Janji Ganjar - Mahfud Buka 17 Juta Lapangan Kerja Baru Bila Terpilih di 2024

Rabu, 25 Oktober 2023 20:53 WIB

Bakal calon presiden Ganjar Pranowo menyampaikan materinya saat menghadiri US-Indonesia Investment Summit di Jakarta, Selasa, 24 Oktober 2023. Dalam kesempatan tersebut Ganjar Pranowo menyampaikan delapan visi misinya seperti peluang investasi hingga penegakan hukum, agar investor nyaman menanamkan modalnya di Indonesia. TEMPO / Hilman Fathurrahman W

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Ganjar Pranowo dan Mahfud MD memiliki misi untuk menciptakan 17 juta lapangan kerja baru apabila menang dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Misi tersebut tertuang dalam dokumen visi misi berjudul ‘Menuju Indonesia Unggul: Gerak Cepat Mewujudkan Negara Maritim yang Adil dan Lestari’.

Selain menciptakan lapangan kerja, dalam dokumen visi dan misinya, pasangan Ganjar-Mahfud telah menyatakan komitmen untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi yang mandiri berfokus pada pengetahuan dan penciptaan nilai tambah melalui ekonomi yang kompetitif. Berikut adalah rincian janji-janji Ganjar-Mahfud yang berkaitan dengan sektor lapangan kerja.

Menciptakan 17 Juta Lapangan Kerja

Menurut visi dan misi yang diuraikan oleh Ganjar-Mahdud, saat ini mayoritas struktur tenaga kerja di Indonesia terdiri dari 56,33% lulusan SMP ke bawah, 31,34% lulusan SMA, dan hanya 12,32% lulusan perguruan tinggi. Dengan kondisi tersebut, produktivitas tenaga kerja Indonesia menurut data dari ILO hanya menghasilkan sekitar US$13 per jam. Itu tentu berada jauh di bawah negara-negara seperti Singapura US$74, Brunei Darussalam US$56, Malaysia US$26, dan Thailand US$15.

Ganjar-Mahfud percaya bahwa kondisi ini telah menyebabkan penurunan kohesivitas sosial yang berakibat pada ketidakadilan dalam akses pekerjaan berkualitas, pendidikan, layanan kesehatan, serta akses ke sumber daya. Selain itu, konflik agraria juga menjadi penyebab utama penurunan kohesivitas sosial.

Oleh karena itu, Ganjar-Mahfud telah menetapkan target untuk menciptakan 17 juta lapangan kerja baru dengan tujuan mengurangi tingkat pengangguran dan mencapai tingkat penerimaan tenaga kerja yang optimal. Dalam misi ini, mereka berkomitmen untuk memastikan adanya penyerapan angkatan kerja baru setiap tahun, sehingga semua warga dapat dengan cepat mendapatkan pekerjaan.

Targetkan Pertumbuhan Ekonomi

Advertising
Advertising

Selain upaya penciptaan lapangan kerja baru, pasangan ini akan membentuk lingkungan usaha yang mendukung pertumbuhan sektor ultra mikro dan usaha menengah kecil dan menengah (UMKM), serta perusahaan yang mampu terus meningkatkan kualitasnya secara konsisten. Mereka akan melakukan penataan dan implementasi regulasi demi menjamin kepastian hukum dan menempatkan masyarakat sebagai fokus utama dalam dunia bisnis.

“Memastikan alokasi kredit perbankan minimal 35 persen untuk koperasi, UMKM, dan perusahaan rintisan diikuti dengan pelatihan serta fasilitasi akses pasar,” tulis visi-misi Ganjar-Mahfud.

Tak hanya itu, mereka juga menargetkan pertumbuhan ekonomi rata-rata mencapai 7% setiap tahun sebagai strategi untuk membantu Indonesia keluar dari jebakan kelas menengah (middle income trap). Strategi tersebut dapat dicapai dengan meningkatkan peran koperasi dan UMKM, mendukung usaha baru di seluruh Indonesia, memanfaatkan infrastruktur, ekonomi digital, pengelolaan lingkungan yang berkelanjutan, dan pertumbuhan industri manufaktur pada tingkat 7,5-8 persen.

Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), tingkat pengangguran terbuka (TPT) pada bulan Februari tahun 2023 adalah sekitar 5,45 persen. Terjadi penurunan sekitar 0,38 persen dari TPT pada bulan Februari tahun sebelumnya.

Tingkat pengangguran yang menurun tidak terlepas dari jumlah penduduk bekerja yang terus meningkat, dan jumlah pengangguran yang menurun. Jumlah penduduk bekerja pada Februari tahun ini naik 3,02 juta orang dibanding tahun lalu, dan angka pengangguran menurun sekitar 410 ribu penduduk.

RIZKI DEWI AYU

Berita terkait

PDIP akan Libatkan Ganjar dalam Pilkada 2024, Ini Tugasnya

4 hari lalu

PDIP akan Libatkan Ganjar dalam Pilkada 2024, Ini Tugasnya

PDIP masih menjaring nama-nama potensial untuk Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Beda Sikap Soal Peringatan Prabowo agar Oposisi Tak Ganggu Pemerintahannya

5 hari lalu

Beda Sikap Soal Peringatan Prabowo agar Oposisi Tak Ganggu Pemerintahannya

Ganjar berharap masyarakat sipil bisa ikut memberikan catatan kritis pada pemerintahan Prabowo nanti.

Baca Selengkapnya

Respons Senada PKS dan Ganjar soal Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu

7 hari lalu

Respons Senada PKS dan Ganjar soal Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu

Politikus PKS Mardani Ali Sera mengingatkan Prabowo mengenai fungsi kontrol yang harus tetap dilakukan dalam pemerintahannya.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingatkan Pihak yang Ogah Kerja Sama Jangan Ganggu, Ganjar: Yang Bekerjasama Saja Bisa Ganggu

8 hari lalu

Prabowo Ingatkan Pihak yang Ogah Kerja Sama Jangan Ganggu, Ganjar: Yang Bekerjasama Saja Bisa Ganggu

Mantan capres nomor urut 03 Ganjar Pranowo menanggapi pernyataan presiden terpilih Prabowo Subianto agar pihak yang tak ingin bekerjasama tidak menggangu.

Baca Selengkapnya

Pesan Prabowo untuk Mereka yang Tak Mau Diajak Bekerja Sama di Pemerintahannya

8 hari lalu

Pesan Prabowo untuk Mereka yang Tak Mau Diajak Bekerja Sama di Pemerintahannya

Prabowo mengatakan kerja sama adalah kunci kemajuan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN Sebut Pernyataan Oposisi Ganjar Berpotensi Jadi Arah PDIP, Ini Alasannya

9 hari lalu

Peneliti BRIN Sebut Pernyataan Oposisi Ganjar Berpotensi Jadi Arah PDIP, Ini Alasannya

Deklarasi Ganjar menjadi oposisi di pemerintahan Prabowo bisa jadi merupakan penegasan arah politik PDIP.

Baca Selengkapnya

Gerindra Jawab Kritik Ganjar Soal Politik Akomodasi dalam Wacana Penambahan Kementerian

9 hari lalu

Gerindra Jawab Kritik Ganjar Soal Politik Akomodasi dalam Wacana Penambahan Kementerian

Gerindra menanggapi kritik Ganjar Pranowo soal adanya politik akomodasi jika kabinet Prabowo-Gibran menambah jumlah kementerian.

Baca Selengkapnya

Ganjar Pranowo: Jadi Oposisi Prabowo Sikap Pribadi, Bukan Partai

9 hari lalu

Ganjar Pranowo: Jadi Oposisi Prabowo Sikap Pribadi, Bukan Partai

Ganjar Pranowo menyatakan pernyataan bakal menjadi oposisi Prabowo tidak mewakili PDIP yang menaungi dirinya.

Baca Selengkapnya

Kata Pakar Soal Posisi Koalisi dan Oposisi dalam Pemerintahan Prabowo

10 hari lalu

Kata Pakar Soal Posisi Koalisi dan Oposisi dalam Pemerintahan Prabowo

Prabowo diharapkan tidak terjebak dalam politik merangkul yang berlebihan.

Baca Selengkapnya

Kata Pakar Soal Kaitan Keputusan Ganjar Jadi Oposisi dengan Sikap PDIP

10 hari lalu

Kata Pakar Soal Kaitan Keputusan Ganjar Jadi Oposisi dengan Sikap PDIP

Pakar menilai sikap oposisi Ganjar akan bermakna bila PDIP juga mengambil jalan yang sama.

Baca Selengkapnya