Angkut 109 Ribu Jamaah Haji 2024, Garuda Indonesia Siapkan 14 Pesawat Badan Lebar

Sabtu, 24 Februari 2024 06:10 WIB

Jamaah haji yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) pertama embarkasi Kertajati tiba di bandara Kertajati, Majalengka, Jawa Barat, Ahad, 9 Juli 2023. Sebanyak 363 jamaah haji kloter pertama asal Majalengka kembali ke tanah air setelah menunaikan rangkaian ibadah haji di tanah suci. ANTARA/Dedhez Anggara

TEMPO.CO, Jakarta - Maskapai penerbangan Garuda Indonesia menyiapkan 14 armada pesawat untuk melayani calon jamaah haji asal Indonesia pada musim haji tahun ini yang berlangsung mulai 12 Mei hingga 21 Juli 2024. Armada tersebut akan mengangkut sebanyak 109.072 penumpang.

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra, menyebut, calon jamaah haji nantinya akan terbagi ke dalam 294 kelompok terbang (kloter). Mereka akan diberangkatkan dari 9 embarkasi, yaitu Banda Aceh, Medan, Padang, Jakarta-Pondok Gede, Solo, Banjarmasin, Balikpapan, Makassar, dan Lombok. Adapun jenis pesawat yang akan digunakan yaitu pesawat berbadan lebar atau wide body seperti A330-300 dan B777-300ER.

Irfan mengatakan, calon jamaah haji akan diberangkatkan secara bertahap mulai 12 Mei hingga 10 Juni 2024, dengan keberangkatan menuju Madinah pada 12 hingga 23 Mei 2024, dan keberangkatan menuju Jeddah pada 24 Mei hingga 10 Juni 2024. Sementara, fase pemulangan jamaah akan dimulai pada 22 Juni hingga 21 Juli 2024.

"Untuk menambah nilai layanan penerbangan haji tahun ini, Garuda Indonesia akan menghadirkan inflight entertainment bernuansa islami serta sajian makanan yang disesuaikan dengan menu khas daerah embarkasi," ucap Irfan dalam keterangan resmi yang dikutip pada Jumat, 23 Februari 2024.

Irfan memastikan, berbagai catatan dalam pengoperasian layanan penerbangan haji pada musim haji tahun lalu menjadi fokus peningkatan layanan Garuda Indonesia. Menurut dia, salah satu prioritas utama Garuda Indonesia adalah menghadirkan layanan penerbangan haji yang aman dan nyaman bagi jamaah lansia dan bagi mereka yang jarang atau belum pernah melakukan penerbangan jarak jauh.

Advertising
Advertising

Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama RI, Hilman Latief, menyampaikan, secara statistik jumlah jamaah haji lansia pada 2024 bertambah dari tahun sebelumnya, yaitu lebih dari 45.000 calon jamaah lansia.

Hilman juga mengungkap, pada tahun ini pihaknya bekerjasama dengan imigrasi Saudi Arabia meluncurkan layanan fast track keimigrasian di 2 kota. Nantinya, jamaah Garuda Indonesia di Solo dapat menikmati layanan fast track tersebut.

Sebagai informasi, Indonesia mendapat kuota haji sebanyak 241 ribu orang pada 2024. Pemberangkatan jamaah Indonesia ke Arab Saudi akan dilaksanakan dalam dua gelombang.

Pada gelombang pertama, jamaah akan diberangkatkan dari Indonesia menuju ke Bandara Internasional Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) di Kota Madinah dari 12 sampai 23 Mei 2024. Pada gelombang kedua, jamaah akan diberangkatkan dari Tanah Air menuju ke King Abdul Azis International Airport (KAAIA) di Kota Jeddah dari 21 Mei sampai 1 Juni 2024.

YOHANES MAHARSO | ANTARA

Berita terkait

PPIH Embarkasi Solo Mulai Terima Koper Calon Jemaah Haji 2024, Kloter I Berangkat ke Tanah Suci Lusa

4 jam lalu

PPIH Embarkasi Solo Mulai Terima Koper Calon Jemaah Haji 2024, Kloter I Berangkat ke Tanah Suci Lusa

Calon jemaah haji akan mulai berdatangan mulai besok Sabtu, 11 Mei 2024 dan dijadwalkan berangkat ke Tanah Suci pada Minggu, 12 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

4 Vaksin Wajib Bagi Jamaah Haji 2024, Dua Jamaah dari Provinsi Ini Ada Tambahan Vaksin Polio

5 jam lalu

4 Vaksin Wajib Bagi Jamaah Haji 2024, Dua Jamaah dari Provinsi Ini Ada Tambahan Vaksin Polio

Jamaah Haji 2024 wajib menerima 3 vaksin, namun khusus jamaah dari Jawa Timur dan Jawa Tengah, ada penambahan vaksin polio.

Baca Selengkapnya

Catat, Ini Daftar Obat-obatan yang Perlu Dibawa Jemaah Haji

9 jam lalu

Catat, Ini Daftar Obat-obatan yang Perlu Dibawa Jemaah Haji

Apa saja daftar obat-obatan yang perlu dibawa jemaah haji?

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Luncurkan Kartu Pintar "Nusuk" untuk Jamaah Haji

12 jam lalu

Arab Saudi Luncurkan Kartu Pintar "Nusuk" untuk Jamaah Haji

Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi meluncurkan kartu pintar "Nusuk" yang wajib dibawa oleh jamaah haji

Baca Selengkapnya

Catat Ini Penempatan Hotel Jemaah Haji Indonesia di Makkah dan Madinah

2 hari lalu

Catat Ini Penempatan Hotel Jemaah Haji Indonesia di Makkah dan Madinah

Penempatan akomodasi jemaah haji Indonesia di Madinah berada pada wilayah Markaziyah Syimaliyah, Markaziyah Gharbiyah, dan Markaziyah Janubiyah.

Baca Selengkapnya

Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Perjuangkan Pembuatan Produk Kuliner Khas Nusantara untuk Ekspor

3 hari lalu

Perkumpulan Penyelenggara Jasa Boga Perjuangkan Pembuatan Produk Kuliner Khas Nusantara untuk Ekspor

PPJI berharap ke depan ada produk-produk kuliner jenis lainnya yang bisa diekspor seperti halnya rendang.

Baca Selengkapnya

PP Muhammadiyah Tekankan Jamaah soal Jaga Lingkungan Menjelang Ibadah Haji

4 hari lalu

PP Muhammadiyah Tekankan Jamaah soal Jaga Lingkungan Menjelang Ibadah Haji

Ada tiga larangan di Al-Qur'an bagi jamaah saat melaksanakan ibadah haji.

Baca Selengkapnya

Waspada Penipuan Visa Non Haji, Kemenag: Kuota Haji Indonesia Sudah Penuh

5 hari lalu

Waspada Penipuan Visa Non Haji, Kemenag: Kuota Haji Indonesia Sudah Penuh

Kementerian Agama atau Kemenag mengimbau jemaah waspada terhadap tawaran visa non haji yang tidak resmi.

Baca Selengkapnya

Simak Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji 2024

5 hari lalu

Simak Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji 2024

Jemaah haji dijadwalkan untuk mulai diberangkatkan secara bertahap mulai 12 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Haji 2024, Kuota Terbesar Sepanjang Sejarah hingga Gunakan Kartu Pintar

5 hari lalu

5 Fakta Haji 2024, Kuota Terbesar Sepanjang Sejarah hingga Gunakan Kartu Pintar

Gelombang pertama jamaah haji Indonesia akan berangkat pada Minggu 12 Mei 2024. Berikut fakta-fakta menarik haji 2024.

Baca Selengkapnya