Wakil Mendag Dorong Pasar Dilengkapi Internet agar Pembayaran Bisa Non-Tunai

Reporter

Antara

Minggu, 27 Februari 2022 06:39 WIB

Ilustrasi jajanan pasar. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga mendorong agar pasar, utamanya yang sedang dibangun di Kota Batam, Kepulauan Riau dilengkapi dengan fasilitas internet yang baik, demi mendukung pembayaran nontunai.

"Kalau bisa nanti juga jaringan internet dibangun secara lebih komprehensif, karena kami di Kementerian Perdagangan juga 'concern' dengan digitalisasi pasar. Ke depan, kalau digitalisasi bagus, pembayaran bisa 'cashless'," kata Jerry Sambuaga usai meninjau lokasi pembangunan Pasar Induk Jodoh, Batam, Sabtu, 26 Februari 2022.

Kementerian Perdagangan memberikan perhatian pada pemberdayaan seluruh pasar yang menggerakkan aktivitas perdagangan agar menggunakan pembayaran non tunai.

Selain itu, Jerry berharap Pasar Induk Jodoh di Batam tidak hanya berfungsi sebagai pusat perdagangan, melainkan juga rekreasi. Sebab, lokasinya yang menghadap laut dengan pemandangan relatif bagus.

"Area sebesar ini strategis sekali, apalagi langsung menghadap laut. Ini salah satu yang perlu kita dorong, tidak hanya untuk perdagangan, tapi juga pariwisata. Masyarakat, khususnya anak muda bisa sambil melihat, sambil berdagang, sambil belanja, juga sambil berdarmawisata," kata dia.

Wamendag meninjau lokasi pembangunan Pasar Induk Jodoh, Batam, bersama Wakil Gubernur Kepri Marlin Agustina dan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Batam Gustian Riau.

"Kami melihat relokasi dan observasi apa kira-kira yang dibutuhkan dalam pembangunan pasar, karena ini salah satu pusat aktivitas masyarakat," kata dia.
<!--more-->
Menurutnya, bagi masyarakat di daerah, yang paling penting adalah pasar. Karenanya pihaknya akan menindaklanjuti apa saja yang dibutuhkan warga.

Pasar Induk Jodoh akan dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Namun, karena pasar bersinggungan dengan perdagangan, maka Kementerian Perdagangan memiliki tanggung jawab moral dan memberikan yang dibutuhkan untuk meningkatkan aktivitas perdagangan, kata dia.

Dalam proses pembangunan, pihaknya juga memastikan syarat pembangunan pasar terpenuhi pada pembangunan di Batam.

Wakil Gubernur Kepri Marlin Agustina juga berharap Pasar Induk Jodoh di Batam tidak hanya berfungsi sebagai tempat perdagangan, melainkan juga rekreasi.

Karenanya Wakil Gubernur berharap agar pasar yang dirancang modern itu memiliki sejumlah lokasi foto yang menarik. "Karena karakter masyarakat Indonesia suka swafoto," kata dia.

ANTARA

Baca juga: Sandiaga Uno Sambut Baik Indometa Promosikan Pariwisata via NFT

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Soal Internet di Cina, Kampanye Larangan Tautan Ilegal hingga Mengenai Pendapatan Periklanan

3 jam lalu

Soal Internet di Cina, Kampanye Larangan Tautan Ilegal hingga Mengenai Pendapatan Periklanan

Komisi Urusan Intenet Pusat Cina telah memulai kampanye nasional selama dua bulan untuk melarang tautan ilegal dari sumber eksternal di berbagai media

Baca Selengkapnya

Izin Operasi Starlink Rampung, Kominfo: Kecil Peluang Masuk Jakarta

23 jam lalu

Izin Operasi Starlink Rampung, Kominfo: Kecil Peluang Masuk Jakarta

Kominfo akhirnya mengizinkan masuknya layanan Starlink ke Indonesia. Bukan untuk kota besar, Starlink didorong masuk ke wilayah terisolir.

Baca Selengkapnya

Luhut Sebut Starlink Milik Elon Musk Diluncurkan di RI Dua Pekan Lagi, Akan Diumumkan di Bali

1 hari lalu

Luhut Sebut Starlink Milik Elon Musk Diluncurkan di RI Dua Pekan Lagi, Akan Diumumkan di Bali

Menteri Luhut menyebutkan layanan internet berbasis satelit Starlink bakal diluncurkan dalam dua pekan ke depan atau pertengahan Mei 2024.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Paket Internet Termurah, Indonesia Nomor Berapa?

2 hari lalu

10 Negara dengan Paket Internet Termurah, Indonesia Nomor Berapa?

Berikut ini deretan negara dengan tarif internet termurah per satu gigabyte, di antaranya Israel dan India yang unggul dengan teknologinya.

Baca Selengkapnya

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

2 hari lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

2 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

2 hari lalu

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

Menko Airlangga menegaskan Indonesia tengah melakukan deregulasi yang menekankan mekanisme lebih mudah untuk pendaftaran produk susu dan turunannya.

Baca Selengkapnya

Penyebab Aplikasi Soal Ujian Mati di Hari Pertama UTBK 2024, Begini Penjelasan Panitia Pusat

3 hari lalu

Penyebab Aplikasi Soal Ujian Mati di Hari Pertama UTBK 2024, Begini Penjelasan Panitia Pusat

Hari pertama pelaksanaan UTBK 2024 diwarnai kendala teknis pada akses soal ujian yang dialami para peserta. Ada empat dugaan penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan Kembalikan Aturan Impor Bahan Baku Industri ke Aturan Lama, Ini Alasannya

3 hari lalu

Mendag Zulkifli Hasan Kembalikan Aturan Impor Bahan Baku Industri ke Aturan Lama, Ini Alasannya

Mendag Zulkifli Hasan kembalikan aturan impor bahan baku industri. Apa alasannya? Begini bunyi Permendag 25/2022.

Baca Selengkapnya

Pedagang Keluhkan Stok Gula Pasir di Pasar

7 hari lalu

Pedagang Keluhkan Stok Gula Pasir di Pasar

Stok gula pasir berkurang di pasar dan supermarket.

Baca Selengkapnya