Jalan Tol Jogja-Solo Segmen Kartasura Resmi Dioperasikan, Tidak Diperuntukkan bagi Bus dan Truk

Minggu, 16 April 2023 12:51 WIB

Pengemudi melintasi jalan tol fungsional Solo-Yogyakarta di Sawit, Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu 15 April 2023. Hari pertama dibukanya jalan tol fungsional Solo-Yogyakarta pada arus mudik H-7 Idul Fitri 1444 H terpantau lancar. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho

TEMPO.CO, Boyolali - Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulon Progo atau Jalan Tol Solo-Yogyakarta segmen Kartasura atau akses gerbang Tol Colomadu hingga Jalan Sawit mulai dioperasikan secara fungsional per Sabtu, 15 April 2023.

PT Jasa Marga (Persero) Tbk melalui anak usahanya, PT Jogjasolo Marga Makmur (JMM), mengoperasikan jalan tol sepanjang 6 kilometer itu tanpa tarif, menjelang perayaan Lebaran 2023 ini dengan tujuan mendukung pelayanan arus mudik dan arus balik Hari Raya Idul Fitri 1444 H.

Direktur Utama PT JMM, Suchandra P. Hutabarat menjelaskan operasional jalur fungsional Jalan Tol Solo-Yogyakarta pada periode arus mudik mulai dari 15 sampai 24 April 2023 dan pada periode arus balik pada 25 April sampai dengan 1 Mei 2023 yang pada implementasinya dioperasikan sesuai diskresi kepolisian.

“Karakteristik jalur fungsional ini ialah berupa konstruksi rigid pavement sepanjang 3,5 Km dan lean concrete sepanjang 2,5 Km, dengan jam operasional dari jam 06.00 WIB sampai 17.00 WIB," ujar Suchandra kepada awak media di Solo, Minggu, 16 April 2023.

Suchandra menyebut jenis kendaraan yang diperbolehkan melintas di jalan tol adalah kendaraan roda 4 golongan 1 nonbus dan nontruk. "Jalan tol ini tidak diperuntukkan bagi kendaraan-kendaraan berat. Adapun untuk kecepatan maksimum pengguna jalan yang melewati jalur fungsional ini adalah sebesar 40 Km per jam,” katanya.

Advertising
Advertising

Ia menambahkan akses masuk jalur fungsional Jalan Tol Solo-Yogyakarta berjarak sekitar 700 meter dari Gerbang Tol Colomadu Jalan Tol Solo-Ngawi.

Pada periode arus mudik, jika sebelumnya pengguna jalan yang menuju arah Yogyakarta harus belok kiri menuju Jalan Nasional Solo-Semarang ke arah Tugu Kartasura, kali ini pengguna jalan bisa lurus untuk masuk ke jalur fungsional Jalan Tol Solo-Yogyakarta melalui Flyover Ngasem di STA 0+600.

Selanjutnya, pengguna jalan akan melewati jalur fungsional sepanjang 6 Km dengan waktu tempuh 3-8 menit dan keluar ke Jalan Sawit untuk menempuh perjalanan sepanjang 800 meter dan masuk kembali ke Jalan Nasional Solo-Yogyakarta.

"Dengan rute jalur fungsional ini, pengguna jalan dapat menghindari kepadatan yang kerap terjadi di Tugu Kartasura sekaligus memperpendek perjalanan dari akses atau Gerbang Tol Colomadu menuju Klaten,” tuturnya.

Kepala Kepolisian Resor Boyolali, Ajun Komisaris Besar Polisi Petrus Parningotan Silalahi berharap operasional jalan tol fungsional Jalan Tol Solo-Yogyakarta Segmen Kartasura-Jalan Sawit sepanjang 6 Km ini dapat membantu mengurai kemacetan saat arus mudik ini, utamanya di Simpang Kartasura.

Di sisi lain, Petrus mengatakan pihaknya juga telah menyediakan pos pelayanan di Jalan Sawit sebagai langkah antisipasi kepadatan. Koordinasi juga dilakukan dengan pihak-pihak terkait untuk membantu kelancaran operasional jalur fungsional itu.

"Termasuk untuk memastikan keamanan pengguna jalan dalam momen Lebaran tahun 2023," ucapnya.

Pilihan Editor: Hindari Antrian di Gerbang, Operator Jalan Tol Palembang-Kayuagung Tambah Gardu Portabel

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Sambung Rasa Kadin, 2 Paslon Wali Kota-Wakil Wali Kota Solo Adu Gagasan soal Potensi dan Aglomerasi Solo Raya

20 jam lalu

Sambung Rasa Kadin, 2 Paslon Wali Kota-Wakil Wali Kota Solo Adu Gagasan soal Potensi dan Aglomerasi Solo Raya

Dua paslon Pilwalkot Solo 2024 beradu gagasan seputar kepemimpinan untuk kemajuan ekonomi Kota Solo di ajang Sambung Rasa Kadin.

Baca Selengkapnya

Ini Sederet Fasilitas Mewah yang Tak Lagi Dinikmati Jokowi setelah Lengser

1 hari lalu

Ini Sederet Fasilitas Mewah yang Tak Lagi Dinikmati Jokowi setelah Lengser

Berbagai fasilitas mewah yang akan ditinggalkan Jokowi setelah pulang ke Solo.

Baca Selengkapnya

Pembukaan Peparnas XVII 2024 di Solo, BNPT Sosialisasi Sistem Pengamanan di Hotel Alila

1 hari lalu

Pembukaan Peparnas XVII 2024 di Solo, BNPT Sosialisasi Sistem Pengamanan di Hotel Alila

Brigjen Pol Imam Margono mengatakan jika kegiatan ini untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan teror menjelang digelarnya ajang kompetisi olahraga nasional khusus atlet-atlet disabilitas.

Baca Selengkapnya

Menteri Basuki Puji Jokowi, 10 Tahun Memerintah Bangun 2.432 Kilometer Jalan Tol

1 hari lalu

Menteri Basuki Puji Jokowi, 10 Tahun Memerintah Bangun 2.432 Kilometer Jalan Tol

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono memuji Jokowi yang selama 10 tahun memerintah membangun 2.432 kilometer jalan tol.

Baca Selengkapnya

Kadin Solo Pastikan Netral dalam Pilwakot 2024, Gelar Dialog Bahas Tantangan Kota

2 hari lalu

Kadin Solo Pastikan Netral dalam Pilwakot 2024, Gelar Dialog Bahas Tantangan Kota

Kadin Solo memastikan bersikap netral dan tidak berpolitik dalam Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Solo 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Pindah ke Solo: Belum Ada Rencana Penyambutan hingga Ikut Pilkada

2 hari lalu

Jokowi Pindah ke Solo: Belum Ada Rencana Penyambutan hingga Ikut Pilkada

Jokowi telah mengajukan pindah domisili ke Solo sejak September 2024

Baca Selengkapnya

Jokowi Bakal Nyoblos Pilkada di Solo, Bagaimana dengan Gibran?

2 hari lalu

Jokowi Bakal Nyoblos Pilkada di Solo, Bagaimana dengan Gibran?

Sekda Kota Solo Budi Murtono mengungkap Presiden Jokowi telah mengajukan pindah domisili dari Jakarta ke Solo sejak September 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Hari Batik Nasional, Inilah 5 Kota Batik di Pulau Jawa yang Menarik Dikunjungi

3 hari lalu

Hari Batik Nasional, Inilah 5 Kota Batik di Pulau Jawa yang Menarik Dikunjungi

Setiap daerah di Indonesia memiliki ciri khas batik yang berbeda, yang mencerminkan tradisi, filosofi, dan lingkungan alam di sekitarnya.

Baca Selengkapnya

Jalan Tol Serpong-Balaraja Seksi 1B Resmi Beroperasi, Sementara Dibuka Gratis

3 hari lalu

Jalan Tol Serpong-Balaraja Seksi 1B Resmi Beroperasi, Sementara Dibuka Gratis

Jalan Tol Serpong-Balaraja Seksi 1B resmi beroperasi. Sementara ini dibuka gratis hingga terbitnya penetapan dari Kementerian PUPR.

Baca Selengkapnya

Penemuan Mayat di Jalan Tol Merak Terungkap, Korban adalah Sopir Truk Pengangkut Gula Rose Brand

3 hari lalu

Penemuan Mayat di Jalan Tol Merak Terungkap, Korban adalah Sopir Truk Pengangkut Gula Rose Brand

Polda Banten telah mengungkap kasus penemuan mayat di pinggir Jalan Tol Merak-Jakarta KM 77B, Kasemen Kota Serang. Korban adalah sopir truk.

Baca Selengkapnya