ASDP Bantah Ratusan Penumpang Menumpuk di Bakauheni

Reporter

Bisnis.com

Minggu, 17 Mei 2020 18:45 WIB

Pemudik sedang mengantre membeli tiket pada Lebaran H+4 di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, Lampung, Selasa, 19 Juni 2018. PT ASDP Bakauheni mencatat 21.030 penumpang pejalan kaki sudah melakukan penyeberangan menuju Pelabuhan Merak, Banten. ANTARA/Ardiansyah

TEMPO.CO, Jakarta - PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) membantah adanya penumpukan penumpang hingga 700 orang di Pelabuhan Bakauheni, Lampung. Pasalnya penyaringan penumpang tidak dilakukan oleh pihak pelabuhan dan verifikasi dilakukan oleh gugus tugas di daerah.

Corporate Secretary ASDP Indonesia Ferry Imelda Alini menyatakan tidak menemukan adanya penumpukan penumpang hingga jumlah ratusan orang di Pelabuhan Bakauheni. "Untuk penumpang yang berjumlah kurang lebih dari 700 orang tidak ada, mungkin yang menyeberang dari Bakauheni menumpuk di Merak menunggu bus lanjutan yang disiapkan oleh pemerintah (BPTD)," ujarnya, Minggu, 17 Mei 2020.

ASDP akan menyeberangkan penyeberang yang sudah lolos verifikasi Gugus Tugas dengan mengikuti protokol Covid 19. Proses verifikasi ini butuh waktu dan itu mungkin yang menyebabkan terjadi penumpukan, setelah lulus penyaringan oleh Gugus Tugas, ASDP yang akan mengatur penyeberangan.

"Karena check point Gugus berlokasi di area pelabuhan, tapi setelah clearance didapat, penumpang langsung diseberangkan dan penumpukan akan terurai," katanya.

Aktivitas angkutan penumpang sudah diperbolehkan menyeberang berdasarkan Surat Edaran Dirjen Darat Kemenhub. Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Budi Setiyadi mengungkapkan hal tersebut dalam surat edaran SE.9/AJ.201/DRJD/2020 tentang pengaturan penyelenggaraan transportasi darat selama amsa dilarang mudik Idul Fitri 1441 Hijriah dalam rangka pencegahan penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

Advertising
Advertising

"Kendaraan bermotor umum diperbolehkan menggunakan transportasi penyeberangan harus mendapat persetujuan dari petugas kepolisian pada check point terakhir," tulisnya dalam SE tersebut.

Dia menegaskan pelabuhan penyeberangan hanya boleh memberikan pelayanan tiket secara online atau daring bagi aktivitas mobil barang, kendaraan pengangkut logistik, serta pengangkut obat-obatan dan alat kesehatan.

Sementara itu, untuk angkutan umum yang diperbolehkan melintas, harus melakukan pembelian tiket pada gerbang khusus di pelabuhan penyeberangan setempat.

Operator pelabuhan penyeberangan juga harus menyediakan gerbang tol khusus pembelian angkutan umum tersebut, dan mewajibkan protokol kesehatan Covid-19 tetap dilaksanakan. Operator juga wajib memastikan calon pengguna jasa memenuhi persyaratan Surat Edaran Gugus Tugas sebelum diberikan tiket.

Dengan demikian, penyeberangan diizinkan mengangkut penumpang hanya bagi yang menggunakan angkutan umum. Adapun, pengguna kendaraan pribadi tidak diatur dalam ketentuan tersebut, sehingga masih tidak diperkenankan menyeberang.

Berita terkait

Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

6 hari lalu

Penumpang di Ternate Tujuan Manado Beralih Gunakan Kapal Antarpulau

Sejumlah penumpang di Kota Ternate, Maluku Utara tujuan Manado, Sulawesi Utara, beralih menggunakan kapal antarpulau lintas Kota Ternate-Manado.

Baca Selengkapnya

Penyeberangan Masih Padat, BMKG Ingatkan Soal Ketinggian Gelombang Laut

11 hari lalu

Penyeberangan Masih Padat, BMKG Ingatkan Soal Ketinggian Gelombang Laut

BMKG terbitkan peringatan dini gelombang tinggi hingga 2,5 meter di beberapa wilayah perairan.

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, Pengguna Angkutan Penyeberangan Mendominasi

11 hari lalu

Arus Balik Lebaran, Pengguna Angkutan Penyeberangan Mendominasi

Jumlah penumpang angkutan penyeberangan saat arus balik Lebaran (H+5) atau 15 April 2024 mencapai 350.667 orang.

Baca Selengkapnya

Penyeberangan Merak-Bakauheni Macet saat Arus Mudik, Anggota DPR Ini Minta Pemerintah Tambah Dermaga

11 hari lalu

Penyeberangan Merak-Bakauheni Macet saat Arus Mudik, Anggota DPR Ini Minta Pemerintah Tambah Dermaga

"Jumlah dermaga yang masih kurang, yaitu masing-masing 7 dermaga saat ini harus segera ditambah."

Baca Selengkapnya

Terkini: Sri Mulyani Adakan Rapat di Tengah Konflik Iran dan Israel, Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

12 hari lalu

Terkini: Sri Mulyani Adakan Rapat di Tengah Konflik Iran dan Israel, Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengadakan rapat bersama Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara serta jajaran eselon I Kemenkeu.

Baca Selengkapnya

Puncak Arus Balik Lebaran, Langit Merak-Bakauheni Berawan Tebal

12 hari lalu

Puncak Arus Balik Lebaran, Langit Merak-Bakauheni Berawan Tebal

Cuaca di perairan Merak-Bakauheni berawan tebal pada H+5 Lebaran 2024. Tinggi gelombang aman untuk pelayaran feri ASDP.

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran 2024, Tak Ada Kendaraan dari Barat ke Timur di GT Kalikangkung

13 hari lalu

Arus Balik Lebaran 2024, Tak Ada Kendaraan dari Barat ke Timur di GT Kalikangkung

Pada arus balik Lebaran 2024, pengendara diimbau untuk tidak berhenti atau beristirahat di bahu jalan tol.

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran 2024, Polda Banten Tolong Perempuan Sesak Napas di Dermaga 7 Pelabuhan Merak

13 hari lalu

Arus Balik Lebaran 2024, Polda Banten Tolong Perempuan Sesak Napas di Dermaga 7 Pelabuhan Merak

Polda Banten juga melakukan pengawalan korban ke pos kesehatan karena volume kendaraan yang meningkat saat arus balik Lebaran 2024

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran ke Lampung, Singgah ke Pantai Minang Rua di Desa Wisata Kelawi Bakauheni

13 hari lalu

Libur Lebaran ke Lampung, Singgah ke Pantai Minang Rua di Desa Wisata Kelawi Bakauheni

Pantai Minang Rua letaknya tak jauh dari Pelabuhan Bakauheni, jarak tempuhnya tak sampai dengan 30 menit.

Baca Selengkapnya

Pelabuhan Alternatif Dimaksimalkan saat Arus Balik Lebaran, Ada 3 Kapal untuk Rute Panjang-Ciwandan

14 hari lalu

Pelabuhan Alternatif Dimaksimalkan saat Arus Balik Lebaran, Ada 3 Kapal untuk Rute Panjang-Ciwandan

Menhub Budi Karya menginstruksikan agar pelabuhan alternatif Panjang-Ciwandan dimaksimalkan kegunaannya selama arus balik lebaran.

Baca Selengkapnya