Harga Cabai Melonjak, Kementan: Dalam Waktu Dekat Turun

Kamis, 8 April 2021 10:25 WIB

Pedagang menata cabai rawit merah di kiosnya di Pasar PSPT Tebet, Jakarta, Senin, 1 Maret 2021. Kepala BPS Suhariyanto mengatakan bahwa kenaikan harga cabai rawit terjadi di 65 kota Indeks Harga Konsumen (IHK) dengan kenaikan harga tertinggi di Pangkalpinang 39 persen dan Merauke 38 persen. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pertanian mencatat harga cabai di pasaran tinggi akibat faktor cuaca. Meski demikian, intervensi akan terus dilakukan sehingga masyarakat bisa membelinya dengan harga yang murah.

"Kami pastikan dalam waktu dekat ini harga cabai akan turun," kata Kepala Badan Ketahanan Pangan Kementerian Pertanian Agung Hendriadi dalam keterangan resmi di Jakarta, Kamis, 8 April 2021.

Sebelumnya, harga cabai di pasaran melonjak dalam beberapa pekan terakhir, khususnya cabai rawit. Dalam rapat bersama DPR pada 18 Maret 2021, Menteri Syahrul Yasin Limpo mencatat harga cabai rawit pada Juli 2020 masih di angka Rp 30 ribu per kilogram (kg).

Lalu pada Februari 2021, sudah naik menjadi Rp 85 ribu per kg. Tapi pada Maret 2021, di sejumlah pasar tradisional, harga cabai tembus mencapai Rp 120 ribu sampai Rp 130 ribu. Kondisi ini terjadi di Kota Yogyakarta sampai DKI Jakarta.

Dari pantauan Tempo pada Rabu, 7 April 2021, harga cabai rawit seperti di Jakarta ini sudah mulai turun. Di Pasar Palmerah, Jakarta Barat, misalnya, harga cabai rawit sudah turun menjadi Rp 100 ribu per kg.

Agung menambahkan pihaknya secara rutin memantau situasi dan pergerakan harga di lapangan selama 2 minggu sekali. Hasil pantauan kemudian dicocokkan dengan data Badan Pusat Statistik (BPS).

Sehingga berbagai intervensi yang dilakukan yaitu pertemuan rutin dengan sejumlah pihak terkait sampai memobilisasi cabai dari sentra produksi ke pasar. "Sehingga kenaikan yang terjadi tidak lebih dari 10 persen," kata Agung.

FAJAR PEBRIANTO

Baca juga: Khofifah Sebut Harga Pangan Stabil Menjelang Ramadan 2021, Kecuali Cabai

Berita terkait

Kuota Pupuk Bersubsidi Naik, Mentan: Segera Tebus

5 jam lalu

Kuota Pupuk Bersubsidi Naik, Mentan: Segera Tebus

Penambahan pupuk subsidi dari 4,7 juta ton menjadi 9,5 juta ton telah mendapat persetujuan dari presiden.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Nurul Ghufron Bantu Mutasi ASN Kementan ke Malang Jawa Timur

1 hari lalu

Ini Alasan Nurul Ghufron Bantu Mutasi ASN Kementan ke Malang Jawa Timur

Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron menjelaskan perihal laporan dugaan pelanggaran etik yang ditujukan kepadanya soal mutasi ASN di Kementan.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status, BPS: Hanya Digunakan 169 Wisatawan Mancanegara

BPS mencatat hanya 169 wisatawan mancanegara yang menggunakan 17 Bandara yang kini turun status menjadi Bandara domestik.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

2 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

2 hari lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Uang Korupsi Syahrul Yasin Limpo Mengalir ke Mana? Antara lain Biaya Khitan, Buat Kafe, dan Skincare untuk Cucunya

2 hari lalu

Uang Korupsi Syahrul Yasin Limpo Mengalir ke Mana? Antara lain Biaya Khitan, Buat Kafe, dan Skincare untuk Cucunya

Penggunaan uang korupsi Syahrul Yasin Limpo (SYL) terungkap di pengadilan. Mayoritas digunakan untuk kepentingan keluarga. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Sempat Meroket Tajam, Harga Bawang Merah Berangsur Turun di Sejumlah Daerah, Ini Fakta-faktanya

4 hari lalu

Sempat Meroket Tajam, Harga Bawang Merah Berangsur Turun di Sejumlah Daerah, Ini Fakta-faktanya

Harga bawang merah mulai mengalami penurunan di sejumlah daerah.

Baca Selengkapnya

Sidang Syahrul Yasin Limpo, KPK Hadirkan 4 Saksi

5 hari lalu

Sidang Syahrul Yasin Limpo, KPK Hadirkan 4 Saksi

Tim Jaksa KPK menghadirkan empat saksi pada sidang lanjutan bekas Menteri Pertanian (Kementan) Syahrul Yasin Limpo (SYL)

Baca Selengkapnya

Pedagang Keluhkan Stok Gula Pasir di Pasar

6 hari lalu

Pedagang Keluhkan Stok Gula Pasir di Pasar

Stok gula pasir berkurang di pasar dan supermarket.

Baca Selengkapnya

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

7 hari lalu

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

Unit Reskrim Polsek Ciputat Timur menangkap dua polisi gadungan. Sempat membawa kabur motor korban.

Baca Selengkapnya