Dampak Wabah Virus Corona terhadap Pizza Hut dan KFC

Reporter

Bisnis.com

Kamis, 12 Maret 2020 03:17 WIB

Ilustrasi 2019 Novel Coronavirus (2019-nCoV). REUTERS/CDC

TEMPO.CO, Semarang - Wabah virus corona Covid-19 yang merebak di Indonesia akhir-akhir ini berdampak negatif terhadap bisnis waralaba di Tanah Air, tak terkecuali yang bergerak di sektor makanan cepat saji.

Direktur PT Sarimelati Kencana Tbk Jeo Sasanto mengatakan merebaknya wabah virus corona menyebabkan jumlah pengunjung restoran menurun, khususnya untuk gerai yang ada di mal. Seperti diketahui, perusahaan tersebut merupakan pemegang merek waralaba Pizza Hut di Indonesia.

“Kita merasakan adanya penurunan pengunjung di restoran terutama yang berlokasi di mall, tetapi jumlahnya tidak signifikan efeknya terhadap omzet penjualan,” kata Jeo, ketika dihubungi Bisnis, Rabu, 11 Maret 2020.

Kendati demikian, dia mengatakan hal itu belum berdampak signifikan terhadap penurunan omzet Pizza Hut.

Dia mengatakan, salah satu kendala bagi Pizza Hut saat ini adalah kenaikan harga baku dan pasokan yang mulai menipis.

Supply masih lancar semua walaupun mulai berkurang pasokan di lapangan, cuma ada beberapa produk yang naik harganya. Contoh bawang bombai dan gula,” katanya.

Hal hampir serupa dialami oleh PT Fastfood Indonesia, perusahaan pemegang waralaba eksklusif KFC. Direktur PT Fast Food Indoesia Justinus Dalimin membenarkan jika wabah virus corona mempengaruhi perolehan omzet restorannya. Dalam hal ini, Justinus mengatakan ada penurunan omzet kurang dari 10 persen sejak wabah virus corona itu merebak.

“Kendati turun omzetnya, sampai saat ini kami masih tetap menjaga mutu produk kami, higienitasnya tetap tinggi, kami juga menyiapkan paket-paket murah supaya lebih banyak customer datang,” kata Justinus.

Namun demikian, dia mengklaim wabah virus corona tidak menghambat KFC untuk terus menambah gerainya. Justinus mengatakan sepanjang 2020 ini pihaknya akan melakukan ekspansi atau menambah gerai KFC sebanyak 25 hingga 30 gerai.

BISNIS

Berita terkait

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

3 hari lalu

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

KFC menutup 100 gerainya di Malaysia. Perusahaan mengaku karena ekonomi sulit. Media lokal menyebut karena terdampak boikot pro-Israel.

Baca Selengkapnya

Intip Promo Lebaran Package Richeese Factory dan KFC Bucket Hampers

23 hari lalu

Intip Promo Lebaran Package Richeese Factory dan KFC Bucket Hampers

Dalam rangka semarak Lebaran, Richeese Factory mengeluarkan promo Lebaran Package, sedangkan KFC punya paket KFC Bucket Hampers.

Baca Selengkapnya

Pizza Hut Indonesia dan Alma Foundation Berbagi Buka Puasa Bersama Ribuan Umat di Masjid Istiqlal Jakarta

29 hari lalu

Pizza Hut Indonesia dan Alma Foundation Berbagi Buka Puasa Bersama Ribuan Umat di Masjid Istiqlal Jakarta

Pizza Hut Indonesia, dalam kerjasama dengan Alma Foundation, turut berpartisipasi dalam penyelenggaraan kegiatan Buka Puasa Bersama di Masjid Istiqlal.

Baca Selengkapnya

Beragam Promo Ramadan Domino's Pizza dan Pizza Hut, Satu Pizza hanya Rp 11 Ribu

40 hari lalu

Beragam Promo Ramadan Domino's Pizza dan Pizza Hut, Satu Pizza hanya Rp 11 Ribu

Simak promo khusus Ramadan dari Domino's Pizza dan PHD berikut

Baca Selengkapnya

Ramadan, KFC dan Burger King hingga Popeyes Tebar Promo Paket Berbuka Puasa mulai dari Rp 24 Ribuan

42 hari lalu

Ramadan, KFC dan Burger King hingga Popeyes Tebar Promo Paket Berbuka Puasa mulai dari Rp 24 Ribuan

Dalam rangka menyambut Ramadan, sejumlah gerai restoran penyedia makanan siap saji menebar promo diskon untuk beragam menu khususnya.

Baca Selengkapnya

4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

52 hari lalu

4 Tahun Pandemi Covid-19, TPU di Jakarta sempat Kehabisan Tempat Penguburan Korban Virus Corona

Di Jakarta, setidaknya ada dua TPU yang jadi tempat permakaman korban saat pandemi Covid-19, yakni TPU Tegal Alur dan Pondok Ranggon.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

52 hari lalu

Kilas Balik Hari-hari Menegangkan 4 Tahun Lalu Saat Mula Wabah Pandemi Covid-19

WHO tetapkan 11 Maret 2020 sebagai hari pertama pandemi global akibat wabah Covid-19. Kini, 4 tahun berlalu, masihkan patuhi protokol kesehatan?

Baca Selengkapnya

Pria Ini Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 217 Kali, Apa Dampaknya?

57 hari lalu

Pria Ini Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 217 Kali, Apa Dampaknya?

Seorang pria di Jerman mendapat suntikan Vaksin Covid-19 sebanyak 217 kali dalam waktu 29 bulan.

Baca Selengkapnya

10 Restoran Ini Gelar Promo Pemilu, Ada Potongan Harga dan Menu Gratis

14 Februari 2024

10 Restoran Ini Gelar Promo Pemilu, Ada Potongan Harga dan Menu Gratis

Pizza Hut, Holland Bakery, hingga D'Cost mengadakan promo dengan menunjukkan tinta di jari setelah berpartisipasi di Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Promo Imlek di McDonald's, KFC hingga Yoshinoya, Harga Beras Terus Naik Menjelang Pemilu

9 Februari 2024

Terkini Bisnis: Promo Imlek di McDonald's, KFC hingga Yoshinoya, Harga Beras Terus Naik Menjelang Pemilu

Berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Jumat, 9 Februari 2024 dimulai dengan promo makanan di sejumlah restoran menyambut Imlek 2024.

Baca Selengkapnya