Apa Penyebab Silicon Valley Bank Jatuh?

Editor

Nurhadi

Sabtu, 18 Maret 2023 11:03 WIB

Sejumlah nasabah menunggu di luar kantor pusat Silicon Valley Bank (SVB), Santa Clara, California, AS, 13 Maret 2023. Ambruknya SVB itu memicu kepanikan di antara perusahaan modal ventura utama yang dilaporkan menyarankan perusahaan untuk menarik uang mereka dari bank. Kepanikan juga dialami para nasabah. REUTERS/Brittany Hosea-Small

TEMPO.CO, Jakarta - Silicon Valley Bank (SVB), pemasok dana startup di Silikon, Amerika Serikat, runtuh pada Jumat, 10 Maret 2023. Hal itu terjadi setelah banyak nasabah menarik simpanan secara bersamaan dalam 48 jam terakhir. Tutupnya bank raksasa ini membuat para investor gelisah karena mengkhawatirkan adanya krisis keuangan yang lebih luas.

Penyebab jatuhnya Sillicon Valley Bank

Walaupun terlihat hancur secara tiba-tiba, namun ternyata akar permasalahannya telah terjadi sejak bertahun-tahun sebelumnya. Dilansir dari New York Times, penyebab jatuhnya Silicon Valley Bank adalah karena kesalahan manajemen. Ketua eksekutifnya terlalu banyak berinovasi tentang masa depan, sehingga pekerjaan biasa namun penting tidak diperhatikan dengan baik.

Pekerjaan yang dimaksud adalah pengelolaan risiko dan keamanan keuangan. Seperti yang dikatakan Danny Moses, seorang investor di Moses Ventures, jatuhnya Silicon Valley Bank bukanlah karena keserakahan.

“Ini hanya manajemen risiko yang buruk. Itu adalah manajemen risiko yang lengkap dan sangat buruk di pihak SVB,” kata investor yang dikenal karena perannya dalam memprediksi krisis keuangan pada 2008 dalam buku dan film “The Big Short” itu.

Advertising
Advertising

Bantuan Pemerintah AS

Kasus ini membuat pemerintah federal AS ikut andil turun tangan dengan menjamin simpanan pelanggan. Tetapi, berita tentang kejatuhan SVB telah tersebar meluas.

Sebagai tanda keseriusan para pejabat dalam menangani jatuhnya SVB, pada Senin, 13 Maret 2023, Presiden AS Joe Biden mengatakan bahwa sistem perbankan AS aman. “Kami akan melakukan apa pun yang diperlukan di atas semua ini,” ujarnya.

PUTRI SAFIRA PITALOKA

Pilihan Editor: Deretan Startup Dunia yang Jadi Nasabah Silicon Valley Bank

Berita terkait

LPS Sudah Bayar Dana Nasabah BPRS Saka Dana Mulia yang Ditutup OJK Sebesar Rp 18 Miliar

6 jam lalu

LPS Sudah Bayar Dana Nasabah BPRS Saka Dana Mulia yang Ditutup OJK Sebesar Rp 18 Miliar

Kantor BPRS Saka Dana Mulia ditutup untuk umum dan PT BPRS Saka Dana Mulia menghentikan seluruh kegiatan usahanya.

Baca Selengkapnya

Biden Soal Bentrok Mahasiswa Pro-Palestina: Boleh Protes, Asal Jangan Bikin Kekacauan

1 hari lalu

Biden Soal Bentrok Mahasiswa Pro-Palestina: Boleh Protes, Asal Jangan Bikin Kekacauan

Presiden AS Joe Biden mengkritik gelombang unjuk rasa pro-Palestina yang berlangsung di berbagai kampus di seluruh negeri.

Baca Selengkapnya

Citi Indonesia Raih Penghargaan FinanceAsia Awards 2024

1 hari lalu

Citi Indonesia Raih Penghargaan FinanceAsia Awards 2024

Citi Indonesia menerima lima penghargaan sekaligus dalam ajang FinanceAsia Awards 2024.

Baca Selengkapnya

Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

2 hari lalu

Partai Demokrat AS Kirim Surat ke Joe Biden, Minta Cegah Serangan Israel di Rafah

Puluhan anggota Partai Demokrat AS menyurati pemerintahan Presiden Joe Biden untuk mendesak mereka mencegah rencana serangan Israel di Rafah.

Baca Selengkapnya

Didemo Nasabah, BTN: Tak Ada Uang Nasabah yang Raib

2 hari lalu

Didemo Nasabah, BTN: Tak Ada Uang Nasabah yang Raib

PT Bank Tabungan Negara (Persero) atau BTN patuh dan taat hukum yang berlaku di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Realisasi Kredit Bank Mandiri Kuartal I 2024 Tembus Rp 1.435 Triliun

3 hari lalu

Realisasi Kredit Bank Mandiri Kuartal I 2024 Tembus Rp 1.435 Triliun

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. telah menyalurkan kredit konsolidasi sebesar Rp 1.435 triliun pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

CIMB Niaga Belum Naikkan Suku Bunga Usai BI Rate Naik

5 hari lalu

CIMB Niaga Belum Naikkan Suku Bunga Usai BI Rate Naik

Bank CIMB Niaga belum berencana untuk menaikkan suku bunga, setelah BI menaikkan suku bunga acuan menjadi 6,25 persen.

Baca Selengkapnya

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

6 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Otorita Bakal Bangun Nusantara Knowledge di IKN

6 hari lalu

Otorita Bakal Bangun Nusantara Knowledge di IKN

Otorita IKN mencanangkan pembangunan pusat riset dan kampus startup bernama Nusantara Knowledge Hub atau K-Hub.

Baca Selengkapnya

Polisi AS Lakukan Tindakan Represif Terhadap Demonstran Pro-Palestina, Mahasiswa Tak Cuma Ditangkap

6 hari lalu

Polisi AS Lakukan Tindakan Represif Terhadap Demonstran Pro-Palestina, Mahasiswa Tak Cuma Ditangkap

Puluhan kampus di Amerika Serikat gelar aksi pro-Palestina. Apa saja tindakan represif aparat terhadap demonstran?

Baca Selengkapnya