Tingkatkan Kepemilikan Kendaraan Listrik, Bank Mandiri Tebar Promo

Selasa, 20 Juni 2023 17:19 WIB

INFO BISNIS - Bank Mandiri terus menegaskan komitmennya untuk menjalankan bisnis secara berkelanjutan yang mengacu pada aspek environment, social, and governance (ESG). Komitmen ini selaras dengan agenda transisi energi di Indonesia dalam mengurangi emisi karbon, sekaligus menjadi langkah pencapaian netral karbon atau net zero emission (NZE) Indonesia pada 2060.


Konsistensi ini kembali diwujudkan Bank Mandiri bersama perusahaan anak, Mandiri Utama Finance (MUF) dan Mandiri Tunas Finance (MTF) melalui program “Electric Vehicle (EV) Mandiri ESG Festival” yang digelar pada 8 Juni-8 Agustus 2023. Harapannya, kegiatan ini dapat menjadi solusi bagi masyarakat untuk memiliki kendaraan listrik.

Pada program ini, nasabah Bank Mandiri bisa mendapatkan berbagai promo menarik saat membeli mobil maupun motor listrik melalui fitur Livin’ Sukha pada aplikasi Livin’ by Mandiri dan Kopra by Mandiri. Promo berlaku untuk pembelian mobil listrik merek Wuling, BMW dan Lexus, serta untuk motor listrik merek Gesits dan Volta.

“Kami melihat tren pembiayaan berkelanjutan dan ramah lingkungan akan terus meningkat seiring dengan adanya komitmen global dalam mengurangi emisi karbon,” kata Direktur Jaringan & Retail Banking Aquarius Rudianto di Jakarta, Senin, 19 Juni 2023.

Karena itu, dia melanjutkan, program EV Mandiri ESG Festival menawarkan kenyamanan dan kemudahan bagi nasabah perseroan dalam kepemilikan kendaraan listrik. Fasilitas ini juga selaras dengan kerangka ESG, yakni pengelolaan dampak lingkungan atau environment impact.

Advertising
Advertising

Di Mandiri Utama Finance, Promo pembelian mobil listrik yang ditawarkan berupa bunga mulai 2,99 persen, uang muka atau down payment (DP) mulai 25 persen, dan provisi 0 persen. Selain itu, lima pembeli pertama dengan Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) mobil listrik saat program berlangsung sesuai dengan ketentuan MUF, hanya dikenai biaya Admin Rp 1.

Selanjutnya, 10 pembeli pertama dengan SPK untuk maksimal pencairan aplikasi tanggal 31 Agustus 2023 akan meraih bonus e-voucher senilai Rp500 ribu. “Bahkan, kami juga menyiapkan tambahan benefit berupa perlindungan Personal Accident (PA) senilai Rp 20 juta, yaitu asuransi perlindungan atas risiko kematian, cacat tetap, biaya perawatan atau pengobatan akibat kecelakaan,” ujar Aquarius.

Sementara promo untuk motor listrik, yaitu DP mulai 10 persen, bonus e-voucher Rp200 ribu untuk 20 nasabah pertama yang berhasil membukukan SPK dengan maksimal pencairan aplikasi tanggal 31 Agustus 2023. Nasabah tersebut juga berhak memperoleh benefit perlindungan PA senilai Rp10 juta.

Sedangkan program promo di Mandiri Tunas Finance menawarkan bunga flat berjenjang mulai 2,9 persen untuk masa pembiayaan satu tahun, biaya admin Rp1 untuk nasabah Bank Mandiri, bebas biaya provisi serta bonus e-voucher Rp500.000. Program dari MTF ini berlaku untuk merek BMW, Hyundai, Lexus, Mercedes Benz, Nissan, Suzuki, Toyota dan Wuling Motors

Adapun informasi detil mengenai program “Electric Vehicle (EV) Mandiri ESG Festival” dapat dilihat melalui https://bmri.id/mandiriesgfestevpromo. Terkait penyaluran kredit kendaraan listrik yang rendah emisi dan ramah lingkungan, Bank Mandiri terus mendukung program promo dari perusahaan anak agar bisa mendukung pemerintah dalam menciptakan ekosistem kendaraan listrik di Tanah Air.

Sebelumnya, Bank Mandiri juga sudah berkolaborasi dengan Volta, anggota grup PT M Cash integrasi Tbk dalam memberikan kemudahan nasabah untuk pembelian produk motor listrik Volta melalui pembiayaan kredit ringan. Menurut Aquarius, saat ini Bank Mandiri sudah menyalurkan kredit untuk pembelian kendaraan listrik senilai Rp 143 miliar hingga Maret 2023.

"Pembiayaan berkelanjutan ini juga merupakan salah satu bagian dari komitmen Bank Mandiri untuk menjadi Indonesia's Sustainability Champion for Better Future,” kata Aquarius. (*)

Berita terkait

Mentan Amran Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana di Sulsel

13 jam lalu

Mentan Amran Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana di Sulsel

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman memberikan bantuan kepada sejumlah anak yatim dan keluarga korban banjir dan longsor Provinsi Sulawesi Selatan berupa uang pribadi sebesar 10 juta perorang.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Tegaskan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI Sulit Dijegal

15 jam lalu

Bamsoet Tegaskan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI Sulit Dijegal

Aturan yang memuat soal pelantikan presiden dan wapres sudah tercantum di Undang-Undang Dasar (UUD) NRI 1945.

Baca Selengkapnya

KKP Gandeng Universitas Tidar Mendata Populasi Ikan Belida

18 jam lalu

KKP Gandeng Universitas Tidar Mendata Populasi Ikan Belida

Pendataan dijadikan bahan pertimbangan pengambilan kebijakan tentang pengelolaan ikan belida.

Baca Selengkapnya

Telkomsel Gelar IndonesiaNEXT Season 8, Bukti Implementasi Prinsip ESG

19 jam lalu

Telkomsel Gelar IndonesiaNEXT Season 8, Bukti Implementasi Prinsip ESG

Telkomsel gelar IndonesiaNEXT Season 8 dengan tema #upskilltoinnovate, lewat program Corporate Social Responsibility (CSR).

Baca Selengkapnya

KKP Kick Off Gerakan Nasional Bulan Cinta Laut 2024

19 jam lalu

KKP Kick Off Gerakan Nasional Bulan Cinta Laut 2024

Dilaksanakan serentak dari awal Mei hingga akhir Juni. Melibatkan 1.760 nelayan dari 22 kabupaten/kota dari 20 provinsi.

Baca Selengkapnya

PDIP Apresiasi Prabowo Sebut Bung Karno Milik Seluruh Rakyat Indonesia

21 jam lalu

PDIP Apresiasi Prabowo Sebut Bung Karno Milik Seluruh Rakyat Indonesia

Bung Karno bukan hanya milik bangsa Indonesia tetapi juga milik dunia karena berbagai jasa yang telah dilakukan.

Baca Selengkapnya

Tim Pembina Samsat Nasional Gelar Evaluasi Proker Samsat Tingkat Provinsi

23 jam lalu

Tim Pembina Samsat Nasional Gelar Evaluasi Proker Samsat Tingkat Provinsi

Direktur Operasional PT Jasa Raharja, Dewi Aryani Suzana, mengevaluasi program kerja Tim Pembina Samsat Tingkat Provinsi Regional Sumatera, pada Selasa, 7 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kecelakaan Minibus yang Tertabrak Kereta Api

1 hari lalu

Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kecelakaan Minibus yang Tertabrak Kereta Api

Jasa Raharja menjamin seluruh korban kecelakaan lalu lintas yang melibatkan Kereta Api (KA) Pandalungan dengan sebuah minibus, di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, pada Selasa, 7 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja dan Korlantas Polri Upayakan Kelancaran Lalu lintas dan Zero Accident di HUT RI

1 hari lalu

Jasa Raharja dan Korlantas Polri Upayakan Kelancaran Lalu lintas dan Zero Accident di HUT RI

Direktur Utama Jasa Raharja, Rivan A. Purwantono, bersama Kepala Korps Lalu Lintas Polri, Aan Suhanan, meninjau kesiapan pengamanan dan pengawalan upacara HUT RI ke-79, di Kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya

SMAN 61 Jakarta Gencarkan Edukasi Jaminan Sosial di Sosial Fest

1 hari lalu

SMAN 61 Jakarta Gencarkan Edukasi Jaminan Sosial di Sosial Fest

Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila menjadi landasan meletakkan pemahaman terkait jaminan sosial.

Baca Selengkapnya