Resmikan Pembangunan PLTS di IKN Berkapasitas 50 Megawatt, Jokowi Titip Pesan Khusus Ini ke Bos PLN

Kamis, 2 November 2023 18:16 WIB

Tangkapan layar Presiden Jokowi (ketiga kiri) ketika meresmikan peletakan batu pertama proyek PLTS di Ibu Kota Nusantara, Kalimantan Timur, pada Kamis (2/11/2023). (ANTARA/Yashinta Difa)

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyebutkan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) berkapasitas 50 megawatt yang mulai dibangun di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara menunjukkan komitmen pemerintah menyiapkan sistem kelistrikan yang andal dan ramah lingkungan. Sebab, PLTS ini mampu memproduksi energi hijau sekitar 93 gigawatt hour per tahun.

Saat melakukan peletakan batu pertama (grondbreaking) PLTS IKN di Kalimantan Timur pada hari ini, kepala negara menyatakan PLTS itu bahkan mampu mengurangi hingga 104 ribu ton emisi karbon setiap tahun. “Ini adalah pionir pembangkit listrik energi terbarukan di IKN,” kata Jokowi, seperti dipantau secara daring dari Jakarta, Kamis, 2 November 2023.

Jokowi juga menggarisbawahi bahwa pemenuhan energi baru terbarukan di IKN selaras dengan konsep pembangunan IKN sebagai ibu kota negara yang berkonsep forest city. "Yang hijau dan ramah lingkungan,” tuturnya.

Dalam kesempatan itu, Jokowi juga mewanti-wanti ke PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN dalam membangun PLTS dan sistem kelistrikan di IKN agar kabel-kabel listrik tidak sampai terlihat. Semua kabel harus ditanam di bawah tanah (ground cable). Hal ini langsung disanggupi oleh Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo.

Tak hanya memanfaatkan tenaga surya, sistem kelistrikan di IKN nantinya juga akan memanfaatkan potensi energi air dari sungai dan danau yang ada di sekitar wilayah ibu kota baru Indonesia itu. Dengan begitu, sistem kelistrikan di IKN akan berbasis pada energi baru terbarukan.

Advertising
Advertising

"Sehingga kita tidak hanya mampu menghasilkan listrik yang andal, tetapi juga bersih dan tidak mencemari lingkungan,” kata Presiden.

Lebih jauh Jokowi menyebutkan pembangunan PLTS bakal semakin melengkapi berbagai infrastruktur yang disiapkan untuk IKN. Di IKN nanti akan ada lima hotel yang segera dibangun, di antaranya empat hotel bintang lima dan satu hotel bintang empat.

Selain itu, ada empat rumah sakit dan sekolah yang segera dimulai pembangunannya. “Sekolah kemarin sudah dimulai peletakan batu pertama yaitu Nusantara Intercultural School yang akan dibangun oleh JIS Jakarta, dan juga sekolah yang akan dibangun oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan,” ucap Jokowi.

ANTARA

Pilihan Editor: Jokowi Promosikan IKN ke Investor dan CEO: Di SCBD Harga Tanah Rp 200 Juta, di Sini Bawah Rp 1 Juta

Berita terkait

TPNPB OPM Minta Presiden Jokowi Bertanggung Jawab atas Serangan Militer di Pogapa

31 menit lalu

TPNPB OPM Minta Presiden Jokowi Bertanggung Jawab atas Serangan Militer di Pogapa

Operasi penyerangan TPNPB kepada militer di Intan Jaya berlangsung sejak 30 Maret-5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Pansel KPK Diumumkan Bulan Ini, Akademisi Bilang Harus Diisi Orang-orang Kredibel

4 jam lalu

Pansel KPK Diumumkan Bulan Ini, Akademisi Bilang Harus Diisi Orang-orang Kredibel

Akademisi menyarankan proses seleksi calon pimpinan KPK diperketat menyusul kasus yang menjerat mantan Ketua KPK Firli Bahuri.

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Jokowi Bisa Cawe-cawe di Pilkada jika Berkongsi dengan Prabowo

6 jam lalu

Pakar Sebut Jokowi Bisa Cawe-cawe di Pilkada jika Berkongsi dengan Prabowo

Analisis pengamat apakah Jokowi masih akan cawe-cawe di pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Cukup Bawa Koper, Seperti Apa Hunian untuk ASN di Ibu Kota Nusantara?

8 jam lalu

Cukup Bawa Koper, Seperti Apa Hunian untuk ASN di Ibu Kota Nusantara?

Hunian ASN di Ibu Kota Nusantara (IKN) dilengkapi dengan berbagai macam perabotan dan menggunakan sistem smart home.

Baca Selengkapnya

Kisah Sendi Fardiansyah Sespri Iriana Galang Dukungan untuk Maju Pilwalkot Bogor

10 jam lalu

Kisah Sendi Fardiansyah Sespri Iriana Galang Dukungan untuk Maju Pilwalkot Bogor

Sespri Iriana Sendi Fardiansyah melakukan sejumlah upaya dalam mempersiapkan diri maju dalam pemilihan wali kota Bogor. Begini kisahnya

Baca Selengkapnya

Pansel KPK Bentukan Jokowi Diragukan karena Pernah Loloskan Firli Bahuri dan Lili Pintauli

10 jam lalu

Pansel KPK Bentukan Jokowi Diragukan karena Pernah Loloskan Firli Bahuri dan Lili Pintauli

Mantan Komisioner KPK Busyro Muqoddas mendesak Pansel KPK tahun ini tidak sepenuhnya ditunjuk Jokowi

Baca Selengkapnya

Guru Besar Hukum UI: Presiden Indonesia Paling Besar Kekuasaannya di Bidang Legislatif

11 jam lalu

Guru Besar Hukum UI: Presiden Indonesia Paling Besar Kekuasaannya di Bidang Legislatif

Presiden Indonesia ikut dalam semua aktivitas legislasi mulai dari perencanaan, pengusulan, pembahasan, persetujuan hingga pengundangan.

Baca Selengkapnya

36 Rumah Dinas Menteri di IKN: Material Lokal, Pakai Sistem Smart Home

12 jam lalu

36 Rumah Dinas Menteri di IKN: Material Lokal, Pakai Sistem Smart Home

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyebut pembangunan 36 Rumah Tapak Jabatan Menteri (RTJM) di Ibu Kota Nusantara atau IKN sudah mencapai 87 persen

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

12 jam lalu

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

Staf Khusus Menteri Keuangan mengatakan Jokowi sudah memerintahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berkomunikasi dengan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Masalah Program Pendidikan Dokter Spesialis Gratis PPDS: Kuota Hanya 38, Depresi sampai Dibuli Senior

13 jam lalu

Masalah Program Pendidikan Dokter Spesialis Gratis PPDS: Kuota Hanya 38, Depresi sampai Dibuli Senior

Untuk tahun pertama Kementerian Kesehatan menyediakan 38 kursi PPDS, namun Jokowi minta kuotanya ditambah.

Baca Selengkapnya