Dirut BRI Dampingi Presiden Jokowi Salurkan BPUM

Jumat, 30 Juli 2021 13:47 WIB

Presiden RI Joko Widodo, saat penyerahan Banpres Produktif Usaha Mikro (BPUM) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (30/7).

INFO BISNIS–BRI sebagai salah satu penggerak perekonomian Indonesia, konsisten mengangkat peran sosial bagi masyarakat. BRI terus berupaya menyukseskan penyaluran stimulus Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) yang diberikan oleh pemerintah kepada masyarakat. Sampai saat ini, penerima BPUM 2021 melalui BRI berjumlah 8,2 juta orang dengan total jumlah bantuan yg disalurkan sebesar Rp 9,84 triliun.

Dalam acara penyerahan BPUM di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat 30 Juli, Presiden RI Joko Widodo mengungkapkan BPUM tersebut diharapkan dapat membantu pemulihan kondisi perekonomian.“Tahun 2021 yang akan dibagikan untuk BPUM ini Rp 15,3 triliun kepada 12,8 juta pelaku Usaha Mikro dan Kecil di seluruh tanah air. Kita berharap ini bisa membantu ekonomi kita semuanya,”ujar Jokowi.

Dalam acara penyerahan tersebut turut hadir jajaran Kabinet Indonesia Maju diantaranya Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki da Direktur Utama BRI Sunarso.

BRI berupaya maksimal dalam penyaluran BPUM ditengah PPKM Level 4. Upaya itu antara lain hadirnya inovasi BPUM Reservation System untuk mempercepat pencairan BPUM.“Hingga saat ini realisasi penyaluran mencapai angka 77 persen dan kami optimis bisa selesai sesuai target akhir tahun ini,” kata Sunarso. BRI terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk melakukan pencairan BPUM pada waktu yang telahditetapkan dan berpedoman pada protokol kesehatan.

Inovasi sistem reservasi online memudahkan calon penerima BPUM dalam memperoleh informasi sebaran lokasi unit kerja BRI untuk menghindari antrian. Sistem ini pun memudahkan masyarakat penerima BPUM untuk memperoleh nomor antrian pada unit kerja yang dituju.

Advertising
Advertising

Proses pengecekan dan pencairan bantuan dengan system reservasi tersebut dilakukan melaluihttps://eform.bri.co.id/bpum.Calon penerima BPUM hanya menerima satu kali stimulus BPU untuk 1 NIK (nomor induk kependudukan) dalam satu tahun anggaran. Ini berarti penerima BPUM tidak dapat menerima stimulus BPUM dua kali dalam tahun yang sama.

Untuk memaksimalkan stimulus BPUM ini,Sunarso juga mengungkapkan kesiapan perseroan mengakselerasi penyaluran KUR. Salah satu strateginya yakni businesses follow stimulus yang memberikan dampak positif terhadap penyerapan KUR BRI. “Menurut hasil riset internal BRI, sebanyak 72 persen pelaku Usaha Mikropenerima BPUM membutuhkan modal kerja tambahan untuk mempercepat pemulihan usahanya dan mengembangkannya. Hal ini merupakan salah satu sumber permintaan KUR BRI sehingga penyalurannya on the track,” katanya.

Hingga 30 Juni 2021, BRI telah melakukan upaya-upaya strategis untuk membantu percepatan pemulihan ekonomi. Upaya tersebut antara lain restrukturisasi kredit terdampak Covid-19 sebesar Rp 175,16 triliun untuk 2,49 juta debitur dan memberikan subsidi bunga untuk UMKM Rp 5,51 triliun untuk 8,91 juta debitur. BRI juga melakukan penjaminan kredit UMKM Rp 19,45 triliun untuk 29 ribu debitur serta penyaluran KUR Super Mikro Rp 14,4 triliun untuk 1,64 juta debitur.

Sementara itu tahun lalu BRI telah melakukan penyaluran subsidi gaji bagi pekerja/buruh sebesar Rp 6,45 triliun untuk 5,38 juta rekening penerima. BRI juga menyalurkan kembali me-leverage dana penempatan pemerintah di bank pelat merah kepada para debitur yang membutuhkan. BRI mendapat penempatan dana pemerintah total sebesar Rp 15 triliun pada 2020. Dari penempatan tersebut, BRI menyalurkan pinjaman kepada nasabah senilai Rp 136,7 triliun atau lebih dari sembilan kali lipat nilai penempatan dana pemerintah.

Untuk dapat menerima dana BPUM, ada syarat-syarat yang harus dipenuhi sesuai Peraturan MenkopUKM Nomor 2 Tahun 2021. Syarat tersebut Warga Negara Indonesia (WNI) dan memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK) dibuktikan dengan KTP Elektronik. Selanjutnya memiliki usaha mikro yang dibuktikan dengan surat usulan calon penerima BPUM dari pengusul BPUM. Lalu bukan ASN, Anggota TNI, Anggota POLRI, Pegawai BUMN atau BUMD serta tidak sedang menerima KUR.(*)

Berita terkait

BRI Kembali Ingatkan WaspadaI Modus Penipuan Online

4 hari lalu

BRI Kembali Ingatkan WaspadaI Modus Penipuan Online

Aksi penipu yang mengirim file berekstensi APK tetap terjadi. Berikut tips mengatasinya.

Baca Selengkapnya

BRI Bantu Usaha Kue Kering di Sidoarjo Penuhi Permintaan saat Lebaran

4 hari lalu

BRI Bantu Usaha Kue Kering di Sidoarjo Penuhi Permintaan saat Lebaran

Usaha kue kering Retas Snacks and Cookies semakin berkembang pesat setelah mendapat bantuan KUR dari BRI.

Baca Selengkapnya

Setor Tunai ATM BRI Meningkat 24,5 Persen pada Periode Libur Lebaran 2024

5 hari lalu

Setor Tunai ATM BRI Meningkat 24,5 Persen pada Periode Libur Lebaran 2024

Setor tunai ATM meningkat. Sebaliknya tarik tunai menurun karena banyak nasabah beralih ke transaksi digital.

Baca Selengkapnya

Transaksi BRIZZI Meningkat 15 Persen selama Ramadan dan Lebaran

5 hari lalu

Transaksi BRIZZI Meningkat 15 Persen selama Ramadan dan Lebaran

Sejumlah kemudahan yang dijalankan BRI mendongkrak konsumen beralih ke transaksi digital.

Baca Selengkapnya

BRI Kembali Sediakan Banknotes untuk Biaya Hidup Jamaah Haji 2024

5 hari lalu

BRI Kembali Sediakan Banknotes untuk Biaya Hidup Jamaah Haji 2024

Setiap calon jemaah haji yang diberangkatkan akan mendapatkan banknotes sebesar 750 riyal.

Baca Selengkapnya

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

11 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Budi Daya Rumput Laut Kampung Pogo Bertumbuh Bersama KlasterkuHidupku

26 hari lalu

Budi Daya Rumput Laut Kampung Pogo Bertumbuh Bersama KlasterkuHidupku

BRI melalui program KlasterkuHidupku memberi bantuan peralatan untuk budi daya rumput laut.

Baca Selengkapnya

Desa Ibru, Pemenang Desa BRILian yang Inovatif Manfaatkan Kunyit

26 hari lalu

Desa Ibru, Pemenang Desa BRILian yang Inovatif Manfaatkan Kunyit

Produk kunyit Desa Ibru sudah diekspor ke Turki dan Malaysia. Capaian lainnya yakni meraih penghargaan sebagai Desa Inovatif dan Digitalisasi Terbaik.

Baca Selengkapnya

Dukung Safari Ramadan BUMN, BRI Gelar Pasar Murah di Jateng dan Sulsel

26 hari lalu

Dukung Safari Ramadan BUMN, BRI Gelar Pasar Murah di Jateng dan Sulsel

Di setiap lokasi pasar murah terdapat 1.000 paket sembako yang dijual di bawah harga pasar.

Baca Selengkapnya

BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

26 hari lalu

BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

Jumlah dividen kali ini mengalami peningkatan sebesar 10,59 persen dibandingkan nominal yang dibayarkan pada 2023.

Baca Selengkapnya