Dua KEK Baru di Batam Akan Serap 26 Ribu Tenaga Kerja

Reporter

Fajar Pebrianto

Editor

Rahma Tri

Jumat, 10 Juli 2020 21:56 WIB

Papan nama Nongsa Digital Park, industri kreatif berbasis digital di Batam, Kepulauan Riau. TEMPO/Ijar Karim

TEMPO.CO, Jakarta - Dua Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) baru di Batam, Kepulauan Riau, yakni, Nongsa Digital Park dan Batam Aero Technic, resmi dibentuk. Setelah pembangunan rampung, kedua KEK ini akan ditargetkan menyerap hingga 26.476 orang tenaga kerja.

"Dapat menyerap tenaga kerja dan mendorong perekonomian daerah," tulis Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Jumat, 10 Juli 2020.

Pembentukan ini disetujui dalam sidang Dewan Nasional KEK di hari yang sama. Dengan keputusan ini, maka jumlah KEK di Indonesia kian bertambah. Sebelumnya sudah ada 15 KEK yang tersebar di seluruh Indonesia.

Meski demikian, ini bukanlah KEK pertama di Kepulauan Riau. Sebelumnya sudah ada KEK Galang Batang yang beroperasi sejak Desember 2018. Kegiatan utama di KEK ini adalah industri pengolahan bauksit dan logistik.

Dalam sidang, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto sudah menyetujui pembentukan KEK ini karena sudah memenuhi persyaratan. Selanjutnya, rekomendasi akan diberikan kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi untuk ditetapkan lewat Peraturan Presiden.

Advertising
Advertising

Adapun waktu yang diberikan untuk proses pembangunan adalah selama tiga tahun. Meski demikian, puluhan ribu tenaga kerja ini belum akan terserap langsung semuanya. Ini adalah target jangka panjang.

Rinciannya, 16.500 tenaga kerja akan diserap KEK Nongsa Digital Park. Namun tidak dijelaskan kapan angka ini akan terserap penuh. Adapun KEK Batam Aero Technic ditargetkan menyerap 9.976 tenaga kerja pada 2030.

Berita terkait

Pabik Sepatu Bata Tutup, Kemenperin: Rugi atau Strategi Bisnis?

23 menit lalu

Pabik Sepatu Bata Tutup, Kemenperin: Rugi atau Strategi Bisnis?

Kementerian Perindustrian mengaku belum mengetahui penyebab tutupnya pabrik sepatu Bata di Purwakarta, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Bea Cukai Batam Tangkap 7 ABK Kasus Penyelundupan Rokok Ilegal

9 jam lalu

Bea Cukai Batam Tangkap 7 ABK Kasus Penyelundupan Rokok Ilegal

Bea Cukai Batam mendapatkan informasi bahwa akan ada penyelundupan rokok yang diduga ilegal dengan kapal speed.

Baca Selengkapnya

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

12 jam lalu

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

Adapun rencana membentuk Presidential Club diungkap oleh juru bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak.

Baca Selengkapnya

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

12 jam lalu

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Anggota DPR Saleh Partaonan Daulay menilai perlu usaha dan kesungguhan dari Prabowo untuk menciptakan presidential club.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

12 jam lalu

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

Siapa pemilik merek sepatu Bata yang pabriknya tutup di Purwakarta?

Baca Selengkapnya

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

12 jam lalu

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

Prabowo disebut memiliki keinginan untuk secara rutin bertemu dengan para presiden sebelum dia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

13 jam lalu

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan 242 juta masyarakat melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

13 jam lalu

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

Dahnil menilai Prabowo punya kemampuan untuk menghubungkan mereka.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

13 jam lalu

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

Wacana presidential club yang sebelumnya disampaikan Juru Bicara Prabowo mendapat respond dari Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

14 jam lalu

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

Jokowi menyebut pemerintah baru mampu mencetak 2.700 dokter spesialis per tahun. Sementara pemerintah membutuhkan 29 ribu dokter spesialis.

Baca Selengkapnya