Protokol Kesehatan Corona Diabaikan, Pasar Sapi Ini Akan Ditutup

Reporter

Antara

Jumat, 8 Mei 2020 08:42 WIB

Ilustrasi seekor sapi. wikipedia.org

TEMPO.CO, Probolinggo - Pemerintah Kota Probolinggo, Jawa Timur, secara resmi akan menutup pasar sapi di Wonoasih mulai 12 Mei 2020 hingga batas waktu yang belum ditentukan dalam rangka mencegah penyebaran virus corona baru Covid-19.

"Keputusan penutupan itu diambil karena terpantau di pasar yang berlokasi di area Kelurahan Jrebeng Kidul, Kecamatan Wonoasih itu masih dijumpai banyaknya pedagang dan pembeli yang tidak mematuhi imbauan protokol kesehatan," kata Kepala Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan Kota Probolinggo Sudiman di Probolinggo, Jumat, 8 Mei 2020.

Penutupan pasar sapi itu diumumkan Kepala Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan Kota Probolinggo Sudiman, dengan didampingi Camat Wonoasih Deus Nawandi, Kepala Bidang Peternakan sekaligus Pengelola Pasar Hewan Suryanto dan unsur Tiga Pilar Kecamatan (Tripika) Wonoasih, yang diwakili oleh Babinsa dan Babinkamtibmas, pada 5 Mei 2020.

"Banyak pedagang dan pembeli yang mengabaikan imbauan Wali Kota Probolinggo seperti tidak menggunakan masker dan melakukan cuci tangan di wastafel yang telah disediakan di pintu masuk dan keluar pasar," tuturnya.

Selain itu, lanjut dia, berdasarkan hasil evaluasi beberapa pekan terakhir terkait aktivitas di Pasar Sapi Wonoasih dan melihat banyaknya (pedagang dan pembeli) yang tidak mengindahkan protokol kesehatan Covid-19, sehingga diumumkan pasar sapi itu dinyatakan ditutup mulai Selasa pekan depan.

Ia menjelaskan penutupan itu dilakukan dalam rangka pelaksanaan social distancing dan physical distancing untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona dan sekaligus sebagai upaya mengantisipasi jumlah penderita pasien yang terpapar di Kota Probolinggo.

"Penutupan pasar sapi di Kecamatan Wonoasih sebagai upaya tindak lanjut atas imbauan Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin dalam mengantisipasi penyebaran Covid-19," katanya.

Sebelumnya Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin juga sempat memantau langsung seperti apa kondisi pasar hewan tersebut dan melihat masih banyak pedagang dan pembeli yang tidak menggunakan masker. Karena itu orang nomor satu di Kota Probolinggo tersebut mengimbau semua pengunjung baik pedagang, blantik maupun pembeli harus mengenakan masker.

Ia mengatakan keputusan menutup pasar hewan itu memerlukan banyak pertimbangan yang mendalam dan masukan dari semua pihak karena dampaknya cukup besar bagi masyarakat, terutama sektor perekonomian.

ANTARA

Berita terkait

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

2 hari lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Pedagang Keluhkan Stok Gula Pasir di Pasar

6 hari lalu

Pedagang Keluhkan Stok Gula Pasir di Pasar

Stok gula pasir berkurang di pasar dan supermarket.

Baca Selengkapnya

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

7 hari lalu

Polisi Gadungan Ditangkap Polsek Ciputat Timur, Tipu Korban Untuk Merampas Motor

Unit Reskrim Polsek Ciputat Timur menangkap dua polisi gadungan. Sempat membawa kabur motor korban.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

8 hari lalu

Kementerian PUPR Anggarkan Rp 200 Miliar untuk Revitalisasi Pasar Banyuwangi

Kementerian PUPR mulai merevitalisasi Pasar Banyuwangi yang menjadi pusat perbelanjaan dan kawasan heritage pada pertengahan tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Pengusaha Minta Pemerintah Perluas Pemberian Insentif

11 hari lalu

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Pengusaha Minta Pemerintah Perluas Pemberian Insentif

Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia atau Apindo Shinta Kamdani menilai melemahnya nilai tukar rupiah berdampak pada penurunan confidence ekspansi usaha di sektor manufaktur nasional.

Baca Selengkapnya

Kemendag Dorong Produk Pertanian Indonesia Masuk Pasar Australia, Manggis Paling Diminati

13 hari lalu

Kemendag Dorong Produk Pertanian Indonesia Masuk Pasar Australia, Manggis Paling Diminati

Kementerian Perdagangan (Kemendag) melalui Atase Perdagangan RI di Canberra berupaya mendorong para pelaku usaha produk pertanian Indonesia memasuki pasar Australia.

Baca Selengkapnya

Menko Perekonomian Airlangga Sebut Bakal Lakukan Antisipasi Imbas Serangan Iran ke Israel

18 hari lalu

Menko Perekonomian Airlangga Sebut Bakal Lakukan Antisipasi Imbas Serangan Iran ke Israel

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto menyebut bakal melakukan antisipasi imbas serangan Iran ke Israel agar perekonomian tidak terdampak lebih jauh.

Baca Selengkapnya

Ketua TP PKK Tinjau Kebakaran di Pasar Tarutung

25 hari lalu

Ketua TP PKK Tinjau Kebakaran di Pasar Tarutung

Ketua TP PKK Tapanuli Utara, Satika Simamora, meninjau langsung Pasar Tradisional Tarutung yang terbakar pada Minggu, 7 April 2024.

Baca Selengkapnya

Pastikan Daging Aman Dikonsumsi Warga, Pemkab Banyuwangi Sidak Pasar dan RPH

36 hari lalu

Pastikan Daging Aman Dikonsumsi Warga, Pemkab Banyuwangi Sidak Pasar dan RPH

Dinas Pertanian dan Pangan Pemerintah Kabupaten Banyuwangi mendatangi pasar daging dan rumah pemotongan hewan (RPH), Kamis, 28 Maret 2014.

Baca Selengkapnya

Blusukan ke Pasar Salakan Sulawesi Tengah, Jokowi: Harga Bawang Putih Agak Mahal

38 hari lalu

Blusukan ke Pasar Salakan Sulawesi Tengah, Jokowi: Harga Bawang Putih Agak Mahal

Jokowi mengatakan harga beras di pasar tersebut terpantau sebesar Rp 13.000 per kilogram.

Baca Selengkapnya