G20 Summit di Labuan Bajo, Pemerintah Rancang Konsep Pariwisata Terpadu

Rabu, 7 Oktober 2020 11:15 WIB

Patroli Polisi Airud memastikan keamanan para wisatawan yang berada di yacht di Taman Nasional Pulau Komodo. Dok. Kemenparekraf

TEMPO.CO, Jakarta – Pemerintah tengah membangun rencana induk pariwisata terpadu atau integrated tourism master plan (ITMP) untuk pengembangan wisata Labuan Bajo. Destinasi wisata yang berlokasi di ujung barat Pulau Flores itu sedang disiapkan sebagai lokasi digelarnya agenda-agenda besar internasional, seperti G20 Summit pada 2023 dan ASEAN Summit.

“Harus dicocokkan antara supply (penawaran) dan demand (permintaan) dan perlu ada target yang jelas, target yang terukur, breakdown pekerjaan, timeline yang jelas, dalam pembentukan ITMP tersebut," tutur Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo dalam keterangannya, Rabu, 7 Oktober 2020.

Angela meminta desain ITMP dilakukan dengan teliti dan mempertimbangkan keunikan wilayah serta potensi market yang ada, baik domestik maupun internasional. Pengembangan juga diharapkan mengikuti tren pariwisata pasca-pandemi ditengarai akan berubah.

Nantinya, pemerintah akan menjadikan Labuan Bajo sebagai pilot project dalam program pembangunan pusat keamanan atau center of safety yang akan mendukung kebutuhan masyarakat serta wisatawan dari sisi keselamatan dan keamanan. Bila berhasil, center of safety akan diterapkan di destinasi lain.

Dari sisi pengembangan lingkungan, pemerintah bakal membentuk program pengelolaan sampah plastik di destinasi wisata Labuan Bajo, yang juga akan diterapkan di berbagai wilayah. Pengelolaan sampah itu diatur dalam Peraturan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Nomor 5 Tahun 2020.

Advertising
Advertising

<!--more-->

Dengan berbagai rencana ini, Angela menyatakan pengembangan Labuan Bajo akan lebih tepat sasaran dan terukur. "Kami yakin Nusa Tenggara Timur bisa menjadi destinasi impian kelas dunia yang aman dan nyaman untuk dikunjungi” katanya.

Angela meyakini, pengembangan destinasi yang mempertimbangkan standar dan kualitas wisatawan bakal memiliki dampak bagi peningkatan devisa, nilai ekonomi masyarakat, dan penyediaan lapangan pekerjaan.

Gubernur Nusa Tenggara Timur Viktor Bungtilu Laiskodat mengatakan pariwisata yang berkelanjutan dapat terwujud bila keberadaannya memberi dampak positif bagi masyarakat. Karena itu, kata dia, pembangunan pariwisata dan ekonomi kreatif Labuan Bajo yang mengacu pada wisata premium harus berbasis masyarakat.

"Premium itu artinya mendesain seluruh pembangunan, mulai kebijakan pemerintah untuk kepentingan community tourism yang berkelanjutan," ujar Viktor Laiskodat.

Direktur Utama Badan Otorita Pariwisata Labuan Bajo Flores Shana Fatina mengatakan, pembangunan Labuan Bajo dan Flores sebagai destinasi pariwisata premium harus melibatkan masyarakat sebagai tokoh utama.

<!--more-->

"Yang kita rumuskan ini akan menjadi dasar dalam melakukan pembangunan strategis dan yang harus dipertahankan terutama untuk pembangunan NTT," kata Shana.

Di samping itu, menurut dia, perlu sinkronisasi dan sinergi dalam penguatan peta wisata. Misalnya, selera wisatawan premium, cara menangkap peluang tersebut, dan cara membangun sinergi antar-kabupaten dan destinasi.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Berita terkait

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

14 jam lalu

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi mengatakan pemangkasan jumlah bandara internasional tidak bepengaruh signifikan ke ekonomi daerah.

Baca Selengkapnya

Wisata Karang Boma Cliff: Harga Tiket, Lokasi, dan Cara Menuju Kesana

17 jam lalu

Wisata Karang Boma Cliff: Harga Tiket, Lokasi, dan Cara Menuju Kesana

Weekend ini bisa agendakan untuk melancong ke Wisata Karang Boma Cliff. Tempat ini cocok bagi para sunset seekers atau pencari matahari terbenam.

Baca Selengkapnya

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

19 jam lalu

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

Afganistan yang terletak di Asia Selatan dan Asia Tengah menawarkan banyak hal untuk dijelajahi, misalnya situs bersejarah dan budaya.

Baca Selengkapnya

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

20 jam lalu

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

Dalam beberapa tahun terakhir, pariwisata Afganistan meningkat. Turis asing paling banyak berasal dari Cina.

Baca Selengkapnya

Solo Great Sale 2024 Targetkan Pengembangan Potensi Investasi Aglomerasi

1 hari lalu

Solo Great Sale 2024 Targetkan Pengembangan Potensi Investasi Aglomerasi

Gelaran Solo Great Sale atau SGS kembali hadir di Kota Solo, Jawa Tengah, menyemarakkan bulan Mei 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

1 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

3 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

4 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

8 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

8 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya