Cara Withdraw PayPal Lewat HP dan Biaya Transaksinya

Reporter

Tempo.co

Editor

Laili Ira

Kamis, 11 Januari 2024 17:26 WIB

Cara withdraw PayPal mudah dipahami, pengguna dapat mencairkannya melalui handphone dan laptop. Berikut biaya transaksinya. Foto: Canva

TEMPO.CO, Jakarta - Apakah Anda tahu cara withdraw PayPal? Pengguna PayPal dapat mencairkan uang PayPal ke rekeningnya dengan cara yang mudah yakni melalui handphone dan komputer.

Jadi, Anda dapat mencairkan uang PayPal kapan saja dan di mana saja hanya mengandalkan konektivitas internet yang stabil. Simak cara withdraw PayPal dan biaya transaksinya.

Cara Withdraw PayPal

Begini langkah-langkah dalam mencairkan dana di PayPal ke rekening pengguna melalui smartphone dan komputer atau laptop.

1. Cara Withdraw PayPal via HP

Pengguna dapat mencairkan dana PayPal ke rekening bank pribadi melalui handphone Android atau iOS. Cara mencairkan dana PayPal melalui handphone antara lain sebagai berikut:

  • Membuka aplikasi PayPal di handphone.
  • Melakukan PayPal Login menggunakan email dan password yang telah terdaftar.
  • Memilih menu “PayPal Balance”.
  • Memilih menu “Withdraw Money”.
  • Memilih opsi “Add to Wallet” kemudian pengguna dapat memilih kartu debit dan rekening bank yang diinginkan.
  • Memilih metode pencairan dana.
  • Menginput nominal dana PayPal yang akan ditarik.
  • Memilih menu “Transfer” dan menunggu hingga proses transaksi transfer dana dinyatakan berhasil.

2. Cara Withdraw PayPal via Laptop atau PC

Alternatif cara lain untuk mencairkan dana dari akun PayPal ke rekening pengguna yakni melalui laptop dan personal computer (PC) atau komputer. Langkah-langkahnya antara lain sebagai berikut:

  • Mengakses laman http://www.paypal.com/id/home.
  • Melakukan Login menggunakan email dan password yang telah terdaftar.
  • Memilih menu “My PayPal”.
  • Memilih menu “Transfer Funds” yang berada di bagian kiri.
  • Memilih metode pencairan dana yakni melalui rekening bank atau kartu debit.
  • Menginput jumlah dana PayPal yang akan dicairkan.
  • Memilih menu “Transfer” dan menunggu hingga proses transaksi transfer dinyatakan berhasil.

Biaya Transaksi dan Transfer di PayPal

Advertising
Advertising

Terdapat kebijakan khusus bagi pengguna yang melakukan penarikan dana dari PayPal ke rekening pribadi.

Aturan umumnya adalah pengguna akan dibebankan biaya sebesar Rp16 ribu apabila pengguna melakukan penarikan dana PayPal di bawah Rp1,5 juta. Adapun bila pengguna melakukan penarikan dana di atas Rp1,5 juta, maka proses penarikan bebas biaya administrasi.

Selain biaya administrasi penarikan dana tersebut, ada aturan lain yang perlu pengguna PayPal ketahui saat melakukan transaksi keuangan di aplikasi tersebut. Biaya-biaya tersebut antara lain sebagai berikut:

  • Membuka akun PayPal: bebas biaya admin alias gratis.
  • Mengirim uang melalui akun PayPal: bebas biaya admin alias gratis.
  • Mencairkan dana di bawah Rp1,5 juta: beban biaya admin sebesar Rp16 ribu.
  • Mencairkan dana di atas Rp1,5 juta: bebas biaya admin alias gratis.
  • Mengirim uang menggunakan kartu debit atau kartu kredit: beban biaya 3,4 persen ditambah biaya tetap.
  • Melakukan transaksi Internasional melalui rekening PayPal/bank: beban biaya USD 4,99.
  • Melakukan transaksi Internasional menggunakan kartu debit atau kartu kredit : beban biaya 3,4 persen ditambah USD 4,99 dan USD 0,30

Saat melakukan transfer atau transaksi keuangan melalui PayPal dan aplikasi e-wallet lainnya, Anda perlu memperhatikan kestabilan konektivitas internet dan jangan menggunakan jaringan umum seperti wifi.

Demikianlah informasi tentang cara withdraw PayPal melalui handphone atau smartphone dan melalui laptop atau personal computer (PC). Semoga transaksi keuangan Anda berhasil.

HERZANINDYA MAULIANTI

Pilihan Editor: 4 Cara Top Up PayPal lewat BCA yang Cepat dan Praktis

Berita terkait

Izin Usaha TaniFund Dicabut, Ini Profil Bisnisnya

9 jam lalu

Izin Usaha TaniFund Dicabut, Ini Profil Bisnisnya

Mendapat lisensi resmi dari OJK pada 2021, izin operasi TaniFund akhirnya dicabut OJK akibat gagal bayar.

Baca Selengkapnya

Kuartal I-2024, KSSK Sebut Stabilitas Sistem Keuangan RI Terjaga meski Ketidakpastian Meningkat

7 hari lalu

Kuartal I-2024, KSSK Sebut Stabilitas Sistem Keuangan RI Terjaga meski Ketidakpastian Meningkat

Menkeu Sri Mulyani mengatakan Stabilitas Sistem Keuangan Indonesia pada kuartal pertama tahun 2024 masih terjaga.

Baca Selengkapnya

OCBC NISP Cetak Laba Bersih Rp 1,17 Triliun di kuartal I 2024

9 hari lalu

OCBC NISP Cetak Laba Bersih Rp 1,17 Triliun di kuartal I 2024

PT Bank OCBC NISP Tbk. mencetak laba bersih yang naik 13 persen secara tahunan (year on year/YoY) menjadi sebesar Rp 1,17 triliun pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Penyaluran Pendanaan AdaKami Rp 4,6 Triliun dalam 4 Bulan

10 hari lalu

Penyaluran Pendanaan AdaKami Rp 4,6 Triliun dalam 4 Bulan

Penyaluran pendanaan AdaKami pada Januari-April 2024 mencapai Rp 4,6 triliun.

Baca Selengkapnya

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

13 hari lalu

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

14 hari lalu

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

BTN mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 7,4 persen menjadi Rp 860 miliar pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Kinerja Keuangan Dinilai Baik, Bank DBS Raih 2 Peringkat dari Fitch Ratings Indonesia

15 hari lalu

Kinerja Keuangan Dinilai Baik, Bank DBS Raih 2 Peringkat dari Fitch Ratings Indonesia

Bank DBS Indonesia meraih peringkat AAA National Long-Term Rating dan National Short-Term Rating of F1+ dari Fitch Ratings Indonesia atas kinerja keuangan yang baik.

Baca Selengkapnya

Cara Transfer Uang ke Luar Negeri Lewat Bank dan Aplikasi PayPal

15 hari lalu

Cara Transfer Uang ke Luar Negeri Lewat Bank dan Aplikasi PayPal

Pengiriman uang ke luar negeri sekarang semakin mudah dengan adanya teknologi. Ini cara transfer uang ke luar negeri lewat bank dan aplikasi keuangan.

Baca Selengkapnya

Inggris Kucurkan Rp505 M untuk Program Integrasi Ekonomi ASEAN

15 hari lalu

Inggris Kucurkan Rp505 M untuk Program Integrasi Ekonomi ASEAN

Inggris dan ASEAN bekerja sama dalam program baru yang bertujuan untuk mendorong integrasi ekonomi antara negara-negara ASEAN.

Baca Selengkapnya

Najeela Shihab Sayangkan Literasi Keuangan Anak Masih Rendah, Tapi Akses Keuangan Sudah Tinggi

15 hari lalu

Najeela Shihab Sayangkan Literasi Keuangan Anak Masih Rendah, Tapi Akses Keuangan Sudah Tinggi

Najeela Shihab menilai kualitas hubungan dalam keluarga sangatlah menentukan kemampuan seseorang untuk punya literasi keuangan yang baik.

Baca Selengkapnya