Bill Gates dan Melinda Cerai, Berapa Total Harta Pendiri Microsoft Tersebut?

Selasa, 4 Mei 2021 06:00 WIB

Pasangan Bill Gates dan istrinya, Melinda berada di posisi kedua. Pasangan ini dikenal sangat dermawan. Keduanya aktif mendirikan yayasan amal. REUTERS/Anthony Bolante

TEMPO.CO, Jakarta - Berita mengejutkan itu datang. Pendiri Microsoft Corp, Bill Gates dan istrinya Melinda French Gates memutuskan bercerai setelah 27 tahun menikah. Dalam perkawinannya, mereka dikaruniai tiga orang anak yaitu Jennifer Katharine Gates, Rory John Gates, dan Phoebe Adele Gates.

Akun Instagram @bloombergbusiness, pada Selasa, 4 Mei 2021, menyebutkan meski Bill dan Melinda bercerai, mereka akan terus bekerja sama di yayasan filantropi besar yang dibangun keduanya. Yayasan itu didirikan untuk meningkatkan kesehatan global, memerangi perubahan iklim, dan mendukung pendidikan di Amerika Serikat.

"Setelah melalui pemikiran dan usaha yang panjang, kami telah membuat keputusan untuk mengakhiri pernikahan kami," kata keduanya dalam sebuah pernyataan yang diposting di Twitter.

Bill Gates yang kini berusia 65 tahun adalah orang terkaya keempat di dunia. Adapun Melinda Gates yang berusia 56 tahun adalah mantan manajer Microsoft yang menjadi pemerhati kesehatan global dan kesetaraan gender bagi wanita dalam perannya mengelola yayasan.

<!--more-->

Advertising
Advertising

Ini kasus perceraian terbesar kedua di kalangan orang terkaya dunia, setelah pengumuman pemisahan Jeff Bezos dan MacKenzie Scott pada 2019. Pasalnya, yang dipertaruhkan adalah kekayaan terbesar keempat dunia.

Bill Gates diketahui memiliki aset sebesar US$ 145,8 miliar, menurut Bloomberg Billionaires Index. Kekayaan Gates terbukti lebih rumit untuk diukur daripada kekayaan Bezos, yang sebagian besar terkonsentrasi di saham Amazon.com Inc.

Sebab, kekayaan bersih Bill Gates berasal dari Microsoft tetapi sahamnya di produsen perangkat lunak itu sekarang mungkin kurang dari 20 persen dari asetnya. Dia mengalihkan sebagian besar sahamnya ke Bill & Melinda Gates Foundation selama bertahun-tahun dan kepemilikan persisnya belum diungkapkan sejak dia meninggalkan dewan direksi Microsoft tahun lalu.

Adapun aset terbesar Bill Gates adalah Cascade Investments, sebuah perusahaan induk yang dia buat dengan hasil penjualan saham Microsoft dan dividen yang dijalankan oleh Michael Larson. Melalui Cascade, Gates memiliki minat dalam real estat, energi dan perhotelan serta saham di lusinan perusahaan publik, termasuk Perkeretaapian Nasional Kanada dan pembuat traktor, Deere & Co.

BISNIS

Baca: Pesan Bill Gates soal Investasi Bitcoin: Jika Tak Sekaya Elon Musk, Hati-hati

Berita terkait

Microsoft Tanamkan Investasi 2,2 Milyar Dolar AS di Malaysia, Apa yang Dibidik?

1 jam lalu

Microsoft Tanamkan Investasi 2,2 Milyar Dolar AS di Malaysia, Apa yang Dibidik?

Microsoft juga akan bekerja sama dengan pemerintah Malaysia untuk mendirikan Pusat Keunggulan AI Nasional dan meningkatkan kemampuan keamanan siber.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

2 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Rencana Investasi Microsoft Senilai Rp 27,6 Triliun, Pengamat: Harus Jelas Pembuktiannya

2 hari lalu

Rencana Investasi Microsoft Senilai Rp 27,6 Triliun, Pengamat: Harus Jelas Pembuktiannya

Rencana investasi Microsoft itu diumumkan melalui agenda Microsoft Build: AI Day yang digelar di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penyebab Aplikasi UTBK Mati, Panitia UTBK Sediakan Kemeja, Janji Microsoft

2 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penyebab Aplikasi UTBK Mati, Panitia UTBK Sediakan Kemeja, Janji Microsoft

Topik tentang kendala teknis mewarnai hari pertama pelaksanaan UTBK SNBT 2024 menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

2 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

Sederet Janji Microsoft di Balik Investasi Jumbo untuk Indonesia, Apa Saja?

3 hari lalu

Sederet Janji Microsoft di Balik Investasi Jumbo untuk Indonesia, Apa Saja?

Microsoft menyodorkan sejumlah rencana untuk Indonesia melalui investasi sebesar Rp 27,6 triliun.Salah satunya pelatihan AI untuk 840 ribu peserta.

Baca Selengkapnya

Bos Microsoft ke Indonesia, Investasi hingga Luhut Menjamin Keuntungan

3 hari lalu

Bos Microsoft ke Indonesia, Investasi hingga Luhut Menjamin Keuntungan

Presiden Jokowi menerima kunjungan kerja Chief Executive Officer Microsoft Satya Nadella di Istana Kepresidenan Jakarta, pada Selasa, 30 April 2024

Baca Selengkapnya

CEO Microsoft Ketemu Jokowi Bahas Investasi Rp 14 Triliun, Ini Profil Satya Nadella

3 hari lalu

CEO Microsoft Ketemu Jokowi Bahas Investasi Rp 14 Triliun, Ini Profil Satya Nadella

CEO sekaligus Chairman Microsoft Satya Nadella bertemu Jokowi, kemarin. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Nilai Tukar Rupiah Terus Melemah, Astra Tebar Dividen Rp 21 T

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Nilai Tukar Rupiah Terus Melemah, Astra Tebar Dividen Rp 21 T

Nilai tukar rupiah ditutup melemah pada levep Rp 16.259 per dolar AS pada perdagangan hari ini.

Baca Selengkapnya

Microsoft Komitmen Investasi Rp 27,6 T, untuk Pelatihan AI hingga Developer GitHub

4 hari lalu

Microsoft Komitmen Investasi Rp 27,6 T, untuk Pelatihan AI hingga Developer GitHub

Ada 840 ribu orang yang akan menikmati pelatihan Microsoft. Sepuluh ribu developer dipersiapkan jadi ahli AI.

Baca Selengkapnya