Samuel Sekuritas: IHSG Diprediksi Menguat ke 6.100-6.130

Selasa, 13 Juli 2021 09:42 WIB

Layar pergerakan Index Harga Saham Gabungan di Jakarta, Jumat, 22 Januari 2021. Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup di zona merah dengan pelemahan 1,66 persen atau 106,76 poin ke level 6.307,13. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan alias IHSG diprediksi melanjutkan kenaikan pada perdagangan hari ini, Selasa, 13 Juli 2021. Pada perdagangan kemarin, IHSG ditutup pada level 6.078,568.

"IHSG kemarin menguat dekat resistance 6100-6130. Kemungkinan hari ini akan melanjutkan kenaikan uji resistance 6100-6130 dengan support terdekat di 6026," ujar Analis Samuel Sekuritas Indonesia M Alfatih dalam keterangan tertulis, Selasa, 13 Juli 2021.

Berikut ini adalah perkiraan pergerakan saham sejumlah emiten pada hari ini. Pertama, Bank Central Asia alias BCA akan menguat. Jika tren ini berlanjut, ujar dia, maka saham ini akan mendekati supply area 31.370-31.600, lalu 32.000. Adapun batas risiko ada di level 30.500.

Selanjutnya, Alfatih memperkirakan Bank Jago alias ARTO juga bergerak menguat dan akan menguji harga tertinggi di level 15.000, selanjutnya supply area di 15.700, serta 18.000. Sementara itu, batas risiko di 13.550.

Berikutnya, Indofood CBP Sukses Makmur Tbk alias ICBP juga bergerak naik dari support pola down channel. "Akan menjadi uptrend jika mampu tembus 9.000-9.250," tutur dia.

Advertising
Advertising

Dalam perdagangan kemarin, lima besar saham top gainer adalah PAM Mineral Tbk alias NICL yang naik 34,8 persen ke Rp 182 per saham, Radana Bhaskara Finance Tbk alias HDFA yang naik 33,7 persen ke Rp 210 per saham, Andalan Perkasa Abadi Tbk alias NASA yang naik 30,3 persen ke Rp 86 per saham, Allo Bank Indonesia Tbk alias BBHI yang naik 25 persen ke Rp 2.700 per saham, dan Bank Bumi Arta Tbk alias BNBA yang naik 25 persen ke Rp 1.400 per saham.

Adapun lima besar top loser adalah Asuransi Ramayana Tbk alias ASRM yang turun 7 persen ke Rp 1.595 per saham, Multistrada Arah Sarana Tbk alias MASA yang turun 7 persen ke Rp 1.595 per saham, KDB Tifa Finance Tbk alias TIFA yang turun 7 persen ke Rp 930 per saham, Perdana Bangun Pusaka Tbk alias KONI yang turun 6,9 persen ke Rp 1.065 per saham, dan Bintang Mitra Semestaraya Tbk alias BMSR yang turun 6,9 persen ke Rp 160 per saham.

Baca Juga: IHSG Ditutup di Level 6.078, Samuel Sekuritas: ICBP dan INCO Diborong Asing

Berita terkait

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

1 hari lalu

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

Saham Freeport akhirnya 61 persen dikuasai Indonesia, berikut kronologi dari jatuh ke Bakrie sampai skandal Papa Minta Saham Setya Novanto.

Baca Selengkapnya

17 Sekolah Bakti BCA Berhasil Tingkatkan Mutu dan Siap Naik Kelas

2 hari lalu

17 Sekolah Bakti BCA Berhasil Tingkatkan Mutu dan Siap Naik Kelas

BCA menggelar rangkaian Appreciation Day Sekolah Bakti BCA bertema "Building Better Future: Nurturing Dreams, Growing Leaders

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

2 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

IHSG turun cukup drastis dan menutup sesi pertama hari Ini di level 7,116,5 atau -1.62 persen dibandingkan perdagangan kemarin.

Baca Selengkapnya

10 Cara Mengatasi M-Banking BCA Error, Salah Satunya Restart HP

2 hari lalu

10 Cara Mengatasi M-Banking BCA Error, Salah Satunya Restart HP

Berikut ini cara mengatasi M-Banking BCA error yang tidak bisa diakses di ponsel Android maupun iOS Apple. Bisa dengan menguninstall hingga hapus cach

Baca Selengkapnya

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, BCA Belum akan Ikuti

5 hari lalu

Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, BCA Belum akan Ikuti

BCA belum akan menaikkan suku bunga, pasca BI menaikkan suku bunga acuan ke angka 6,25 persen.

Baca Selengkapnya

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

5 hari lalu

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

IHSG menguat 0,86 persen ke level 7.097,2 dalam sesi pertama perdagangan Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Ekonom BCA Ungkap Peluang Penguatan Rupiah di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

6 hari lalu

Ekonom BCA Ungkap Peluang Penguatan Rupiah di Bawah Rp 16.000 per Dolar AS

Ketegangan di Timur Tengah yang perlahan mereda menjadi salah satu faktor peluang menguatnya rupiah.

Baca Selengkapnya

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

9 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore, ditutup turun mengikuti pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

Baca Selengkapnya

BCA Luncurkan Bukti Bakti BCA, Nicholas Saputra Menjadi Duta

9 hari lalu

BCA Luncurkan Bukti Bakti BCA, Nicholas Saputra Menjadi Duta

PT Bank Central Asia Tbk. (BCA) meluncurkan Bukti Bakti BCA untuk program sosial dan lingkungan. Nicholas Saputra menjadi duta.

Baca Selengkapnya

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

9 hari lalu

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

Presdir Unilever Indonesia, Benjie Yap mengatakan salah satu hal yang penting bagi investor adalah fundamental bisnis.

Baca Selengkapnya