Temui Airlangga, Angela Tanoesoedibjo Diminta Tingkatkan Pertumbuhan Pariwisata

Selasa, 23 Februari 2021 14:42 WIB

Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Angela Tanoesoedibjo mewakili Indonesia dalam pertemuan para menteri pariwisata negara-negara ASEAN bertama 'Special Meeting of the ASEAN Tourism Ministers (M-ATM) on Coronavirus Disease 2019 (Covid-19)' pada Rabu malam, 29 April 2020. Foto: Antaranews | Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

TEMPO.CO, Jakarta – Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo bertemu dengan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto untuk membahas pemulihan di sektor pariwisata. Angela memperoleh arahan dari Airlangga untuk meningkatkan pertumbuhan sektor industri pariwisata melalui berbagai program, seperti vaksinasi.

“Mendapatkan arahan dari Menko (Perekonomian) untuk segera meningkatkan pertumbuhan industri pariwisata,” ujar Angela Tanoesoedibjo dalam foto yang ia bagikan melalui media sosial Instagram pribadinya, @angelatanoesoedibjo, Selasa, 23 Februari 2021.

Angela yakin beberapa program yang dirancang pemerintah akan mempercepat pemulihan industri pariwisata. Program itu meliputi vaksinasi bagi pelaku usaha pariwisata, penerapan alat pelacakan Covid-19 atau GeNose di destinasi wisata, hingga rencana pembukaan travel bubble dengan beberapa negara.

“Dan pada akhirnya disambut dengan program hot deals pariwisata ketika kondisi sudah mumpuni, dapat mempercepat pulihnya industri pariwisata tahun ini,” tutur Angela.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno sebelumnya meyakini sektor usaha yang bergerak di bidang pariwisata akan mulai menunjukkan tren pemulihan pada paruh kedua 2021. Pemulihan ekonomi didorong oleh vaksinasi yang telah berjalan dan meningkatnya kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan.

Meski demikian, Sandiaga menilai pemulihan kegiatan ekonomi akan sangat tergantung pada pelaksanaan protokol kesehatan dan upaya pemerintah dalam menekan kasus penyebaran virus corona. Sejak awal tahun, Sandiaga mengatakan pemerintah terus memperluas 3T atau testing (pengetesan), tracing (pelacakan), treatment (perawatan) guna mencegah meluasnya Covid-19.

Di saat yang sama, pemerintah membatasi kegiatan masyarakat secara mikro di tingkat kota hingga desa. Melalui pelbagai upaya, Sandiaga mengklaim penanganan Covid-19 makin membaik dengan menurunnya bed occupancy rate atau BOR.

Dia pun mengupayakan sebanyak 34 juta pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif akan segera memperoleh vaksin Covid-19 untuk mempercepat pemulihan ekonomi. “Saya akan bicara dengan Menteri Kesehatan (Budi Gunadi Sadikin) bahwa di beberapa daerah dan 34 juta pelaku sektor pariwisata dan ekonomi kreatif ini dapat menjadi prioritas untuk mendapatkan vaksinasi,” ujar Sandiaga.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Baca juga: Wamenpar Angela Tanoesoedibjo Bicara Masa Depan KEK MNC Lido City

Berita terkait

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

22 jam lalu

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi mengatakan pemangkasan jumlah bandara internasional tidak bepengaruh signifikan ke ekonomi daerah.

Baca Selengkapnya

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

1 hari lalu

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

Afganistan yang terletak di Asia Selatan dan Asia Tengah menawarkan banyak hal untuk dijelajahi, misalnya situs bersejarah dan budaya.

Baca Selengkapnya

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

1 hari lalu

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

Dalam beberapa tahun terakhir, pariwisata Afganistan meningkat. Turis asing paling banyak berasal dari Cina.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

2 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

2 hari lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

3 hari lalu

Menko Airlangga Bahas Produk Susu dengan Menteri Perdagangan Inggris: RI akan Lakukan Deregulasi

Menko Airlangga menegaskan Indonesia tengah melakukan deregulasi yang menekankan mekanisme lebih mudah untuk pendaftaran produk susu dan turunannya.

Baca Selengkapnya

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

3 hari lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

4 hari lalu

Menko Airlangga Bicara Ekonomi RI hingga Hasil Pemilu di Hadapan Pebisnis Inggris

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto bicara perkembangan ekonomi terkini, perkembangan politik domestik dan keberlanjutan kebijakan pasca Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

4 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

5 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya