IHSG Menguat 0,81 Persen, Samuel Sekuritas: Asing Borong Saham AGRO

Rabu, 30 Juni 2021 12:20 WIB

Ilustrasi Saham atau Ilustrasi IHSG. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

TEMPO.CO, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG sempat menyentuh level 6.000an di pertengahan sesi pertama perdagangan hari ini, sebelum menutup sesi di level 5.996 atau +0,8 persen lebih tinggi dari angka penutupan kemarin yang sebesar 5.949.

"Sebanyak 257 saham menguat, 238 melemah, dan 147 stagnan pada sesi pertama perdagangan hari ini, dengan nilai transaksi mencapai Rp 6,7 triliun," kata Analis Samuel Sekuritas M Alfatih dalam keterangan tertulis, Rabu, 30 Juni 2021.

Pada akhir sesi pertama hari ini, di pasar reguler tercatat jual bersih asing sebesar Rp 173,9 miliar, sementara di pasar negosiasi tercatat jual bersih asing sebesar Rp 1,7 miliar.

Saham anak usaha Bank BRI, BRI Agro (AGRO) menjadi saham yang paling banyak dibeli investor asing di pasar reguler pada perdagangan sesi pertama hari ini, dengan nilai net buy asing mencapai Rp 47,8 miliar, disusul TBIG (Rp 37,7 miliar) dan GGRM (Rp 19,9 miliar).

Sementara saham Bank BRI (BBRI) sendiri justru menjadi salah satu saham yang paling banyak dijual investor asing di pasar reguler hari ini, dengan nilai net sell mencapai Rp 36,7 miliar, hanya kalah dari TLKM (Rp 81,1 miliar) dan BBCA (Rp 38,8 miliar).

Setelah kemarin naik cukup tinggi, dua saham Grup Indomobil, IMJS dan IMAS, tampak loyo di sesi pertama hari ini. IMJS menutup sesi pertama hari ini di posisi Rp 304 per saham (-3,1 persen), sementara IMAS menutup sesi di posisi Rp 910 per saham (-3.1 persen).

Saham sejumlah bank-bank mini kembali berjaya di sesi pertama perdagangan hari ini, diantaranya AGRO (+14,4 persen), BINA (+6,7 persen), dan NOBU (+10,1 persen). Kenaikan saham-saham bank mini ini turut mendorong indeks sektor keuangan(IDXFINANCE) sehingga indeks tersebut menjadi indeks sektoral dengan kenaikan tertinggi di sesi pertama hari ini (+1,4 persen).

Hari ini merupakan hari perdana listing saham emiten bank mini yang terafiliasi dengan Wings Group, Bank Multiartha Sentosa (MASB). Saham MASB mengawali debutnya di BEI dengan sangat positif, langsung melonjak ke titik ARAnya di Rp 4.200 per saham (+25 persen).

Salah satu saham lainnya yang gerakannya cukup mencolok adalah saham industri retail Matahari Department Store(LPPF) yang melonjak hingga +18,6 persen ke Rp 2.260 per saham meskipun ada kabar bahwa pemerintah akan melaksanakan PPKM darurat, yang berpotensi menekan sektor retail.

Adapun saham yang mengisi lima besar top gainer atau menguat paling tinggi di sesi pertama ini, yaitu MITI (+34,1 persen ke Rp 114 per saham), MASB (+25 persen ke Rp 4.200 per saham), PNSE (+25 persen ke Rp565 per saham), RELI (+25 persen ke Rp 520 per saham), dan FMII (+24,8 persen ke Rp1.230 per saham).

Sedangkan lima besar saham IHSG yang melemah paling dalam atau top loser sesi pertama hari ini, yaitu CLAY (-6,9 persen ke Rp 865per saham, PTBU (-6,9 persen ke Rp 3.330 per saham), MLPT (-6,9 persen ke Rp 4.020 per saham), ERTX (-6,9 persen ke Rp 188 per saham), SOTS (-6,9 persen ke Rp 498 per saham).

HENDARTYO HANGGI


Disclaimer: Berita ini merupakan hasil kerja sama dengan PT Samuel Sekuritas Indonesia. Berita ini tidak bertujuan mengajak pembaca untuk membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya berada di tangan pembaca.

BACA: IHSG Menguat Tipis, Samuel Sekuritas: Investor Asing Kembali Masuk

Berita terkait

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

1 hari lalu

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

Saham Freeport akhirnya 61 persen dikuasai Indonesia, berikut kronologi dari jatuh ke Bakrie sampai skandal Papa Minta Saham Setya Novanto.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

2 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

IHSG turun cukup drastis dan menutup sesi pertama hari Ini di level 7,116,5 atau -1.62 persen dibandingkan perdagangan kemarin.

Baca Selengkapnya

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

5 hari lalu

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

IHSG menguat 0,86 persen ke level 7.097,2 dalam sesi pertama perdagangan Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

8 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore, ditutup turun mengikuti pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

Baca Selengkapnya

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

9 hari lalu

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

Presdir Unilever Indonesia, Benjie Yap mengatakan salah satu hal yang penting bagi investor adalah fundamental bisnis.

Baca Selengkapnya

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

9 hari lalu

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

PT Unilever Indonesia Tbk. meraup laba bersih Rp 1,4 triliun pada kuartal pertama tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

10 hari lalu

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

IHSG sesi I ditutup menguat 0,81 persen ke level 7.168,5. Nilai transaksi mencapai Rp 6,6 triliun.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

11 hari lalu

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

Pembacaan putusan sengketa Pilpres di MK memengaruhi IHSG. Perdagangan ditutup melemah 7.073,82.

Baca Selengkapnya

IHSG Melemah Investor Tunggu Perkembangan Sengketa Pilpres, Rupiah Menguat

11 hari lalu

IHSG Melemah Investor Tunggu Perkembangan Sengketa Pilpres, Rupiah Menguat

IHSG ditutup melemah seiring pelaku pasar masih bersikap 'wait and see' terhadap hasil sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Pembacaan Putusan MK Pengaruhi IHSG, Perdagangan Ditutup Melemah 7.073,82

11 hari lalu

Pembacaan Putusan MK Pengaruhi IHSG, Perdagangan Ditutup Melemah 7.073,82

Putusan MK terkait sengketa Pilpres diprediksi akan mempengaruhi IHSG. Perdagangan hari ini ditutup 7.073,82 atau melemah 13,50 basis poin.

Baca Selengkapnya