Pembebasan Lahan Tol Pertama di Aceh Ditarget Rampung September

Reporter

Bisnis.com

Editor

Rahma Tri

Selasa, 27 Agustus 2019 11:39 WIB

Presiden Joko Widodo meninjau lokasi proyek pembangunan jalan tol di Desa Bintang, Kabaupaten Aceh Besar, Aceh, Jumat 14 Desember 2018. ANTARA FOTO/Ampelsa

TEMPO.CO, Jakarta — PT Hutama Karya (Persero) menargetkan pembebasan lahan proyek jalan tol Banda Aceh—Sigli akan rampung pada September bulan depan. Hingga akhir Agustus 2019, pembebasan lahan jalan tol pertama di Aceh ini mencapai 40,88 persen.

Direktur Utama Hutama Karya Bintang Perbowo mengatakan, proyek jalan tol pertama di Aceh tersebut masih dalam pembebasan lahan, sedangkan sebagian sudah dilakukan konstruksi fisik. "Jalan tol Aceh—Sigli sedang dibuat, mudah-mudahan September ini seluruh tanahnya sudah bebas 100 persen," katanya seperti dilansir Bisnis.com, Selasa 27 Agustus 2019.

Bintang menambahkan, pembebasan lahan jalan tol Aceh - Sigli dilakukan bersamaan dengan konstruksi fisik. Saat ini, sebagian konstruksi fisik sedang dikerjakan oleh PT Adhi Karya Tbk. "Konstruksi fisik sudah dimulai oleh PT Adhi Karya, diharapkan semua selesai secepatnya," ujar dia.

Menurut catatan Hutama Karya, progress pembebasan lahan paling maju berada di seksi 4 Indrapuri—Blang Bintang (13,50 kilometer) sebesar 94,42 persen. Seksi ini juga menjadi satu-satunya seksi yang sudah memulai tahap konstruksi dengan progres 25,59 persen. Adapun secara keseluruhan, progress konstruksi baru mencapai 5,29 persen.

Konsesi jalan tol dimiliki oleh PT Hutama Karya (Persero) selama 45 tahun. Ruas ini juga menjadi satu dari 24 ruas tol Trans-Sumatera yang ditugaskan kepada Hutama Karya.

Advertising
Advertising

Sebelumnya, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan bila proses pembebasan lahan rampung pada 2019, konstruksi jalan tol Banda Aceh—Sigli bisa rampung dalam 2 tahun mendatang. Artinya, jalan tol perdana di Aceh ini bisa beroperasi pada 2022.

Ruas tol Banda Aceh—Sigli merupakan bagian dari jalan tol Banda Aceh—Medan sepanjang 470 kilometer. Ruas ini akan berlanjut ke ruas Sigli—Lhokseumawe (135 kilometer), Lhokseumawe—Langsa (135 kilometer), dan Langsa—Binjai (110 kilometer). Pembangunan jalan tol Banda Aceh—Sigli menelan investasi hingga Rp12,35 triliun.

BISNIS

Berita terkait

Kepala Bappenas: Pembangunan IKN Sudah 80,82 Persen

15 jam lalu

Kepala Bappenas: Pembangunan IKN Sudah 80,82 Persen

Menteri PPN/Kepala Bappenas, Suharso Monoarfa menyatakan bahwa pembangunan IKN sudah mencapai 80,82 persen per 25 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

1 hari lalu

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperbaiki ruas Tol Jagorawi mulai hari ini, Ahad, 5 sampai 12 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Masih Ada 2.086 Hektare Lahan Bermasalah di IKN, Basuki Hadimuljono: Pasti Clear

3 hari lalu

Masih Ada 2.086 Hektare Lahan Bermasalah di IKN, Basuki Hadimuljono: Pasti Clear

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono buka suara soal 2.086 hektare lahan di IKN yang masih bermasalah.

Baca Selengkapnya

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

3 hari lalu

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

Bila anggaran mencukupi, Pemkot Depok akan melakukan pembebasan lahan warga terdampak banjir menggunakan anggaran belanja tambahan (ABT).

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

4 hari lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Langsung Kondisi Jalan Poros Kecamatan Air Salek

7 hari lalu

Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Langsung Kondisi Jalan Poros Kecamatan Air Salek

Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin, Hani Syopiar Rustam, meninjau langsung jalan Desa Srikaton menuju ke Jalan Perambahan, pada Minggu, 28 April 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

10 hari lalu

Terkini: Usulan BTN Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran, Pro Kontra Rencana Buka Lahan 1 Juta Ha untuk Padi Cina

BTN mengusulkan skema dana abadi untuk membiayai program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pasangan Capres-cawapres terpilih Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

10 hari lalu

Tol Tangerang Merak dari Serang Barat - Cilegon Timur Dilebarkan Jadi 3 Lajur, Ditargetkan Selesai Awal 2025

Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak pada tahun ini memulai pekerjaan proyek konstruksi penambahan lajur ketiga pada segmen Serang Barat (KM 77+375) sampai dengan Cilegon Timur (KM 87+150).

Baca Selengkapnya

Bertemu Jokowi Bahas IKN, AHY Instruksikan Pembebasan Lahan untuk Percepat Investasi Tak Asal Gusur

11 hari lalu

Bertemu Jokowi Bahas IKN, AHY Instruksikan Pembebasan Lahan untuk Percepat Investasi Tak Asal Gusur

AHY mengaku telah membahas progres perkembangan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Baca Selengkapnya

AHY: Sesuai Arahan Jokowi, Tak Boleh Ada Korban dalam Pembebasan Tanah di IKN

11 hari lalu

AHY: Sesuai Arahan Jokowi, Tak Boleh Ada Korban dalam Pembebasan Tanah di IKN

Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY mengungkapkan pesan Presiden Jokowi mengenai pembebasan lahan di IKN yang tidak boleh menimbulkan korban.

Baca Selengkapnya