah Islam Aboge di Banyumas baru merayakan lebaran pada Jumat, 12 April 2024, sehari setelah Idul Fitri yang ditetapkan Kemenag. Siapakah mereka?

Baca Selengkapnya

Masa Puncak Libur Lebaran di Ancol, Orang Tua Diminta Awasi Anak Agar tak Hilang

26 hari lalu

Masa Puncak Libur Lebaran di Ancol, Orang Tua Diminta Awasi Anak Agar tak Hilang

Puluhan ribu wisatawan berlibur ke kawasan Ancol, Jakarta Utara, pada hari ketiga lebaran

Baca Selengkapnya

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

26 hari lalu

Jumlah Pengunjung Beberapa Destinasi Wisata selama Libur Lebaran 2024

Beberapa destinasi wisata mengalami kepadatan pengunjung selama libur Lebaran 2024. Berikut rincian jumlah pengunjungnya.

Baca Selengkapnya