Pengusaha Usul Hotel dan Restoran Dapat Modal Kerja Rp 21,3 T

Selasa, 2 Juni 2020 10:56 WIB

Kuda bendi melintas di depan sebuah hotel yang sepi, di Padang, Sumatera Barat, Rabu, 8 April 2020. Data Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) Sumbar, sebanyak 26 hotel di provinsi itu tutup sementara akibat pandemi Corona Virus Disease (COVID-19). ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Haryadi Sukamdani mengusulkan agar pemerintah memberikan dukungan berupa modal kerja sebesar Rp 21,3 triliun kepada pengusaha hotel dan restoran dalam jangka waktu satu tahun. Modal tersebut akan digunakan untuk membayar kebutuhan operasional seperti listrik, gaji karyawan, serta utilitas kamar dan restoran.

"Kami simulasikan kamar hotel saat ini berjumlah 715.168 kamar, sedangkan restoran 17.862. Untuk biaya di luar bahan baku makanan, kami membutuhkan Rp 21,3 triliun untuk enam bulan," tutur Haryadi, Senin, 1 Juni 2020.

Haryadi menyayangkan stimulus berupa modal kerja hanya digelontorkan untuk perusahaan BUMN. Adapun BUMN saat ini memperoleh dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) sebesar Rp 13,34 triliun. Anggaran itu di antaranya dikucurkan untuk modal kerja.

Sedangkan di sektor riil, ia merasa dukungan pemerintah sangat kurang. Padahal, likuiditas keuangan perusahaan sektor riil khususnya di lini pariwisata nyaris tumbang.

Meski pemerintah telah mengalokasikan dana stimulus fiskal terhadap sektor riil sejak awal Maret, Haryadi menilai kebijakan itu tidak cukup efektif diraskan oleh pengusaha. Ia mencontohkan realisasi pemberian keringanan pajak PPh 21 di lapangan.

"Pada kenyataannya saat ini, mayoritas pekerja menerima kurang dari gaji normal sehingga dengan batasan stimulus untuk gaji Rp 16,6 juta per bulan tidak dirasakan manfaatnya," ucap dia.

Begitu juga dengan insentif Kartu Prakerja. Haryadi mengungkapkan, seleksi yang dibuka secara umum akan mempersempit kesempatan pegawai hotel dan restoran yang terimbas PHK untuk memperoleh manfaat.

Karena itu, menurut Haryadi, selain modal kerja, stimulus yang tengah diusulkan dan diperkirakan efektif adalah subsidi suku bunga yang menyesuaikan dengan suku bunga Bank Indonesia. PHRI juga meminta adanya penurunan tarif untuk listrik dan gas dan relaksasi pembayaran selama tiga bulan setelah jatuh tempo tanpa beban minimal. "Selanjutnya, kami meminta adanya penangguhan pembayaran PPN selama 90 hari dan percepatan jangka waktu restitusi pajak," tuturnya.


Berita terkait

Kisah Jendela Wine di Restoran-restoran di Italia, Digunakan untuk Social Distancing pada Abad ke-15

1 hari lalu

Kisah Jendela Wine di Restoran-restoran di Italia, Digunakan untuk Social Distancing pada Abad ke-15

Jendela wine diperkenalkan pada 1600-an, pada saat wabah bubonic menyebar ke seluruh Florence. Kembali populer saat pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

2 hari lalu

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

Fakta-fakta penemuan mayat wanita asal Bandung dalam koper yang menjadi korban pembunuhan rekan kerjanya.

Baca Selengkapnya

Mau Menginap di Rumah Terbang Film Up atau Museum di Paris? Airbnb Rilis 11 Rumah Icon

2 hari lalu

Mau Menginap di Rumah Terbang Film Up atau Museum di Paris? Airbnb Rilis 11 Rumah Icon

Airbnb mengumumkan 11 ikon yang dibuat ulang dari beberapa adegan paling populer dalam budaya pop.

Baca Selengkapnya

Sensasi Menyantap Daging Yakiniku dalam Jyubako

3 hari lalu

Sensasi Menyantap Daging Yakiniku dalam Jyubako

Yakiniku yang disajikan dalam Jyubako atau bento box memberikan kesan menarik dengan makanan yang bervariasi, kaya nutrisi, dan terkontrol porsinya.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Eks Manajer Restoran Hotman Paris yang Bawa Kabur Uang Rp172 Juta

3 hari lalu

Polisi Tangkap Eks Manajer Restoran Hotman Paris yang Bawa Kabur Uang Rp172 Juta

Tersangka berinisial FA diduga membawa kabur uang di restoran Hotmen milik pengacara Hotman Paris

Baca Selengkapnya

Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

4 hari lalu

Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

Keputusan menurunkan status bandara di Palembang dinilai berdampak negatif terhadap pertumbuhan industri parawisata di Sumsel.

Baca Selengkapnya

Beda Michelin Key dengan Michelin Star, Panduan Pelancong Memilih Hotel dan Restoran Terbaik

4 hari lalu

Beda Michelin Key dengan Michelin Star, Panduan Pelancong Memilih Hotel dan Restoran Terbaik

Michelin Key fokus pada penghargaan hotel, berbeda dengan Michelin Star yang fokus pada kuliner.

Baca Selengkapnya

Inilah Hotel Pertama yang Memperoleh Gelar Michelin Key di Amerika Serikat

4 hari lalu

Inilah Hotel Pertama yang Memperoleh Gelar Michelin Key di Amerika Serikat

Setiap hotel yang masuk dalam daftar Michelin Key telah dinilai berdasarkan lima kriteria oleh tim seleksi

Baca Selengkapnya

Mencicip Daging BBQ ala Texas di Django's, Pengasapan Butuh Waktu Berjam-jam

5 hari lalu

Mencicip Daging BBQ ala Texas di Django's, Pengasapan Butuh Waktu Berjam-jam

Berisket BBQ ala Texas ini diasapi berjam-jam, menghasilkan sajian daging yang garing di luar tetapi lembut di dalam.

Baca Selengkapnya

10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

8 hari lalu

10 Hotel Terbaik di Dunia Versi TripAdvisor, Ada yang di Bali

Berikut ini daftar hotel terbaik di dunia yang bisa Anda kunjungi versi TripAdvisor. Dua di antaranya ada di Indonesia. Di daerah mana?

Baca Selengkapnya