Bidik Pendapatan 2022 Rp 1,71, PTPN XII: Tren Pemulihan Ekonomi Berlanjut

Jumat, 4 Februari 2022 10:33 WIB

Pekerja memetik biji kopi robusta saat panen raya di Perkebunan Kopi Getas, Afdeling Assinan, PT Perkebunan Nusantara (PTPN) IX, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Kamis 29 Juli 2021. PTPN IX memproyeksikan produksi panen raya biji kopi kering robusta kualitas ekspor tahun 2021 di unit perkebunan seluas 341,45 hektare tersebut mencapai 371 ton atau meningkat 700 persen dari tahun 2020 lalu yang hanya mencapai 43 ton. ANTARA FOTO/Aji Styawan

TEMPO.CO, Jakarta – PT Perkebunan Nusantara XII (PTPN XII) menargetkan pendapatan tahun ini senilai Rp 1,71 triliun atau naik dua persen dari realisasi 2021, Rp 1,67 triliun.

“Manajemen PTPN XII optimistis kinerja perusahaan dapat meningkat pada 2022 seiring dengan berlanjutnya tren pemulihan ekonomi nasional,” kata Direktur PTPN XII Siwi Peni dalam keterangan rilis, Kamis, 3 Februari 2022.

Salah satu strategi PTPN XII adalah memperkuat segi on farm and off farm melalui operational excellence di kebun, pabrik, serta anak perusahaan.

Selain itu, PTPN XII akan menerapkan disiplin Standar Operasional Prosedur (SOP) untuk proses bisnis perkebunan dan pengolahan.

BUMN perkebunan juga menghadapi tantangan untuk dapat menjalankan transformasi perusahaan. Siwi mengungkapkan bahwa PTPN XII berupaya meningkatkan pertumbuhan kinerja melalui strategi unggulan.

Advertising
Advertising

Hal tersebut guna mendukung transformasi yang selaras dengan program Holding Perkebunan Nusantara sebagai induk perusahaan untuk mewujudkan transformasi EBITDA PTPN Group.

“Tidak mudah bagi PTPN XII untuk memenuhi target kinerja yang ditetapkan,” kata Siwi.

Dia mengemukakan sejumlah tantangan bisnis yang terjadi di 2021 masih berlangsung hingga tahun ini, misalnya harga jual komoditi di pasar internasional yang fluktuatif; selera pasar terhadap mutu dan kualitas produk yang makin berkembang hingga regulasi ekspor yang semakin ketat.

Bahkan, keberadaan varian Omicron bisa kembali mengancam kemampuan mobilitas dan daya beli masyarakat yang notabene berdampak pada sektor ekspor.

Sementara itu, SEVP Operation PTPN XII Yualianto menuturkan bahwa portofolio optimization and profitability initiatives merupakan langkah yang akan ditempuh dalam upaya meningkatkan kinerja perusahaan di 2022.

“Meningkatkan produktivitas tanaman dengan melakukan pemeliharaan sesuai standar norma, serta penataan portofolio komoditas PTPN XII yang memiliki profitabilitas lebih baik seperti konversi tanaman kakao menjadi tebu, berhenti melakukan investasi pada komoditas yang memiliki performa kurang memuaskan,” kata Yualianto.

Dari segi pengelolaan biaya dan sumber daya manusia, SEVP Business Support Tri Septiono menyebutkan bahwa restrukturisasi keuangan dan organisasi, serta Cost Reduction Program diharapkan meningkatkan kinerja keuangan perusahaan.

Tri Septiono mengatakan, restrukturisasi keuangan ini untuk meningkatkan kinerja perusahaan, salah satunya untuk mengelola hutang dan beban bunga perusahaan

Sedangkan restrukturisasi organisasi untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi biaya tenaga kerja.

“Pengelolaan biaya melalui Cost Reduction Program sebagai efisiensi beberapa biaya yang tidak berpengaruh pada produktivitas tanaman,” katanya.

PTPN XII merupakan anak perusahaan BUMN yang bergerak di bidang perkebunan dengan komoditi unggulan antara lain karet, kopi arabika, kopi robusta, kakao edel, kakao bulk, teh, dan tebu, serta aneka kayu dan hortikultura yang areal konsesinya tersebar di wilayah Jawa Timur.

MUTIA YUANTISYA

BACA: Targetkan Produksi Gula 2022 340.375 Ton, PTPN X: Luas Lahan Bertambah

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Catatan redaksi: Sebelumnya menggunakan foto yang memuat gambar binatang luwak, kini telah dihapus.

Berita terkait

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

1 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

2 hari lalu

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

PT Chandra Asri Pacific Tbk. (Chandra Asri Group) meraih pendapatan bersih US$ 472 juta per kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

2 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

OCBC NISP Cetak Laba Bersih Rp 1,17 Triliun di kuartal I 2024

2 hari lalu

OCBC NISP Cetak Laba Bersih Rp 1,17 Triliun di kuartal I 2024

PT Bank OCBC NISP Tbk. mencetak laba bersih yang naik 13 persen secara tahunan (year on year/YoY) menjadi sebesar Rp 1,17 triliun pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

3 hari lalu

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk mencatatkan pertumbuhan pendapatannya di kuartal pertama 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen.

Baca Selengkapnya

Gapki Tanggapi Target Pemerintah soal Pemutihan Lahan Sawit pada September 2024

3 hari lalu

Gapki Tanggapi Target Pemerintah soal Pemutihan Lahan Sawit pada September 2024

Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia atau Gapki tanggapi soal target pemerintah menyelesaikan pemutihan hutan di lahan sawit September 2024.

Baca Selengkapnya

Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

3 hari lalu

Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara atau BUMN Kartika Wirjoatmodjo menjelaskan keterlibatan Kementerian BUMN dalam proyek percepatan swasembada gula dan bioetanol.

Baca Selengkapnya

BTPN Syariah Laporkan Laba Bersih Rp 264 M pada Kuartal I 2024

7 hari lalu

BTPN Syariah Laporkan Laba Bersih Rp 264 M pada Kuartal I 2024

PT Bank BTPN Syariah Tbk. melaporkan laba bersih sebesar Rp 264 miliar pada kuartal I 2024 atau turun Rp 161 miliar yoy.

Baca Selengkapnya

Zulkifli Hasan Ungkap 40 Pabrik Asal Tiongkok Produksi Baja Ilegal di Tanah Air

7 hari lalu

Zulkifli Hasan Ungkap 40 Pabrik Asal Tiongkok Produksi Baja Ilegal di Tanah Air

Zulhas menyayangkan baja tak sesuai standar mutu masih diproduksi di Indonesia dengan alasan investasi.

Baca Selengkapnya

Usai Bertemu Jokowi, CEO Apple Tim Cook Buka Peluang Bangun Pabrik di Indonesia

17 hari lalu

Usai Bertemu Jokowi, CEO Apple Tim Cook Buka Peluang Bangun Pabrik di Indonesia

CEO Apple Tim Cook menyebut banyak potensi yang dapat dikembangkan dari Indonesia.

Baca Selengkapnya