Bank BJB Raih Laba 2,14 Triliun Rupiah di 2023

Senin, 4 Maret 2024 20:57 WIB

INFO BISNIS – Bank bjb sepanjang 2023 bank bjb mencatatkan laba sebesar Rp2,14 Triliun dengan Non-Performing Loan (NPL) alias rasio kredit macet yang terjaga dengan baik pada level 1,35 persen. Demikian tertuang dalam laporan keuangan yang dipublikasikan pada Senin, 4 Maret 2024.

Selain itu, total aset bank bjb selama periode 2023 tercatat sebesar Rp188,2 triliun juga meningkat dari sebelumnya sebesar Rp181,2 triliun. Total aset bank bjb yang tumbuh positif menjadi yang terbesar di antara Bank Pembangunan Daerah (BPD) di Indonesia.

Pencapaian ini menunjukkan kinerja keuangan bank bjb tetap solid dan mampu bertumbuh sepanjang 2023. Adapun, informasi kinerja selengkapnya akan dipaparkan pada acara earning call full year 2023 yang akan dilaksanakan pada Selasa, 5 Maret 2024.

Direktur Utama bank bjb, Yuddy Renaldi, mengatakan bahwa capaian tersebut didorong melalui penguasaan pasar yang kuat, sejalan dengan berbagai inovasi produk perbankan dan sinergi yang terus dihadirkan bank bjb.

Dukungan seluruh pemegang saham, khususnya Pemerintah Provinsi Jawa Barat sebagai pemegang saham terbesar, juga mendukung catatan kinerja bank bjb sepanjang 2023.

Advertising
Advertising

Yuddy optimistis kinerja bank bjb akan semakin positif karena manajemen telah menyiapkan berbagai strategi bisnis yang sesuai dengan kondisi pasar dan kebutuhan masyarakat.

Adapun mengenai sinergi bank bjb dengan Bank Bengkulu secara anorganik, bank bjb telah melakukan pengefektifan penyertaan modal tahap ke-2 kepada Bank Bengkulu pada tanggal 1 Maret 2024, sebagaimana keterbukaan informasi yang telah dilakukan bank bjb. (*)

Berita terkait

Silaturahmi ke Tuan Guru Besilam, Nikson Nababan Bicara Data Presisi

3 menit lalu

Silaturahmi ke Tuan Guru Besilam, Nikson Nababan Bicara Data Presisi

Kedatangan Nikson ke Syekh Zikmal untuk mendapatkan nasehat agar menjadi pemimpin yang selalu memegang amanat rakyat.

Baca Selengkapnya

Mas Dhito Hadiri Acara Kediri Bersholawat

25 menit lalu

Mas Dhito Hadiri Acara Kediri Bersholawat

Acara Kediri Bersholawat bersama Habib Ali Zainal Abidin Assegaf ini menjadi rangkaian dari Hari Jadi Kabupaten Kediri Ke-1220.

Baca Selengkapnya

Mbak Cicha Peduli pada Keseimbangan Pendidikan

36 menit lalu

Mbak Cicha Peduli pada Keseimbangan Pendidikan

Keseimbangan antara kemampuan akademis, karakter, entrepreneur harus diperhatikan untuk meningkatkan kualitas pendidikan sebagai kunci utama kemajuan bangsa.

Baca Selengkapnya

Presiden: Indonesia Digital Test House Sangat Diperlukan

59 menit lalu

Presiden: Indonesia Digital Test House Sangat Diperlukan

Jokowi memastikan perangkat-perangkat yang ada di BBPPT sudah sangat canggih.

Baca Selengkapnya

Kementan Optimalkan Distribusi Pupuk Bersubsidi dan Bantuan Alsintan

1 jam lalu

Kementan Optimalkan Distribusi Pupuk Bersubsidi dan Bantuan Alsintan

Kementan menyalurkan pupuk bersubsidi kepada petani Jawa Barat, juga memberi bantuan 10.000 pompa air.

Baca Selengkapnya

AQUA Menentang Berbagai Agresi Militer Israel

2 jam lalu

AQUA Menentang Berbagai Agresi Militer Israel

Akademisi Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, Edo Segara Gustanto, mengimbau masyarakat untuk selalu mendukung perusahaan-perusahaan yang turut membantu Palestina.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Resmikan Modeling Kawasan Tambak BINS

2 jam lalu

Presiden Jokowi Resmikan Modeling Kawasan Tambak BINS

Presiden Joko Widodo (Jokowi), didampingi Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono, meresmikan modeling kawasan tambak budidaya ikan nila salin (BINS), di Karawang, Rabu 8 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Pemerintah Bijak Mengelola Pertumbuhan Ekonomi

4 jam lalu

Bamsoet Dorong Pemerintah Bijak Mengelola Pertumbuhan Ekonomi

Pertumbuhan ekonomi yang positif patut dikelola dengan penuh kebijaksanaan karena ketidak pastian global.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Peresmian Keraton Majapahit Jakarta

4 jam lalu

Bamsoet Apresiasi Peresmian Keraton Majapahit Jakarta

Menurut Bamsoet, Kraton Majapahit Jakarta adalah bentuk kebangkitan nasional bangsa Indonesia di bidang kebudayaan, demi membangun kepribadian bangsa yang berdaulat di bidang politik dan mandiri di bidang ekonomi nasional.

Baca Selengkapnya

Pemkot Surabaya Rayakan HJKS ke-731

15 jam lalu

Pemkot Surabaya Rayakan HJKS ke-731

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menggelar Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-731 pada 31 Mei 2024, dengan tema 'Satukan Tekad Surabaya Hebat'.

Baca Selengkapnya