Konversi Motor Listrik Cuma Butuh Waktu 48 Menit, Bagaimana Alur dan Persyaratannya?

Minggu, 30 Juli 2023 10:12 WIB

Motor listrik Honda EM1 e: punya dimensi yang kompak dan ringan. (Foto: Honda)

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif menyebut proses konversi sepeda motor berbahan bakar fosil menjadi sepeda motor listrik tidak memakan waktu lama.

"Konversi satu motor butuh waktu 48 menit dengan 2 montir," tutur Arifin ketika ditemui wartawan di Kementerian ESDM, Jumat, 28 Juli 2023.

Arifin pun berharap skill konversi tersebut bisa tumbuh dan berkembang di seluruh tanah air. Dengan demikian, ke depan Indonesia bisa memproduksi sepeda motor listrik secara mandiri.

Adapun dalam menggenjot penggunaan sepeda motor listrik seiring upaya menuju transisi energi, pemerintah mengucurkan subsidi. Salah satunya insentif senilai Rp 7 juta bagi masyarakat yang mau mengonversi sepeda motor konvensionalnya menjadi sepeda motor listrik.

Pada program ini, pemerintah menargetkan 50 ribu sepeda motor terkonversi hingga akhir 2023.

Advertising
Advertising

Lantas, bagaimana caranya agar bisa mendapatkan subsidi Rp 7 juta tersebut?

Mengutip informasi dari Platform Digital Konversi Motor Listrik, yakni ebtke.esdm.go.id/konversi, ada sejumlah tahap yang harus dilalui. Berikut rinciannya:

  1. Pemohon dapat mengisi formulir pendaftaran secara online atau datang langsung ke bengkel konversi untuk mendaftar
  2. Bengkel konversi melakukan pengecekan teknis kondisi sepeda motor dan kelengkapan surat-surat kendaraan (KTP. STNK, BPKPB, nomor rangka dan nomor mesin kendaraan)
  3. Melakukan persetujuan antara pemilik sepeda motor dengan bengkel mengenai biaya konversi
  4. Pemohon mengisi surat pernyataan kesediaan konversi kendaraan bermotor
  5. Bengkel mulai mengerjakan konversi sepeda motor milik pemohon
  6. Bengkel mengajukan permohonan SUT dan SRUT secara online ke Kementerian Perhubungan (Kemenhub)
  7. Kemenhub mengungah SUT dan SRUT yang telah diterbitkan
  8. LVI melakukan verifikasi
  9. Serah terima sepeda motor yang telah dikonversi kepada pemilik

Adapun kriteria motor yang bisa diikutkan dalam program ini, antara lain:

  1. Memiliki kapasitas mesin 110 hingga 150 cc
  2. Kondisi laik jalan, kondisi fisik lengkap dengan persyaratan keselamatan berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan
  3. STNK yang masih berlaku
  4. Pajak kendaraan yang masih berjalan.

Pilihan Editor: Kemenhub Buka Layanan Keliling Uji Konversi Motor Listrik, di Mana Saja?

Berita terkait

Bahlil Raih Gelar Doktor, ESDM: Ilmu Beliau jadi Landasan Kokoh Sektor Energi Lebih Berkelanjutan

3 jam lalu

Bahlil Raih Gelar Doktor, ESDM: Ilmu Beliau jadi Landasan Kokoh Sektor Energi Lebih Berkelanjutan

Kementerian ESDM mengucapkan selamat kepada Bahlil Lahadalia selaku menteri yang telah secara resmi menyandang gelar doktor.

Baca Selengkapnya

Kisah Bahlil Usai Raih Gelar Doktor dari UI, Mengaku Tidak Punya Target hingga Wujudkan Mimpi Ayah

14 jam lalu

Kisah Bahlil Usai Raih Gelar Doktor dari UI, Mengaku Tidak Punya Target hingga Wujudkan Mimpi Ayah

Bahlil Lahadalia mengatakan tidak pernah menyangka bisa mendapatkan gelar doktor dengan predikat cumlaude dari Universitas Indonesia. Simak ceritanya.

Baca Selengkapnya

Sidang Helena Lim, Hakim Cecar Saksi Soal Evaluasi Tambang: Jangan Mengada-ada

15 jam lalu

Sidang Helena Lim, Hakim Cecar Saksi Soal Evaluasi Tambang: Jangan Mengada-ada

Hakim sidang Helena Lim mencecar saksi Erman Budiman, Kepala Bidang Pertambangan Umum Dinas ESDM Bangka Belitung.

Baca Selengkapnya

Kepergok Saat Beraksi, Satu dari Dua Maling di Cikarang Bekasi Tewas Diamuk Massa

17 jam lalu

Kepergok Saat Beraksi, Satu dari Dua Maling di Cikarang Bekasi Tewas Diamuk Massa

2 pelaku pencurian sepeda motor dihakimi massa karena aksinya di Kampung Kukun, Desa Ciantra, Cikarang Selatan, Bekasi, kepergok warga.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Bahlil Lulus Doktor dari UI dengan Predikat Cumlaude, Profil 3 Calon Wakil Menteri Keuangan Sri Mulyani

1 hari lalu

Terpopuler: Bahlil Lulus Doktor dari UI dengan Predikat Cumlaude, Profil 3 Calon Wakil Menteri Keuangan Sri Mulyani

Menteri SDM Bahlil Lahadalia selesai menjalani Sidang Terbuka Promosi Doktor yang digelar oleh Kajian Stratejik dan Global di UI Depok.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Naikkan Insentif Dana Peremajaan Sawit Rakyat Jadi Rp 60 Juta per Hektar

1 hari lalu

Pemerintah Naikkan Insentif Dana Peremajaan Sawit Rakyat Jadi Rp 60 Juta per Hektar

Pemerintah menaikkan insentif dana program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) dari Rp 30 juta ke Rp 60 juta per hektar sejak September 2024.

Baca Selengkapnya

Bahlil Lahadalia Resmi Sandang Gelar Doktor dengan Predikat Cumlaude dari Universitas Indonesia

1 hari lalu

Bahlil Lahadalia Resmi Sandang Gelar Doktor dengan Predikat Cumlaude dari Universitas Indonesia

Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia selesai menjalani Sidang Terbuka Promosi Doktor yang digelar oleh Kajian Stratejik dan Global di Universitas Indonesia, Depok, 16 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Bahlil Sidang Promosi Doktor di UI, Disertasinya Temukan Hilirisasi Nikel Belum Untungkan Warga Lokal

1 hari lalu

Bahlil Sidang Promosi Doktor di UI, Disertasinya Temukan Hilirisasi Nikel Belum Untungkan Warga Lokal

Sebelumnya, Bahlil pernah menyebutkan hasil penelitiannya menunjukkan manfaat terbesar hilirisasi nikel diterima oleh investor dan pemerintah pusat.

Baca Selengkapnya

SKK Migas Teken Kontrak Investasi Rp 246,83 miliar untuk Pengelolaan WK Amanah dan WK Melati

2 hari lalu

SKK Migas Teken Kontrak Investasi Rp 246,83 miliar untuk Pengelolaan WK Amanah dan WK Melati

Kepala SKK Migas, Dwi Soetjipto melakukan penandatanganan dengan kontraktor pemenang kontrak investasi di dua wilayah kerja migas Amanah dan Melati

Baca Selengkapnya

Alasan Kementerian ESDM Mulai Fokus Eksplorasi Migas di Kawasan Indonesia Timur

3 hari lalu

Alasan Kementerian ESDM Mulai Fokus Eksplorasi Migas di Kawasan Indonesia Timur

Fokus eksplorasi migas mulai darahkan ke kawasan timur Indonesia karena potensinya masih cukup besar.

Baca Selengkapnya