PT Telekomunikasi Indonesia Ganti Nama Menjadi PT Telkom Indonesia

Jumat, 4 Desember 2020 12:01 WIB

Memperingati 20 tahun kiprahnya di bursa saham, PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) melakukan seremoni pembukaan perdagangan saham, Senin, 2 November 2015, di Bursa Efek Indonesia (BEI).

TEMPO.CO, Jakarta - Emiten telekomunikasi pelat merah, PT Telekomunikasi Indonesia (persero) Tbk. mengumumkan pergantian nama menjadi PT Telkom Indonesia (persero) Tbk.

Mengutip pengumuman Bursa Efek Indonesia (BEI), perseroan menyampaikan perubahan nama yang telah memperoleh persetujuan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Persetujuan itu tertera dalam Surat Keputusan No.AHU-0032595.AH.01.02. Tahun 2019 tentang Persetujuan Perubahan Anggaran Dasar Perseroan Terbatas Perusahaan Perseroan (Persero) PT Telekomunikasi Indonesia Tbk tanggal 24 Juni 2019.

Adapun, otoritas menerima penyampaian perubahan nama itu pada 2 Desember 2020 sehingga terhitung sejak 4 Desember 2020 PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk. tercatat di Bursa Efek Indonesia dengan nama baru yaitu PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk.

“Perdagangan efek PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk di Bursa Efek Indonesia tetap menggunakan kode TLKM,” tulis Bursa Efek Indonesia seperti dikutip dari keterangan resminya, Jumat 4 Desember 2020.

Advertising
Advertising

Untuk diketahui, Telkom punya sejarah yang panjang. Kiprahnya dimulai sejak zaman penjajahan Belanda. Berdasarkan informasi yang dihimpun Bisnis, Telkom menjadi bagian dari badan usaha Post-en Telegraaflentdengan Staats blaad No.52 tahun 1884.

<!--more-->

Pada 1957, Presiden Soekarno mengubah nama Post, Telegraf en Telefoon Dients(PTT-Dients) yang didirikan oleh di zaman Belanda, kemudian diubah menjadi menjadi Perusahaan Negara Pos dan Telekomunikasi.

Berselang delapan tahun, pemerintah membagi perusahaan Pos dan Telekomunikasi menjadi dua bagian yang berdiri sendiri yaitu Perusahaan Pos dan Giro (PN. Pos dan Giro) serta Perusahaan Negara Telekomunikasi (PN. Telekomunikasi).

Pada 1974, PN Telekomunikasi disesuaikan menjadi Perusahaan Umum Telekomunikasi (Perumtel) yang menyelenggarakan jasa telekomunikasi nasional maupun internasional.

Kemudian pada 1991, Perumtel bersalin nama menjadi Perseroan (Persero)Telekomunikasi Indonesia berdasarkan PP no. 25 tahun 1991. Empat tahun kemudian, Telkom melepas saham ke publik dan sejak saat itu sahamnya diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia, New York Stock Exchange(NYSE), dan London Stock Exchange(LSE).

Saat ini, Telkom menjadi emiten dengan kapitalisasi pasar jumbo alias big caps. Kapitalisasi pasar atau market capitalization Telkom mencapai Rp320,8 triliun.

Ddi lantai bursa pada perdagangan Jumat (4/12/2020) hingga pukul 10.41 WIB saham TLKM terkoreksi 1,82 persen ke posisi Rp3.240 per saham. Investor asing tercatat menjual saham TLKM dengan total net sell atau jual bersih mencapai Rp78,43 miliar. Sepanjang tahun berjalan 2020, TLKM telah terkoreksi 18,39 persen.

Baca: Anak Usaha Telkom Luncurkan Perusahaan Investasi, Target Kelola Aset USD 40 Juta

Berita terkait

Ponsel Asing Bakal Disortir Balai Pengujian Perangkat, Dilarang Jual Bila Gagal Uji

16 jam lalu

Ponsel Asing Bakal Disortir Balai Pengujian Perangkat, Dilarang Jual Bila Gagal Uji

Balai Pengujian Perangkat Telekomunikasi di Tapos, Depok, akan menjadi gerbang bagi produk gawai asing yang akan masuk ke pasar Indonesia.

Baca Selengkapnya

Starlink Masuk RI, Kominfo: Kompetisi Bikin Hidup Lebih Hidup, Kita Tidak Berada di Zona Nyaman

1 hari lalu

Starlink Masuk RI, Kominfo: Kompetisi Bikin Hidup Lebih Hidup, Kita Tidak Berada di Zona Nyaman

Kementerian Kominfo yakin kedatangan investor asing seperti Starlink tak akan mengganggu bisnis perusahaan penyedia layanan telekomunikasi eksisting.

Baca Selengkapnya

Laba Operasi Kuartal Satu Telkom Tembus Rp 6,3 T, Marjin EBITDA 51 Persen

13 hari lalu

Laba Operasi Kuartal Satu Telkom Tembus Rp 6,3 T, Marjin EBITDA 51 Persen

Laba operasi tersebut didapat berkat pendapatan konsolidasi Telkom yang mencapai Rp 37,4 triliun.

Baca Selengkapnya

Tony Blair Bertemu Menkominfo, Starlink Bakal Fasilitasi Uji Coba Internet di IKN

14 hari lalu

Tony Blair Bertemu Menkominfo, Starlink Bakal Fasilitasi Uji Coba Internet di IKN

Tony Blair dan Budi Arie berdiskusi tentang intensifikasi kerja sama guna mendorong perkembangan teknologi dan memperluas konektivitas di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Telkom Catat Laba Bersih Operasi Tumbuh 3,1 persen YoY Dikuartal Pertama 2024

14 hari lalu

Telkom Catat Laba Bersih Operasi Tumbuh 3,1 persen YoY Dikuartal Pertama 2024

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) mencatat pendapatan konsolidasi sebesar Rp37,4 triliun atau tumbuh 3,7 persen year on year atau YoY pada akhir kuartal pertama 2024.

Baca Selengkapnya

Kominfo Pastikan Tak Akan Beri Keistimewaan bagi Starlink

15 hari lalu

Kominfo Pastikan Tak Akan Beri Keistimewaan bagi Starlink

Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi mengatakan kehadiran starlink menjadi tantangan bagi semua operator seluler di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Telin dan Dialog Axiata Tandatangani Kemitraan Strategis

15 hari lalu

Telin dan Dialog Axiata Tandatangani Kemitraan Strategis

Telin secara eksklusif akan menyediakan Layanan Terkelola untuk trafik SMS A2P atau Application to Person internasional dan trafik terminasi suara internasional untuk Dialog.

Baca Selengkapnya

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

16 hari lalu

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

SimInvest memprediksi dampak konflik timur Tengah tak begitu berpengaruh langsung terhadap bursa saham Indonesia.

Baca Selengkapnya

Menkominfo Budi Arie Beberkan Alasan Uji Coba Starlink di IKN

18 hari lalu

Menkominfo Budi Arie Beberkan Alasan Uji Coba Starlink di IKN

Budi Arie berharap ketika upacara peringatan 17 Agustus di IKN, Penajem Paser Utara, Kalimantan Timur, Starlink sudah bisa beroperasi.

Baca Selengkapnya

BEI Targetkan Ada 64 Ribu Investor Baru Pasar Modal di Solo Raya Tahun Ini

23 hari lalu

BEI Targetkan Ada 64 Ribu Investor Baru Pasar Modal di Solo Raya Tahun Ini

BEI menargetkan tahun ini bakal ada sebanyak 64.483 investor baru di pasar modal di Solo Raya.

Baca Selengkapnya