Jokowi Minta Wishnutama Siapkan Toilet Bintang 4 di Tempat Wisata

Sabtu, 2 Mei 2020 17:30 WIB

Menparekraf Wishnutama Kusubandio saat berbicara dalam forum virtual bertajuk "The Extraordinary G20 Tourism Ministers Virtual Meeting" yang dipimpin oleh Menteri Pariwisata Kerajaan Arab Saudi Ahmed Al-Khatib, selaku Ketua Forum G20 Tahun 2020, Jumat, 24 April 2020 malam. Dok. Kemenparekraf

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio menjelaskan Indonesia akan menghadapi situasi "new normal" setelah pandemi virus corona usai. Dalam situasi anyar tersebut, ia mengatakan persepsi wisatawan terhadap destinasi pelancongan akan berubah.

"Hal-hal yang diminati nanti atau diharuskan ada pasca-corona berakhir di destinasi wisata adalah higienitas (kebersihan), lalu keamanan," ujar Wishnutama dalam diskusi virtual bersama Asita, Sabtu, 2 Mei 2020.

Untuk menyambut kondisi tersebut, pada masa pemulihan mendatang, Wishnutama mengatakan pelaku wisata harus bersiap diri. Salah satunya dengan menjaga kebersihan toilet di spot-spot wisata.

Menurut Wishnutama, kebersihan toilet di destinasi tujuan turis ini sudah pernah disinggung oleh Presiden Joko Widodo alias Jokowi. Ia mengungkapkan, dalam sebuah rapat terbatas, Jokowi meminta dia menyiapkan toilet-toilet umum sekelas bintang empat seperti yang sudah dibangun di Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika, Nusa Tenggara Barat.

Tak hanya soal toilet, Wishnutama pun menyinggung keamanan turis-turis di titik wisata olahraga, seperti di spot penyelaman, mesti terjamin. "Bagaimana caranya agar mereka (wisatawan) enggak insecure (was-was) dirinya akan terjadi apa-apa saat diving," ucapnya.

Persiapan kondisi "new normal" telah disampaikann Wishnutama dalam rapat virtual bersama menteri-menteri negara anggota G-20 yang digelar beberapa hari yang lalu. Menurut Wishnutama, kala itu ia mengungkapkan bahwa sejumlah negara memang tengah mencari cara untuk merembuk dampak virus corona bagi ekosistem pariwisata pada masa mendatang.

"Saat rapat dengan G20 diakui bahwa salah satu yang terpukul adalah sektor pariwisata. Lalu turunannya, seperti penerbangan, MICE, ekonomi kreatif, seniman, dan lain-lain," tuturnya.

Presiden Joko Widodo sebelumnya mengakui sektor pariwisata memang merupakan sektor paling terdampak di masa pandemi. Namun, ia meyakini bahwa kelesuan akibat wabah ini hanya akan berlangsung hingga akhir tahun.

Presiden pun meminta agar sektor pariwisata bisa memanfaatkan momentum bangkit setelah kelesuan berakhir. "Tahun depan akan terjadi booming di bidang pariwisata. Semua orang ingin keluar, semua orang ingin menikmati kembali keindahan-keindahan yang ada di wilayah-wilayah yang ada pariwisatanya sehingga optimisme itu yang harus terus diangkatk," ujarnya.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Berita terkait

Pentingnya Mendukung Perempuan Mengejar Kesempatan di Berbagai Bidang

3 jam lalu

Pentingnya Mendukung Perempuan Mengejar Kesempatan di Berbagai Bidang

Masyarakat perlu mendukung perempuan dalam mengejar kesempatan dan kesuksesan di berbagai bidang, termasuk di menjadi pemandu wisata perempuan.

Baca Selengkapnya

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

2 hari lalu

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

Cuaca yang terik membuat warga Thailand, terutama warga lanjut usia, enggan bepergian.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

3 hari lalu

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi mengatakan pemangkasan jumlah bandara internasional tidak bepengaruh signifikan ke ekonomi daerah.

Baca Selengkapnya

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

3 hari lalu

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

Afganistan yang terletak di Asia Selatan dan Asia Tengah menawarkan banyak hal untuk dijelajahi, misalnya situs bersejarah dan budaya.

Baca Selengkapnya

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

3 hari lalu

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

Dalam beberapa tahun terakhir, pariwisata Afganistan meningkat. Turis asing paling banyak berasal dari Cina.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

5 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

7 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

7 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

11 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

11 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya