Bidik Penjualan 2023 Rp 12 T, Sharp Electronics Indonesia: Masyarakat Masih Konsumtif

Kamis, 26 Januari 2023 06:00 WIB

Pengunjung menyaksikan televisi Sharp Aquos 90-inci HD LED yang dikalim sebagai televisi Full HD terbesar di dunia, pada International Consumer Electronics Show (CES) 2014 di Las Vegas, Nevada (7/1). Menurut perwakilan Sharp, televisi ini akan dijual dengan harga $10,000 atau sekitar Rp. 122 juta. REUTERS/Steve Marcus

TEMPO.CO, Jakarta - Produsen barang elektronik PT Sharp Electronics Indonesia menargetkan penjualan Rp12 triliun tahun ini. Target penjualan naik Rp 1 triliun dibandingkan tahun sebelumnya, seiring optimisme bahwa Indonesia tidak terkena dampak resesi ekonomi.

"Indonesia memiliki sumber daya energi, sumber daya pangan, dan sumber daya manusia yang banyak, sehingga saya yakin Indonesia tidak kena resesi," kata
Senior General Manager Penjualan Nasional PT Sharp Electronics Indonesia (SEID) Andry Adi Utomo, di sela pameran produk elektronik Sharp Eco-Bition di Jakarta, Rabu 25 Januari 2023.

Baca: CES 2023, Sharp Siap Pamerkan Teknologi Sel Surya Dalam Ruangan

Berbeda dengan negara lain yang mungkin terkena krisis dari ketiga sumber daya itu, ia mengatakan Indonesia memiliki ragam sumber daya energi mulai dari batu bara hingga panas bumi. Kemudian di sektor pangan, lanjut dia, Indonesia juga memiliki beragam produk pangan mulai dari beras hingga umbi-umbian dan jagung, serta memiliki SDM yang berlimpah.

"Selain itu daya beli masih cukup kuat dan masyarakat Indonesia masih konsumtif," kata Andry.

Karena itu, pihaknya berani menargetkan pertumbuhan penjualan dari sekitar Rp11 triliun pada 2022 menjadi Rp12 triliun pada 2023 dengan kontribusi terbesar dari penjualan home appliance.

Hal itu, kata Assistant GM Marketing Communications SEID Agus Soewadji menambahkan terlihat dari kenaikan penjualan barang elektronik tahun lalu sekitar delapan persen dibandingkan 2021.

Selanjutnya: Sharp Indonesia membagikan tas Eco Bag ...

Berita terkait

Warga Ungkap Rumah Tempat Brigadir RA Tewas dengan Luka Tembak Milik Pengusaha Batu Bara

17 jam lalu

Warga Ungkap Rumah Tempat Brigadir RA Tewas dengan Luka Tembak Milik Pengusaha Batu Bara

Brigadir RA ditemukan tewas dengan luka tembak di kepala di dalam mobil Alphard di sebuah rumah di Mampang.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

2 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

Di Forum APEC, ID FOOD Ungkap Peningkatan Akses Perempuan di Sektor Pangan Melalui Digitalisasi

8 hari lalu

Di Forum APEC, ID FOOD Ungkap Peningkatan Akses Perempuan di Sektor Pangan Melalui Digitalisasi

APEC Workshop ini diikuti oleh para delegasi negara di kawasan Asia Pacifik.

Baca Selengkapnya

Harga Daging dan Cabai Turun di Akhir Libur Lebaran 2024

12 hari lalu

Harga Daging dan Cabai Turun di Akhir Libur Lebaran 2024

Harga komoditas pangan seperti daging, telur, cabai, dan garam turun pada Senin, 15 April 2024.

Baca Selengkapnya

ID FOOD Beberkan Cadangan Pangan Pemerintah: Stok Aman selama Libur Lebaran

15 hari lalu

ID FOOD Beberkan Cadangan Pangan Pemerintah: Stok Aman selama Libur Lebaran

Holding BUMN Pangan ID FOOD memastikan ketersediaan pasokan pangan selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

PLN dan BNI Gelar Paket Sembako Murah untuk Ojol dan Masyarakat Umum

20 hari lalu

PLN dan BNI Gelar Paket Sembako Murah untuk Ojol dan Masyarakat Umum

PLN dan BNI menghadirkan 1.500 paket sembako harga murah Rp 59 ribu untuk pengemudi Ojol dan masyarakat umum.

Baca Selengkapnya

Menjelang Lebaran, Harga Daging dan Cabai Kian Melonjak

20 hari lalu

Menjelang Lebaran, Harga Daging dan Cabai Kian Melonjak

Menjelang Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran 2024, sejumlah harga bahan pokok kian melonjak. Per 7 April 2024, Panel Harga Pangan dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat mencatat harga daging sapi, daging ayam, cabai, bawang merah, dan bawang putih masih naik.

Baca Selengkapnya

Muhadjir Effendy Sebut Bansos Penting untuk Dorong Daya Beli Masyarakat Miskin

23 hari lalu

Muhadjir Effendy Sebut Bansos Penting untuk Dorong Daya Beli Masyarakat Miskin

Tak hanya Muhadjir, tiga menteri lain juga turut memberikan keterangan terkait bansos di sidang sengketa pilpres hari ini.

Baca Selengkapnya

Analis: Potensi Inflasi Masih Berlanjut, Nilai Tukar Rupiah Diperkirakan Makin Anjlok

24 hari lalu

Analis: Potensi Inflasi Masih Berlanjut, Nilai Tukar Rupiah Diperkirakan Makin Anjlok

Analis Ibrahim Assuaibi memprediksi nilai tukar rupiah terhadap dolar AS hari ini makin merosot menyentuh level Rp 15.910 sampai Rp 15.960.

Baca Selengkapnya

Eks Dirut PT Bukit Asam Tbk Milawarma Divonis Bebas oleh PN Palembang, Ini Jejak Kasusnya

24 hari lalu

Eks Dirut PT Bukit Asam Tbk Milawarma Divonis Bebas oleh PN Palembang, Ini Jejak Kasusnya

Eks Dirut PT Bukit Asam Tbk periode 2011-2016 Milawarman divonis bebas dalam kasus dugaan korupsi akuisisi saham milik PT Satria Bahana Sarana (SBS).

Baca Selengkapnya