Jasa Raharja Rogoh Rp 22 Miliar Lebih untuk Mudik Gratis 2020

Selasa, 10 Maret 2020 12:57 WIB

Direktur Utama Jasa Raharja Budi Rahardjo saat konferensi pers Mudik Bareng Idul Fitri 1440 H Tahun 2019, di Jakarta, Selasa, 7 Mei 2019.

TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan asuransi pelat merah, PT Jasa Raharja (Persero), menggelontorkan uang lebih dari Rp 22 miliar untuk mengadakan mudik gratis BUMN. Uang ini berasal dari dana penanggulangan kecelakaan yang dimiliki perusahaan.

“Tahun lalu, anggarannya Rp 21 sampai Rp 22 miliar, karena tahun ini jumlah penumpang naik, jadi pasti di atas itu,” kata Direktur Utama Jasa Raharja, Budi Rahardjo Slamet dalam konferensi pers di GS8 Lounge, Jakarta, Selasa, 9 Maret 2020.

Uang ini akan digunakan untuk mengangkut 44 ribu pemudik secara cuma-cuma alias gratis. Meski demikian, Budi memastikan anggaran ini telah disetujui dalam RKAP alias Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan. Selain itu, anggaran ini jelas pertanggungjawabannya.

Tahun ini, 107 BUMN, termasuk Jasa Raharja, terlibat untuk mengadakan mudik gratis BUMN. Targetnya, jumlah penumpang yang diangkut mencapai 275 ribu orang, naik 10 persen dari tahun lalu yang mencapai 250 ribu. Para pemudik diberangkatkan dari 83 kota keberangkatan dan 109 kota tujuan.

Asisten Deputi Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan, Kementerian BUMN, Dewi Ariyani mengatakan program mudik gratis ini merupakan salah satu strategi Jasa Raharja. Sebab, mudik gratis menggunakan transportasi publik bisa menekan angka kecelakaan.

Jika angka kecelakaan berhasil ditekan, maka biaya klaim yang harus dikeluarkan Jasa Raharja semakin berkurang. “Itu sebabnya anggaran yang digunakan adalah dana penanggulangan kecelakaan,” kata dia.

Kementerian BUMN pun, kata Dewi, tidak membatasi sumber anggaran yang digunakan BUMN untuk mudik gratis, Dana bisa berasal dari sponsor, kas operasional bisnis, hingga dana Corporate Social Responsibility (CSR). Namun, Dewi mengaku harus mengecek terlebih dahulu berapa dana mudik gratis yang disiapkan oleh 107 BUMN yang terlibat tahun ini.

FAJAR PEBRIANTO

Berita terkait

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

14 jam lalu

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan 242 juta masyarakat melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Serahkan Santunan Kepada Ahli Waris Korban Kecelakaan KM 58

20 hari lalu

Jasa Raharja Serahkan Santunan Kepada Ahli Waris Korban Kecelakaan KM 58

Santunan diserahkan secara simbolis kepada masing-masing ahli waris, bersamaan dengan serah terima jenazah dari pihak kepolisian.

Baca Selengkapnya

Lepas Arus Balik One Way, Dirut Jasa Raharja Minta Pemudik Kooperatif Ikuti Arahan Petugas

20 hari lalu

Lepas Arus Balik One Way, Dirut Jasa Raharja Minta Pemudik Kooperatif Ikuti Arahan Petugas

Pemberlakuan one way ditandai dengan flag off pada pukul 15.00 WIB

Baca Selengkapnya

Arus Balik Lebaran, Peserta Mudik Gratis dengan Kapal Laut Kloter Pertama Sampai Tanjung Priok

22 hari lalu

Arus Balik Lebaran, Peserta Mudik Gratis dengan Kapal Laut Kloter Pertama Sampai Tanjung Priok

Ribuan peserta mudik gratis Lebaran telah kembali pulang ke Jakarta menggunakan kapal laut.

Baca Selengkapnya

Ribuan Peserta Mudik Gratis dengan Kapal Laut Tiba di Jakarta Hari Ini

22 hari lalu

Ribuan Peserta Mudik Gratis dengan Kapal Laut Tiba di Jakarta Hari Ini

Kementerian Perhubungan memberangkatkan ribuan peserta mudik gratis dengan kapal laut dari Pelabuhan Semarang menuju Jakarta.

Baca Selengkapnya

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

23 hari lalu

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

Loading pengiriman sepeda motor, masuk ke truk, dan diberangkatkan sekitar pukul 14.00 menuju ke Terminal Pulo Gadung.

Baca Selengkapnya

Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah di Tol Batang-Semarang Dapat Santunan dari Jasa Raharja, Berapa Nilainya?

24 hari lalu

Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah di Tol Batang-Semarang Dapat Santunan dari Jasa Raharja, Berapa Nilainya?

Jasa Raharja sudah memberikan santunan kepada seluruh korban kecelakaan bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Batang-Semarang. Berapa nilainya?

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Jamin Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

24 hari lalu

Jasa Raharja Jamin Korban Kecelakaan Bus Rosalia Indah

Jasa Raharja akan menjamin seluruh penumpang korban kecelakaan bus Rosalia Indah, di KM 370 A, Tol Batang - Semarang, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Serahkan Santunan Ahli Waris Korban Kecelakaan di Kilometer 58

25 hari lalu

Jasa Raharja Serahkan Santunan Ahli Waris Korban Kecelakaan di Kilometer 58

Dirut Jasa Raharja Rivan A Purwantono menyerahkan santunan sebesar Rp50 juta kepada satu ahli waris korban kecelakaan lalu lintas yang terjadi di kilometer 58 beberapa waktu lalu.

Baca Selengkapnya

Perlindungan Asuransi Kecelakaan Jasa Raharja Bagi Pemudik, Apa yang perlu Diketahui?

27 hari lalu

Perlindungan Asuransi Kecelakaan Jasa Raharja Bagi Pemudik, Apa yang perlu Diketahui?

Bagi pemudik, memiliki asuransi kecelakaan langkah cerdas untuk memastikan keamanan dan kenyamanan selama perjalanan menuju kampung halaman.

Baca Selengkapnya