Alasan Sandiaga Uno Minta Bali Jadi Prioritas Pemulihan Ekonomi

Kamis, 11 Februari 2021 22:38 WIB

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno (kedua kiri) didampingi Direktur Teknik PT Angkasa Pura I (Persero) Lukman F. Laisa (kiri) meninjau area Terminal Domestik Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, Ahad, 27 Desember 2020. Ini merupakan kunjungan kerja pertamanya Sandiaga setelah menjabat sebagai Menparekraf. ANTARA/Fikri Yusuf

TEMPO.CO, Jakarta – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno meminta Bali diprioritaskan dalam program pemulihan ekonomi nasional atau PEN. Sebab, Bali adalah tulang punggung bagi ekonomi pariwisata.

“Kita harapkan bahwa kita bisa berpihak kepada Bali. Bali ini adalah tulang punggung pariwisata kita dan sebelum pandemi menyumbangkan US$ 20 miliar devisa," kata Sandiaga dalam keterangan tertulis, Kamis, 11 Februari 2021.

Dia menyebut Bali dapat menjadi pendorong pemulihan ekonomi pariwisata secara nasional. Pemerintah pun, kata dia, telah mencanangkan pelbagai program, seperti penyaluran kredit ringan atau soft loan.

Adapun kredit disalurkan dalam bentuk pinjaman jangka panjang, yang bunganya ditetapkan di bawah Kredit Usaha Rakyat (KUR). Pencairan kredit dilakukan oleh perbankan. Saat ini, proses penyalurannya masih terus berlangsung.

Selain itu, pemerintah mendorong program padat karya untuk menyerap tenaga kerja lokal. Pemerintah Bali, tutur Sandiaga, sedang mengkaji program padat karya senilai Rp 186 miliar yang akan menyerap 15 ribu tenaga kerja.

Di sisi lain, politikus Partai Gerindra itu berharap vaksinasi bagi pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif di Pulau Dewata dapat segera terealisasi. Upaya ini seiring dengan rencana pemerintah membuka koridor wisata di Bali.

“Kami juga bicarakan free covid corridor, program usulan yang mulai kita godok, dan sekarang pembahasan akhir (dilakukan) oleh Menlu (Menteri Luar Negeri), Menkumham (Menteri Hukum dan HAM), dan Menkes (Menteri Kesehatan), serta Satgas (Covid-19),” katanya.

Gubernur Bali I Wayan Koster berharap program pemulihan ekonomi di Bali segera terealisasi. "Kami mohon agar program ini bisa direalisasikan pada 2021, karena semakin cepat-semakin baik, agar pelaku parekraf bisa kita tolong dan selamatkan. Doakan semua supaya covid kita lewati baik dan pariwisata pulih kembali," ujarnya yang mendampingi Sandiaga Uno.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Baca juga: Sandiaga Uno Serahkan Seluruh Gajinya ke Baznas

Berita terkait

Zero Delta Q Akan Jadi Gagasan Indonesia di World Water Forum ke-10, Apa Itu?

18 jam lalu

Zero Delta Q Akan Jadi Gagasan Indonesia di World Water Forum ke-10, Apa Itu?

Indonesia akan mengusulkan penerapan kebijakan Zero Delta Q sebagai solusi pengendalian banjir dalam World Water Forum ke-10.

Baca Selengkapnya

Usai Bendesa Adat Tersangka Pemerasan, Kejati Bali Buka Peluang Koordinasi dengan Majelis Desa Adat

1 hari lalu

Usai Bendesa Adat Tersangka Pemerasan, Kejati Bali Buka Peluang Koordinasi dengan Majelis Desa Adat

Kejati Bali membuka peluang berkoordinasi dengan Majelis Desa Adat Bali usai menetapkan Bendesa Adat Berawa sebatersangka pemerasan investor.

Baca Selengkapnya

Bendesa Adat Tersangka Pemerasan Investor, Kejati Bali Bakal Periksa Pihak Lain

1 hari lalu

Bendesa Adat Tersangka Pemerasan Investor, Kejati Bali Bakal Periksa Pihak Lain

Kejati Bali akan mengembangkan penyidikan perkara tersangka berinisial KR, Bendesa Adat yang memeras investor agar mendapat rekomendasi.

Baca Selengkapnya

Selain Mepamit, Rizky Febian dan Mahalini Jalani Upacara Adat Ini Sebelum Menikah

1 hari lalu

Selain Mepamit, Rizky Febian dan Mahalini Jalani Upacara Adat Ini Sebelum Menikah

Rizky Febian dan Mahalini menjalani beberapa rangkaian prosesi adat menjelang pernikahannya. Begini penjelasan dari pihak label musiknya.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

2 hari lalu

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

Polisi kembali membongkar pabrik narkoba.

Baca Selengkapnya

Kejati Bali Buka Peluang Kembangkan Kasus Pemerasan Bendesa Adat ke Investor Lain

2 hari lalu

Kejati Bali Buka Peluang Kembangkan Kasus Pemerasan Bendesa Adat ke Investor Lain

Kejaksaan Tinggi membuka peluang mengembangkan kasus dugaan pemerasan Bendesa Adat di Bali.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper Bali, Tersangka Sempat Berupaya Hilangkan Barang Bukti

2 hari lalu

Kasus Mayat dalam Koper Bali, Tersangka Sempat Berupaya Hilangkan Barang Bukti

Tersangka kasus mayat dalam koper di Bali berupaya menghilangkan barang bukti.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Mayat dalam Koper Terjadi Juga di Bali, Saksi Pergoki Pelaku Penuh Bercak Darah

2 hari lalu

Pembunuhan Mayat dalam Koper Terjadi Juga di Bali, Saksi Pergoki Pelaku Penuh Bercak Darah

Selain di Bekasi, kasus pembunuhan mayat dalam koper juga terjadi di Kuta, Bali

Baca Selengkapnya

Awal Mei 2024, Dua Event Internasional Digelar di Nusa Dua Bali

2 hari lalu

Awal Mei 2024, Dua Event Internasional Digelar di Nusa Dua Bali

Nusa Dua Bali jadi lokasi Asia Pacific Media Forum (APMF) 2024 dan The 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment In Tourism in Asia Pacific 2024.

Baca Selengkapnya

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

2 hari lalu

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

Cuaca yang terik membuat warga Thailand, terutama warga lanjut usia, enggan bepergian.

Baca Selengkapnya