Terkini Bisnis: Deposito Rp 20,1 M di BNI Makassar hingga Bos Bukopin Mundur

Reporter

Tempo.co

Kamis, 17 Juni 2021 12:02 WIB

Gedung BNI, Jakarta.

TEMPO.CO, Jakarta -Berita terkini ekonomi dan bisnis sepanjang Kamis, 17 Juni 2021, dimulai dari kronologi kasus deposito Rp 20,1 miliar di BNI Makassar yang diduga raib hingga Rivan A. Purwantono ditunjuk pimpin Jasa Raharja.

Adapula berita tentang Kemenkeu jelaskan alasan paling banyak sumbang komisaris di BUMN dan Bank Dunia memperkirakan pertumbuhan ekonomi RI di bawah proyeksi pemerintah.

Berikut empat berita terkini ekonomi dan bisnis sepanjang pagi ini:

1. Kronologi Lengkap Kasus Deposito Rp 20,1 Miliar di BNI Makassar yang Diduga Raib

Kasus dugaan dana nasabah di perbankan kembali muncul. Kali ini, dua nasabah dari bank BUMN yakni PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. atau BNI dari kantor cabang Makassar, Sulawesi Selatan mengaku dana deposito sebesar Rp 20,1 miliar yang ditabungnya raib.

Kedua nasabah pemilik deposito itu adalah Hendrik dan Heng Pao Tek yang merupakan anak dan ayah yang menabung di bank pelat merah itu sejak tiga tahun lalu. Hendrik mengaku syok karena pada akhir Maret 2021 lalu tak bisa mencairkan deposito tersebut karena BNI menyebutkan bilyet deposito yang dimilikinya adalah palsu.

"Sangat stres karena tidak menyangka uang kami di BNI lenyap begitu saja. Di samping itu, ayah saya memerlukan biaya begitu banyak untuk berobat," kata Hendrik dalam keterangan tertulis.

Berikut ini kronologi lengkap kasus dugaan dana deposito nasabah BNI yang hilang tersebut:

1. Transfer Dana dan Ditempatkan di Deposito BNI
Hendrik dan Heng Pao Tek, memutuskan mentransfer uang tabungannya dari Bank Maspion ke BNI Cabang Peti Kemas Pelabuhan Makassar dengan total nilai sekitar Rp 20,1 miliar. Transfer dilakukan dengan sistem Real Time Gross Settlement (RTGS). “Jadi, tak pernah bawa uang cash atau tunai,” kata Rudy Kadiaman, salah satu pengacara nasabah, Rabu, 16 Juni 2021.

Hendrik menjadi nasabah BNI per 4 Desember 2018. Ia menabung uangnya senilai Ro 10,6 miliar di BNI dengan cara transfer dari Bank Maspion.

Baca berita selengkapnya di sini.
<!--more-->
2. Mengapa Kemenkeu Paling Banyak Tempatkan Komisaris di BUMN?

Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi Kementerian Keuangan Rahayu Puspasari menanggapi sorotan Transparency International Indonesia soal pejabat Kementerian Keuangan yang banyak menjadi komisaris di Badan Usaha Milik Negara atau BUMN.

Menurut Rahayu, keberadaan pejabat Kementerian Keuangan sebagai komisaris BUMN untuk memantau kualitas penyelenggaraan, kondisi kesehatan, dan keberlangsungan usaha BUMN. Sebab, hal tersebut menjadi salah satu critical issue bagi Menteri Keuangan Sri Mulyani selaku Bendahara Umum Negara dan Otoritas Fiskal.

"Atas alasan tersebut maka diperlukan perwakilan Kementerian Keuangan yang dapat melakukan pengawasan dan memonitor kinerja BUMN, serta mengantisipasi dan mencegah risiko BUMN terhadap Keuangan Negara dengan turut mengikuti perkembangannya dari dalam," kata Puspa saat dihubungi, Kamis, 17 Juni 2021.

Dia mengatakan pengawasan khususnya dilakukan terhadap BUMN/Lembaga yang bersifat strategis bagi Keuangan Negara dan perekonomian Indonesia, menjadi penerima PMN dan mempunyai kaitan terhadap risiko Keuangan Negara, serta menjadi penerima dana subsidi/PSO maupun dana Pemilihan Ekonomi Nasional.

Sebelumnya Sekretaris Jenderal Transparency International Indonesia Danang Widoyoko yang menyoroti ihwal penempatan pejabat kementerian atau lembaga yang menjadi komisaris di Badan Usaha Milik Negara atau BUMN. Dia mengatakan komisaris dari kalangan birokrasi ada 249 orang atau 51,66 persen dari 106 BUMN.

Baca berita selengkapnya di sini.
<!--more-->
3. Bank Dunia Prediksi Pertumbuhan Ekonomi RI pada 2022 di Bawah Target Pemerintah

World Bank atau Bank Dunia memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun depan tumbuh 5 persen, di bawah target yang ditetapkan pemerintah yakni di kisaran 5,2 persen — 5,8 persen.

Dalam Global Economic Prospects Juni 2021, World Bank menuliskan angka tersebut ditetapkan dengan mempertimbangkan penyebaran wabah Covid-19 yang masih massif sehingga memaksa pemerintah untuk mengetatkan mobilitas masyarakat.

“Tingkat infeksi Covid-19 tetap tinggi di Indonesia. Langkah-langkah jarak sosial untuk membendung pandemi telah diterapkan kembali di seluruh wilayah mencerminkan infeksi yang berkepanjangan dan lambatnya,” tulis Bank Dunia dalam laporan yang dikutip Bisnis, Rabu, 16 Juni 2021.

World Bank mencatat, pertumbuhan ekonomi pada tahun ini diperkirakan parkir di angka 4,4 persen dan menguat ke level 5 persen pada tahun depan.

Namun demikian, pemerintah memiliki pekerjaan rumah untuk mampu merealisasikan target itu. Di antaranya adalah memulihkan sektor-sektor usaha yang terdampak oleh pandemi Covid-19 sejak tahun lalu, yakni perdagangan, transportasi, dan jasa.

Sementara itu, pemerintah optimistis target pertumbuhan yang ditetapkan di kisaran 5,2 persen — 5,8 persen pada 2022 bisa terealisasi.

Baca berita selengkapnya di sini.
<!--more-->
4. Mundur dari Bukopin, Rivan Purwantono Ditunjuk Erick Thohir Pimpin Jasa Raharja

Setelah mengundurkan diri sebagai Direktur Utama PT Bank KB Bukopin Tbk., Rivan A. Purwantono mendapat mandat memimpin PT Jasa Raharja (Persero).

Rivan mengungkapkan telah rampung dalam menyelesaikan tugasnya untuk penyelamatan dan recovery Bukopin pasca krisis tahun lalu. "Bagi saya, semua ini merupakan perjalanan hidup yang luar biasa. Setiap tugas yang diberikan kepada saya merupakan mandat yang harus dijalankan sebaik mungkin," katanya dalam keterangan resmi, Kamis, 17 Juni 2021.

Manajemen KB Bukopin sebelumnya telah menyampaikan keterbukaan informasi kepada Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis, 17 Juni 2021 mengenai pengunduran diri Rivan dari jabatan Direktur Utama.

Hari ini Menteri BUMN Erick Thohir memberikan penugasan kembali kepada Rivan, dalam RUPS PT Jasa Raharja (Persero) pada pukul 09.00 WIB mengangkat Rivan sebagai Direktur Utama.

Atas pengangkatan tersebut, maka pada RUPST KB Bukopin yang dilaksanakan sejak pukul 10.00 WIB menerima pengunduran Rivan.

Rivan bukan orang baru di KB Bukopin. Dia mengawali kariernya di Bukopin sejak 2006 dan menjabat sebagai Private Banking Group Head. Melalui tangan dinginnya terlahirlah inovasi satu bisnis baru dengan menciptakan Priority Banking dengan melakukan development, pengembangan segmen khususnya segmen consumer dengan beberapa tahapan yakni mass, personal hingga, prioritas.

Baca berita selengkapnya di sini.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Eks Menteri Keamanan Panama Menang Pilpres dengan Dukungan Mantan Presiden

6 menit lalu

Eks Menteri Keamanan Panama Menang Pilpres dengan Dukungan Mantan Presiden

Eks menteri keamanan Panama memenangkan pilpres setelah menggantikan mantan presiden Ricardo Martinelli dalam surat suara.

Baca Selengkapnya

Kepala Bappenas Sanjung Pemerintahan Jokowi: Ekonomi RI Stabil di Kisaran 5 Persen

1 jam lalu

Kepala Bappenas Sanjung Pemerintahan Jokowi: Ekonomi RI Stabil di Kisaran 5 Persen

Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa menyanjung pemerintahan Presiden Jokowi karena pertumbuhan ekonomi RI stabil pada kisaran 5 persen.

Baca Selengkapnya

India Sangkal Pernyataan Xenophobia Joe Biden, Ini Sebabnya

10 jam lalu

India Sangkal Pernyataan Xenophobia Joe Biden, Ini Sebabnya

Joe Biden mengatakan xenophobia di Cina, Jepang dan India menghambat pertumbuhan di masing-masing negara, sementara migrasi berefek baik bagi ekonomi.

Baca Selengkapnya

Wakil Sri Mulyani Harap Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen Bisa Gaet Investor

12 jam lalu

Wakil Sri Mulyani Harap Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen Bisa Gaet Investor

Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara angka pertumbuhan ekonomi kuartal pertama 2024 bisa menjadi basis.

Baca Selengkapnya

Ketua Umum PSSI Erick Thohir: Generasi Emas Sepak Bola Indonesia Telah Lahir

16 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir: Generasi Emas Sepak Bola Indonesia Telah Lahir

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan generasi emas sepak bola Indonesia telah lahir tercermin dari prestasi timnas Indonesia U-23.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani: Pertumbuhan Ekonomi Kuartal Pertama 2024 Tingkatkan Lapangan Pekerjaan

17 jam lalu

Sri Mulyani: Pertumbuhan Ekonomi Kuartal Pertama 2024 Tingkatkan Lapangan Pekerjaan

Kementerian Keuangan mencatat di tengah gejolak ekonomi global perekonomian Indonesia tetap tumbuh dan mendorong peningkatan lapangan pekerjaan.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Lobi Klub Elkan Baggott dan Justin Hubner Agar Bisa Bela Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

18 jam lalu

Erick Thohir Lobi Klub Elkan Baggott dan Justin Hubner Agar Bisa Bela Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

Ketua Umum PSSI Erick Thohir berharap Elkan Baggott dan Justin Hubner bisa bergabung agar Timnas U-23 Indonesia tampil dengan kekuatan penuh.

Baca Selengkapnya

BPS: Pertumbuhan Ekonomi Triwulan I 2024 Tumbuh, Tertinggi Sejak 2015

18 jam lalu

BPS: Pertumbuhan Ekonomi Triwulan I 2024 Tumbuh, Tertinggi Sejak 2015

Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan pertumbuhan ekonomi Indonesia di triwulan I-2024 yang tercatat 5,11 persen secara tahunan

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris, Erick Thohir Ingin Persiapan Hadapi Guinea Lebih Optimal

20 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris, Erick Thohir Ingin Persiapan Hadapi Guinea Lebih Optimal

Erick Thohir ingin persiapan Timnas Indonesia menghadapi playoff Olimpiade Paris 2024 melawan Guinea, pada 9 Mei mendatang berjalan optimal.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris untuk Laga Playoff Olimpiade Paris 2024 Lawan Guinea

21 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Paris untuk Laga Playoff Olimpiade Paris 2024 Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 telah tiba di ibu kota Prancis, Paris, untuk memainkan pertandingan playoff melawan Guinea.

Baca Selengkapnya