Naik 0,53 Persen, IHSG Melaju di Zona Hijau pada Awal Perdagangan

Editor

Rahma Tri

Senin, 28 September 2020 10:53 WIB

Diawal Juni 2020, market menunjukkan adanya pertumbuhan positif, meskipun selama setahun terakhir IHSG masih minus 20.31%, namun selama sebulan terakhir, IHSG tumbuh 6.86%.

TEMPO.CO, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG berada di zona hijau pada awal perdagangan di Bursa Efek Indonesia atau BEI, Senin, 28 September 2020. Melansir data RTI, pada pukul 09.04 WIB, IHSG berada pada level 4.972,2 atau naik 26,4 poin (0,53 persen) dibanding penutupan akhir pekan lalu di posisi 4.962,9.

Sebanyak 202 saham melaju di zona hijau dan 65 saham di zona merah. Sedangkan 108 saham lainnya stagnan. Adapun nilai transaksi hingga saat ini mencapai Rp 525,9 miliar dengan volume 685,9 juta saham.

Director PT Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan pergerakan IHSG berhasil melakukan teknikal rebound pasca tertekan pada beberapa waktu sebelumnya.

Menurut William, potensi pergerakan masih terlihat cukup kuat untuk melanjutkan kenaikan hal ini ditunjang oleh sentimen dari kemajuan vaksin Covid-19, serta kondisi perekonomian dalam negeri yang cukup stabil. "Hari ini IHSG berpotensi bergerak pada zona hijau," kata William dalam keterangan tertulis.

Dia memperkirakan IHSG bergerak di kisaran 4.889 hingga 5.002 hari ini.

Advertising
Advertising

Sebelumnya, Direktur PT Anugerah Mega Investama Hans Kwee memprediksi pergerakan IHSG bakal terimbas negatif akibat keputusan pemerintah DKI Jakarta memperpanjang pembatasan sosial berskala besar (PSBB) jilid II.

Menurut dia, sentimen lokal bakal cukup mempengaruhi pergerakan IHSG. “Salah satu faktor yang diperkirakan membuat dana asing keluar adalah penanganan Covid-19 yang lemah dan kasus baru yang terus naik,” katanya seperti dikutip dari siaran pers, Ahad, 27 September 2020.

Perpanjangan PSBB Jakarta sampai Oktober, menurut Hans, menjadi sentimen negatif bagi pasar. Sebab, walau kebijakan itu hanya diberlakukan di wilayah ibu kota, Jakarta dinilai memiliki kontribusi besar terhadap perekonomian Indonesia.

HENDARTYO HANGGI | BISNIS

Baca juga: Dibayangi Isu Global dan Keluarnya Asing, IHSG Pekan Ini Diprediksi Melemah Lagi

Berita terkait

Respons Isu Efek Langka Vaksin AstraZeneca, Budi Gunadi: Benefitnya Jauh Lebih Besar

1 hari lalu

Respons Isu Efek Langka Vaksin AstraZeneca, Budi Gunadi: Benefitnya Jauh Lebih Besar

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin buka suara soal efek samping langka dari vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

1 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

1 hari lalu

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

Saham Freeport akhirnya 61 persen dikuasai Indonesia, berikut kronologi dari jatuh ke Bakrie sampai skandal Papa Minta Saham Setya Novanto.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

1 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

1 hari lalu

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

Pasien pembekuan darah pertama yang disebabkan oleh vaksin AstraZeneca adalah Jamie Scott.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

2 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

2 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

IHSG turun cukup drastis dan menutup sesi pertama hari Ini di level 7,116,5 atau -1.62 persen dibandingkan perdagangan kemarin.

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

3 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

5 hari lalu

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

IHSG menguat 0,86 persen ke level 7.097,2 dalam sesi pertama perdagangan Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

9 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore, ditutup turun mengikuti pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

Baca Selengkapnya